Selain Pemilihan Umum 2014, salah satu hal yang mengalihkan perhatian masyarakat Tanah Air adalah ajang pergelaran Piala 2014 di Brazil. Hampir semua mata tertuju pada 22 pemain yang sedang bertanding di lapangan hijau di setiap harinya. Melihat kemeriahan ajang sepak bola terbesar di dunia tersebut, Poker Texas Boyaa pun ikut berperan dan berpartisipasi memeriahkan ajang tersebut dengan event atau kegiatan yang digelar di dalam permainan. Seperti apa event yang digelar oleh Poker Texas Boyaa untuk ikut meramaikan piala dunia? Mari simak lebih lanjut!

Sebuah event yang digelar pada Poker Texas Boyaa adalah Tebak Pertandingan Berhadiah. Tebak pertandingan ini tentu memiliki hubungan dengan Piala Dunia 2014. Sebenarnya event ini sendiri telah berlangsung sejak awal pergelaran Piala Dunia digelar. Pada event ini sendiri, di permulaannya pemain bisa memilih atau menebak negara mana yang nanti akan mengangkat trophy. Namun untuk yang ingin menebaknya saat ini memang sudah terlambat, sebab event ini sudah ditutup. Namun jangan kuatir untuk yang belum sempat menebak tim mana yang akan menjadi juara, sebab setiap harinya ada pertandingan yang dapat ditebak oleh pemain. Yaitu pemain dapat menebak tim mana yang akan memenangkan pertandingan hari ini.


Pada bagian menebak pemenang pertandingan di Poker Texas Boyaa, ada 5 pertandingan yang diberikan dan akan terus di-update hingga pergelaran Piala Dunia 2014 berakhir nanti. Pada bagian ini, pemain diberi kesempatan untuk menebak satu pertandingan secara gratis setiap harinya. Pemain bisa memilih satu pertandingan untuk ditebak siapa pemenangnya, atau jika pemain tersebut ingin menebak semua pertandingan dengan tujuan agar bisa memenangkan peluang untuk mendapatkan chips, maka tidak perlu kuatir. Hanya dengan bermain poker 10 kali saja maka pemain berkesempatan untuk menebak pertandingan lainnya. Begitu juga selanjutnya, jika pemain ingin menebak semua pertandingan, maka hanya perlu memainkan 40 ronde saja, sebab pemain sudah mendapatkan 1 tebakan gratis setiap harinya.

Lalu bagaimana caranya agar bisa berpartisipasi dalam mengikuti event Tebak Pertandingan Berhadiah tersebut? Caranya sangat mudah sekali. Hampir sama dengan kegiatan-kegiatan lainnya yang digelar oleh game besutan Boyaa Interactive tersebut, pemain hanya perlu masuk ke kolom Kegiatan yang ada di dalam permainan. Setelah itu, di bagian kiri pada kolom tersebut ada tulisan prediksi pemenang dan beberapa negara yang akan bertanding. Cukup klik pada bagian negara mana yang kamu prediksikan akan menang, maka kamu telah berpartisipasi pada event tersebut.

Di dalam event itu sendiri. mungkin untuk yang sudah sering dan mengikuti prediksi-prediksi pertandingan dapat melihat rekor prediksi yang telah dijalani pada kolom catatan. Pada kolom tersebut ada catatan pertandingan yang telah ataupun akan digelar. Di sana juga tercatat pukul berapa pertandingan akan digelar dan juga negara mana saja yang telah pemain pasang (taruhan). Untuk negara yang memenangkan pertandingan pun juga akan diumumkan di kolom tersebut. Taruhan itu sendiri akan ditutup sebelum pertandingan dimulai, jadi ketika pertandingan sedang digelar, maka pemain sudah tidak dapat memasang taruhan lagi.


Untuk mengambil hadiah sendiri, pemain juga dapat langsung menuju ke bagian Catatan Hadiah. Jumlah hadiah yang akan didapatkan oleh pemain sendiri nanti akan dibagi rata sesuai dengan jumlah pemain yang ikut bertaruh didalamnya. Jadi tidak semua hadiah diberikan kepada satu pemenang saja, semua akan dibagi-bagi secara merata sesuai dengan taruhannya masing-masing.
Cukup mudah bukan untuk mendapatkan chips? Jadi tunggu apa lagi! Segara pasang negara jagoan masing-masing di Poker Texas Boyaa. <bms>
Informasi lebih lengkap dapat dilihat pada tautan-tautan terkait di bawah ini:
Official Website : //boyaa.co.id or https://idgame.boyaa.com/
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/idpokerboyaa
Facebook Apps: https://apps.facebook.com/idtexas/
Android Apps : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.boyaa.androidmarketid&hl=en