Legenda Player Carry AntiMage, BurN1ng dan RoTK Pensiun Sebagai Player Dota

Legenda Player Carry AntiMage, BurN1ng dan RoTK Pensiun Sebagai Player Dota

Dunia perdotaan kembali berduka. Setelah kemarin kapten dari tim Newbee yang menjuarai turnamen TI4 yaitu Xiao8 pensiun, kini seorang player Carry yang telah melegenda BurN1ng ikut pensiun. Bukan hanya BurN1ng, r0tk juga mengumumkan bahwa dirinya pensiun. Keduanya pensiun dari player Dot dan mulai akan menekuni dunia caster dan komentator.

r0tk dan BurN1ng dikabarkan akan menjadi komentator dan bergabung dengan pengembangan olahraga Esport khususnya Dota 2 di Cina.

BurN1ng sendiri telah bergabung dengan tim DK selama 3 tahun dan penampilan mereka yang cukup gemilang sewaktu melawan tim Amerika Evil Geniuses pantas mendapat tepuk tangan meriah dari para penonton. Dengan kepergian 2 punggawa tim DK dan Vici Gaming, kedua tim tersebut kini kehilangan sosok kapten dan harus cepat mencari pengganti sebelum waktu deadline 26 Agustus mendatang.

BurN1ng sendiri merupakan player dengan role Carry yang telah melengenda. Prestasinya yang mengalahkan semua player sempat disandikan dengan nama legenda Dota 2 Ice Frog dan mendapat kehormatan untuk pergantian nama karakter Anti Mage. Kepergian r0tk dan BurN1ng, menambah deretan player asal Cina yang tahun ini mengumumkan pensiunnya. Sebelumnya Xiao8, Captain tim Newbee dengan role Midlane, disusul dengan YYF. support dari tim IG, dan LaNm support dari Tim DK.

BurN1ng, satu-satunya Player Carry yang disandingkan dengan legenda pembuat Dota IceFrog, sampai namanya pun digantikan untuk karakter Anti Mage sebagai tanda penghormatan atas dirinya

BurN1ng memulai karir profesional Dota sejak jaman Dota 1. Skillnya yang hebat dalam membunuh sampai-sampai dirinya mendapat julukan Kill-stealer. Dia adalah salah satu player carry terhebat sepanjang masa. BurN1ng pernah menjadi anggota tim-tim papan atas Dota di Cina seperti 7L, City Hunter EHome, dan terakhir DK. Nasib tim DK sendiri kini belum ada kejelasan lanjut. Tim yang sebelumnya dikenal dengan rising star from Cina terancam disbanned lantaran hampir seluruh membernya keluar. Mushi sendiri dikabarkan akan kembali bergabung dengan tim lamanya Orange sedangkan IceIceIce dikabarkan akan keluar dari tim DK.

Lalu bagaimana nasib kedua tim baik DK dan Vici Gaming setelah ditinggal 2 punggawa mereka? 

 

(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI