[Video] Review Mouse Pad Gaming HyperX Skyn: Mouse Pad Dengan Dua Fungsi!

[Video] Review Mouse Pad Gaming HyperX Skyn: Mouse Pad Dengan Dua Fungsi!

Kali ini Indogamers diberi kesempatan untuk memberikan sebuah ulasan salah satu peripheral yang digunakan dalam dunia gaming. Produk gaming kali ini adalah sebuah mouse pad dari perusahaan gaming yang telah lama berkecimpung dalam dunia gaming yaitu HyperX dengan Serial SKYN. Dari semua jenis perangkat  yang di desain untuk kebutuhan gaming, mousepad boleh dibilang sebagai salah satu produk yang dinilai sebuah komponen yang tidak terlalu signifikan. Akan tetapi mousepad HyperX Skyn ini menawarkan sebuah optimalisasi pada mouse di dalam kecepatan maupun ketepatan sesuai dengan keperluan gamers di dunia gaming. Mousepad ini sangat cocok bagi gamers yang menginginkan sebuah kesempurnaan dalam bermain game.

Mouse Pad Gaming HyperX Skyn

HyperX Skyn memberikan dua jenis mousepad dalam satu paket penjualannya, tentunya masing-masing dari mousepad ini menawarkan fungsi yang berbeda-beda. Di dalam paket penjualannya anda akan mendapatkan mousepad dengan lambang sepatu bersayap yang dapat diartikan sebagai kecepatan dan mousepad yang selanjutnya memiliki lambang bidikan yang berarti sebuah ketepatan.

Mousepad HyperX Skyn berlambang bidikan mempunyai permukaan yang sedikit kasar, ini dikarenakan mousepad didesain untuk memenuhi kebutuhan anda dalam bermain dengan game yang membutuhkan sebuah pergerakan secara tepat dan terarah seperti game bergenre FPS. Sedangkan untuk Mousepad dengan lambang sepatu bersayap dibuat dengan pemukaan yang halus dan diciptakan untuk memaksimalkan pergerakan mouse, pointer akan bergerak cukup cepat dengan arahan yang lumayan bagus. Mousepad berlambang sepatu bersayap ini sangat pas bagi anda yang menginginkan sebuah kecepatan dalam bermain game ataupun bekerja.

Dua Jenis Mouse Pad yang Berbeda Fungsi

Bahan mousepad ini terbuat dari plastik yang ringan dan sangat tipis. Bukan hanya itu, mouse pad ini juga akan melekat pada meja dan anda tidak perlu takut terjadi selip ataupun terjadi pergeseran pada mouse pad ketika bermain game. Material pada mouse pad ini juga dibuat dengan bahan anti kuman. Sehingga jika anda berkeringat, Anda tidak perlu takut ada kuman yang akan menempel pada mouse pad tersebut. Mouse pad ini kompetibel dengan berbagai jenis mouse, misalnya optical mouse, wireless mouse dan juga laser mouse.

Dengan ini dapat disimpulkan bahwa kedua mouse pad yang dihadirkan oleh HyperX Skyn ini dapat memberikan sebuah peforma yang baik bagi para gamers, khususnya gamers kasual yang memainkan berbagai jenis game. HyperX Skyn bukan sekedar mouse pad biasa, karena mouse pad ini dapat memberikan sebuah peforma yang baik dalam memainkan game.

Untuk kisaran harga, mouse pad HyperX Skyn ini dijual dengan harga kisaran 20 Euro dengan garansi selama 2 tahun. Oleh karena itu anda tidak perlu ragu dengan kualitas yang dihadirkan dalam mouse pad ini. Jika anda penasaran dengan mouse pad gaming ini, anda dapat melihat video di bawah ini lengkap dengan review dan unboxing mengenai mouse pad gaming tersebut.

 

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI