Setelah Crazy Shooter, Gemscool Juga Tutup Pelayanan KartRider!

Setelah Crazy Shooter, Gemscool Juga Tutup Pelayanan KartRider!

Selang beberapa hari sejak kabar penutupan Crazy Shooter, Gemscool juga merilis info terbaru tentang penutupan game lain miliknya. Dalam web resminya, Gamescool berencana untuk menutup layanan KartRider Online Indonesia. Tidak terasa jika game KartRider ini telah menemani para gamers selama 3 tahun kebelakang. Banyak event, turnamen dan keceriaan serta keseruan telah tercipta. Namun semua itu harus berakhir dengan adanya kabar penutupan ini.

Dalam situs resminya, Gemscool mengatakan bahwa penutupan yang terjadi pada game KartRider ini sangat berbeda dengan game Crazy Shooter. Untuk game KartRider sendiri Gemscool mengatakan jika penutupan ini harus dilakukan karna berakhirnya kontrak mereka dengan pihak Developer game KartRider.

Sehubungan dengan penutupan game tersebut, pihak Gemscool memberikan kesempatan bagi para pemain yang memiliki item berdurasi untuk digunakannya hingga habis. Kabarnya layanan ini akan mulai ditutup pada bulan Mei 2015 mendatang. Untuk informasi lebih lengkapnya, silahkan klik tautan berikut ini.

Game ini sendiri memiliki genre 3D MMO Racing game yang pastinya dapat dimainkan secara online. Dengan grafis yang pernuh warna, karakter-karakter yang imut dan juga action yang sangat seru, membuat game ini sangat digemari oleh para gamers. Untuk menambah keseruannya,  game ini juga memiliki map yang beragam serta mode balap yang bervariasi sehingga membuat para gamer tidak jenuh untuk memainkannya.

Dalam situs resminya tersebut, pihak Gemscool meminta maaf atas kebijakan penutupan yang dilakukan saat ini. Namun kedepannya mereka berjanji akan meningkatkan mutu dan pelayanannya demi kepuasan para gamers di Indonesia. Selamat jalan KartRider Online, terimakasih telah memberikan warna baru di industri game tanah air.

<fjr>

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI