Turnamen akbar ASUS ROG Dream League Season 6 resmi berakhir. Turnamen Dota 2 yang mempertemukan tim Dota 2 Escape Gaming, The Imperial, Aliiance, dan Team Liquid berjalan begitu meriah. Meskipun hanya diikuiti oleh 4 tim, namun total hadiah dari turnamen ini begitu besar yakni USD 185.000.
Tim Dota 2 asal belanda yakni Team Liquid bisa dibilang berhasil mendominasi setiap pertandingan di turnamen kali ini. Sebagai buktinya, tim yang beranggotakan Lasse "MATUMBAMAN" Urpalainen, Amer "Miracle-" Barqawi, Ivan "MinD_ContRoL" Borislavov, Kanishka "BuLba" Sosale dan sang kapten Kuro "KuroKy" Salehi Takasomi ini tidak pernah terkalahkan. Mereka berhasil berdiri tegak di upper bracket dengan mengalahkan tim-tim besar seperti The Imperial dan Alliance dengan skor telak tentunya.
Di babak final, Team Liquid bertemu dengan lawan yang cukup kuat yakni Escape Gaming. Sama seperti di babak-babak sebelumnya, Team Liquid berhasil membabat habis Escape Gaming dengan skor akhir 3-0 tanpa balas. Seperti yang dilansir Indogamers dari laman The Scoreesports (28/11/2016).
Berada di posisi pertama, Team Liquid berhasil membawa pulang hadiah utama sebesar USD 90.000. Sedangkan sang lawan Escape Gaming, harus puas di posisi kedua dan membawa pulang hadiah sebesar USD 45.000.
ASUS ROG Dream League Season 6 merupakan turnamen Dota 2 yang diadakan oleh DreamHack dari tanggal 25 sampai dengan 26 November 2016 di Jonkoping, Swedia. Turnamen ini mengusung sistem pertandingan double elimination.