Teknologi VR Bakal Hadir di Nintendo Switch?

Teknologi VR Bakal Hadir di Nintendo Switch?

Teknologi VR memang sedang hype saat ini. Tidak hanya hadir di PC, teknologi ini juga sudah mulai di impelementasikan untuk perangkat konsol. Sony salah satu produsen konsol terkemuka saat ini berhasil memboyong teknologi tersebut ke konsol teranyarnya yakni Playstation 4. Lalu, bagaimana dengan produsen konsol lain?

Tak mau kalah dengan Sony, Nintendo juga sudah mulai melirik teknologi VR. Bahkan kabarnya, teknologi VR tersebut akan dipeterapkan untuk konsol terbaru miliknya yakni Nintendo Switch. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Tatsumi Kimishima selaku Presiden dari Nintendo.

Dalam sebuah wawancara, Tatsumi mengatakan jika saat ini Nintendo sedang mempelajari bagaimana caranya untuk mengimplementasikan teknologi VR di Nintendo Switch. Tatsumi mengaku jika teknologi VR saat ini memiliki sejumlah kelemahan. salah satunya adalah efek motion sickness yang cukup mengganggu. Tatsumi yakin VR milik Nintendo nantinya akan lebih nyaman meskipun dimainkan selama berjam-jam. Seperti yang dilansri Indogamers dari laman Ubergizmo (14/2/2017).

Jika teknologi VR ini berhasil di impelemtasikan, tentu saja Nintendo Switch bakal lebih keren bukan? Well, mari kita tunggu perkembangan dari rencana Nintendo kali ini.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI