Gila! iPhone dengan Kamera Terbaru Sony Bisa Rekam Video 960fps!!

Gila! iPhone dengan Kamera Terbaru Sony Bisa Rekam Video 960fps!!

Sony saat ini dikabarkan sedang mengembangkan sebuah sensor kamera luar biasa yang dapat merekam video dengan frame rate per second-nya hingga mencapai 960fps. Sensor kamera ini nanti akan dipasang ke perangkat ponsel milik iPhone di masa yang akan datang.

Dapat dibayangkan jika sebuah video yang direkam dengan 60fps saja sudah bisa menghasilkan slow-motion yang luar biasa. Apalagi ini jika memiliki sensor frame rate 960fps! Bisa dibayangkan semua detail yang masuk ke dalam frame video akan semakin lebih jelas.

Seperti yang dikutip dari laman Ubergizmo via Liputan 6, (24/2/2017), Sony disebut akan menggarap sensor kamera untuk iPhone generasi terbaru. Secara teknis, sensor tersebut terdiri dari lapisan DRAM (dynamic random-access memory) di antara komponen image sensing dan logic circuit. Sony mengklaim, sensor baru buatannya bisa menghasilkan video full HD 1080 HD dalam frame rate 960fps. Jauh bila dibandingkan dengan sensor iPhone 7 dan 7 Plus yang kini cuma menghasilkan video 720p dalam 120fps.

Sony memang selalu menjadi partner dari Apple untuk menggarap kamera ponsel milik iPhone. Meskipun demikian, terkait hal ini Sony belum angkat suara alias masih menyimpan rapat-rapat informasi terkait hal itu. Tapi jika memang ini nanti benar-benar terjadi, tentu saja ini akan menjadi yang pertama! Karena memang belum ada yang mengembangkan ini saat ini.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI