logo

Bertahan Dari Kematian, SMS Akan Jadi Seperti Aplikasi Chatting!

root
Senin 02 Januari 2017, 00:00 WIB
Bertahan Dari Kematian, SMS Akan Jadi Seperti Aplikasi Chatting!

Bertahan Dari Kematian, SMS Akan Jadi Seperti Aplikasi Chatting!

Short Message Service atau yang lebih dikenal dengan singkatan SMS saat ini memang sudah tidak begitu populer lagi. Sekarang penggunaan SMS bisa dibilang begitu kecil, karena hampir semua pengguna ponsel pintar lebih menggunakan aplikasi-aplikasi chatting daripada SMS. Hal ini sudah jelas, selain karena tarifnya yang begitu mahal, SMS juga dibatasi oleh karakter yang hanya 160 saja.

Karena hal ini, Google memiliki rencana untuk mengubah SMS menjadi sebuah alat komunikasi yang tidak ketinggalan jaman. Perubahan tersebut hampir sama seperti aplikasi-aplikasi chatting yang memiliki banyak fitur seperti berkirim-kirim foto, membuat grup chatting, dan lainnya. Fitur seperti ini sebenarnya bisa disebut juga dengan nama RCS atau Rich Communication Service.

Untuk mengembangkan hal ini, seperti yang dilansir pada laman Cnet (27/2/2017), Google bekerja sama dengan para operator dan vendor ponsel yang ada di seluruh dunia. Hingga saat ini, Google mengaku telah mengumpulkan lebih dari 27 operator di dunia untuk meluncurkan RCS ini. Beberapa operator yang telah menyetujui hal ini adalah Telenor, Dutch Telekom, Globe, Sprint, dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk vendor smartphone yang telah setuju dengan aplikasi ini adalah LG, Motorola, Sony dan ZTE. Aplikasi RCS ini nanti akan datang bersama perangkat dengan sistem operasi Android sebagai Android Message.

 

 

Jika memang ini benar-benar terjadi nanti, maka nanti akan ada 1 miliar lebih pengguna layanan telekomunikasi yang bakal siap menggunakan layanan RCS tersebut untuk berkirim foto, teks, dan membuat grup obrolan di sana. 

“Tahun lalu, kami telah menyelaraskan persoalan ini dengan berbagai rekan dan berusaha mengembangkan teknologi agar bisa dipakai. Tahun ini, kami akan meluncurkan layanan itu sehingga pelanggan operator telekomunikasi bisa memakainya,” terang Head of RCS Google, Amir Sarhangi, seperti yang dikutip dari laman Kompas (22/2/2017).

Meskipun demikian, hal ini tentu saja tidak semudah membalikkan telapak tangan. Sebab satu hal yang harus dipenuhi agar aplikasi ini dapat berjalan dengan baik adalah dimana Google harus bisa menggandeng lebih banyak operator telekomunikasi. Tanpa adanya hal tersebut, RCS akan terlihat mustahil untuk diimplementasikan.

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Gadget05 Mei 2024, 22:05 WIB

Deretan Kelebihan Oppo A60 yang Dibekali Chipset Snapdragon 680

Oppo A60 hadir untuk mengisi lini Oppo A-Series.
Oppo A60 dengan berbagai kelebihannya (FOTO: Gsmarena)
Gadget05 Mei 2024, 21:05 WIB

Spesifikasi Lengkap Oppo A60 dengan Layar Jumbo yang Dijual Murah

Oppo A60 hadir sebagai HP kelas menengah terbaru.
Oppo A60 (FOTO: Oppo)
Guides05 Mei 2024, 20:00 WIB

Game Minecraft Classic Bisa Dimainkan Gratis Tanpa Instal, Ini Langkah-langkahnya

Bagaimana cara main game Minecraft Classic tanpa harus repot instal filenya?
Minecraft Classic. (Sumber: Minecraft)
Guides05 Mei 2024, 19:20 WIB

Gameplay Minecraft Legends dan Panduan Mainnya untuk Pemula

Agar lebih mudah saat baru mulai main game Minecraft Legends bagi pemula.
Minecraft Legends. (Sumber: Nintendo)
News05 Mei 2024, 18:05 WIB

9 Tanda Kecanduan Candy Crush yang Tidak Disadari

Candy Crush yang tampak seperti hiburan ringan bisa berubah menjadi candu tanpa disadari oleh pemain.
Ilustrasi kecanduan game Candy Crush. (Sumber: Observer)
Guides05 Mei 2024, 17:05 WIB

Cara Mudah Memeriksa Battery Health di HP Android

Untuk mengetahui kapan baterai pada HP Android harus diganti.
Ilustrasi battery health HP Android (FOTO: blackxperience.com)
News05 Mei 2024, 16:06 WIB

10 Fakta Mencengangkan Candy Crush, Bukukan Pendapatan Rp10 M per Hari

Candy Crush Saga telah menjadi fenomena di dunia game daring sejak dirilis pertama kali pada tahun 2012.
Game Candy Crush. (Sumber: Parade)
PC05 Mei 2024, 15:35 WIB

Deretan Kelebihan Xiaomi Curved Gaming Monitor G34WQi

Monitor gaming baru dari Xiaomi yang bernama Curved Gaming Monitor G34WQi ini dibanderol dengan harga Rp4 jutaan.
Xiaomi Curved Gaming Monitor G34WQi, monitor gaming terbaru dari Xiaomi dengan harga Rp4 jutaan (FOTO: mi.co.id)
Gadget05 Mei 2024, 15:05 WIB

Spesifikasi Lengkap Xiaomi Curved Gaming Monitor G34WQi, Segini Harganya

Xiaomi merilis monitor gaming terbarunya untuk memenuhi kebutuhan para konten kreator.
Monitor gaming terbaru Xiaomi Curved Gaming Monitor G34WQi (FOTO: mi.co.id)
News05 Mei 2024, 14:10 WIB

Minigame Party Tambahkan 4 Karakter Baru dan Minigame Baru Arrow Glow

Arrow Glow adalah sebuah minigame di mana pemain harus menembakkan anak panah ke arah karakter yang mendekatimu.
Minigame dari Com2uS (FOTO: Dok.Com2uS)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.