Kalahkan Miracle Dengan Skor Telak, Paparazi Jadi Juara DAC 2017 Solo Grand Championship!

Kalahkan Miracle Dengan Skor Telak, Paparazi Jadi Juara DAC 2017 Solo Grand Championship!

Sang pencetak MMR 9K pertama di dunia yakni Amer 'Miracle' Barqawi harus takluk ditangan salah satu pemain dari iG Vitality yakni Zhang 'Paparazi' Chengjun. Ya, di turnamen DAC 2017 Solo Grand Championship, Miracle harus mengakui kehebatan Paparazi karena ia dikalahkan skor telak hingga 2-0.

Padahal, saat bertanding melawan Miracle bisa dibilang Paparazi tidak memiliki waktu untuk istirahat. Pertandingan penentu tersebut mengusung sistem best of three. Di babak-babak tersebut, kedua pemain menggunakan hero yang sama yakni Shadow Fiend dan juga Puck. Di kedua pertandingan tersebut, tentu saja Paparazi lah yang keluar sebagai juara.

Sebelum melawan Miracle di partai final, Paparazi mengalahkan beberapa permain ternama seperti Sumail dan juga Sccc dengan mengusung format pertandingan best of one. Kedua musuh tersebut berhasil ditumbangkan dengan mudah oleh Paparazi. Seperti yang dilansir Indogamers dari laman Gosugamers (3/4/2017).

Kemenangan Paparazi kali ini tentunya diluar dugaan para penonton. Sebab, Miracle merupakan salah satu pemain Dota 2 terbaik yang ada saat ini. Saat masih bergabung bersama tim OG, Miracle bahkan mampu membawa tim tersebut memenangkan turnamen The Major secara berturut-turut.

Turnamen one on one ini bisa dibilang merupakan mini kompetisi yang hadir untuk meramaikan turnamen DAC 2017. Turnamen DAC 2017 sendiri diselenggarakan di Shanghai Oriental Sports Center, China. Saat ini salah satu turnamen akbar tersebut masih berjalan. Tercatat ada 12 tim Dota 2 raksasa yang turut andil di turnamen ini antara lain Evil Geniuses, Wings Gaming, OG, Newbee, Invictus Gaming, Team VG, LGD Forever Young, iG Vitality, Team NP, Team Faceless, Team Liquid, dan Team Empire.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI