Fase kualifikasi terbuka turnamen Dota 2 Manila Masters regional Asia Tenggara sudah di depan mata. Bagi kalian yang ingin mengikuti turnamen ini, harap segera mendaftarkan diri. Sebab, tahap kualifikasi tersebut akan dimulai pada tanggal 8 April 2017 mendatang!
Kualifikasi terbuka regional Asia Tenggara tersebut diselenggarakan selama 2 hari dari tanggal 8 sampai dengan 9 April 2017. Saat ini tercatat ada 8 tim yang sudah mengisi slot aman untuk regional Asia Tenggara yakni Team Faceless, Warriors Gaming Unitiy, Mineski, Geek Fam, Rex Regum Qeon, Wariors Gaming Youth, Fnatic dan juga Evos Esports. Di kualifikasi terbuka regional tersebut akan mencari 4 tim lagi yang nantinya akan dipertandingan kembali melawan 8 tim yang telah mengisi slot aman tersebut. Tim yang berhasil lolos, berkesempatan langsung untuk mewakili regional Asia Tenggara untuk mengikuti main event turnamen Dota Manila Masters.
Meskipun Filipina termasuk di regional Asia Tenggara, namun uniknya di turnamen ini Filipina memiliki slot kualifikasi tersendiri. Turnamen ini dipastikan berjalan seru dan menegangkan. Sebab, tim-tim ternama seperti Evil Geniuses, OG, Newbee, Team Secret, Team NP dan Invictus Gaming sudah dipastikan ikut serta di babak main event turnamen Dota 2 Manila Masters.
Main event dari turnamen Dota 2 Manila Masters ini rencananya akan digelar pada tanggal 26 sampai 28 Mei 2017 mendatang di SM Mall of Asia Arena, Manila, Filipina. Hadiah yang dipersiapkan pun sangat besar yakni USD 250.000.