logo

Bangun Kerajaanmu dan Jadilah Raja Dalam Dunia Iron Throne dari Netmarble!

Stefanus
Jumat 05 Januari 2018, 00:00 WIB
Indogamers (FOTO: Indogamers)

Indogamers (FOTO: Indogamers)

Netmarble telah mengumumkan bahwa game MMO (Massively Multiplayer Online) Strategy terbarunya, Iron Throne, telah resmi diluncurkan di seluruh dunia (kecuali Cina) sejak tanggal 16 Mei 2018 lalu untuk iOS dan Android. 

Dikembangkan dan dipublikasikan oleh Netmarble, Iron Throne telah melakukan soft-launchng di 8 negara pada Oktober 2017 silam untuk penyempurnaan kualitas sebelum pra-registrasi global pada 19 April 2018. Dengan mekanisme, sistem, serta gameplay permainan yang unik dan grafik yang mengesankan, Iron Throne berhasil mencetak angka satu juta lebih untuk pra-registrasi tersebut. 

Iron Throne menawarkan konsep gameplay unik yang menggabungkan Real-Time Strategy dan juga RPG. Kita bisa merencanakan pembangunan base dari kerajaan kita untuk memperkuat pasukan, yang akan digunakan untuk melancarkan strategi-strategi perang dengan kerajaan lain layaknya game strategi pada umumnya. Sedangkan fitur RPG di sini hadir dalam bentuk hero-hero yang bisa kita rekrut dan kembangkan lengkap dengan perlengkapan mereka bahkan tak lupa akan misi-misi yang bisa dilaksanakan oleh hero-hero tersebut untuk memperkuat diri mereka yang otomatis juga membawa dampak positif bagi pasukan secara keseluruhan. 

 

Elemen RPG dalam Iron Throne bukan hanya soal sistematik semata, namun benar-benar mendalami konsep RPG dengan sudut pandang jarak dekat serta gameplay ala RPG dalam Town Mode dimana kamu bisa menjelajahi suatu kota atau desa menggunakan sebuah karakter. Tentu hal ini merupakan suatu ide yang cukup revolusioner yang jarang ditawarkan oleh game strategi lainnya bahkan dari platform yang berbeda sekalipun, dan belum pernah ada di platform mobile. 

Iron Throne mengharuskan para pemain untuk memiliki berbagai strategi, membentuk aliansi, serta bertahan hidup dari pertempuran epik dalam misi untuk memenangkan Capital War untuk menjadi Raja, yang merupakan tujuan utama para pemain. Untuk kalian yang ingin menjajal taktik maupun strategi dalam berperang, bisa menjajal mode Team Deathmatch dan Battle Royale yang bisa dimainkan tanpa harus kehilangan pasukan ataupun sumber daya. 

"Misi Netmarble adalah selalu memberikan pengalaman bermain game mobile yang paling inovatif untuk para pemain", ujar Seungwon Lee, Chief Global Officer dari Netmarble. "Iron Throne menggabungkan inti gameplay MMO Strategy, elemen RPG yang mendalam, serta visual terbaik di kelasnya untuk memberikan pengalaman bermain yang unik dan belum pernah dilihat sebelumnya pada perangkat mobile. Kami merasa senang, karena akhirnya bisa membuat para pemain menjadi raja dari cerita mereka sendiri." 

Iron Throne tersedia untuk perangkat iOS dan Android yang dapat diunduh masing-masing di Apple App Store dan Google Play. Untuk informasi lebih lanjut tentang Iron Throne, bisa mengunjungi website resminya di www.playironthrone.com. 

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Mobile19 April 2025, 10:03 WIB

Hadiah Spesial Paskah, ini Kode Redeem FC Mobile untuk 18 April 2018 yang Siap Diklaim

Dengan kode redeem yang dibagikan oleh EA Sport FC Mobile ini, para pemain FC Mobile bisa mendapatkan item yang berisi berbagai hadiah menarik.
kode Redeem FC Mobile. (FOTO: ea.com)
E-Sport19 April 2025, 06:15 WIB

Hasil MPL ID Season 15: Alami 7 Kekalahan Beruntun, NAVI Hanya Bisa Pasrah

Pada match ini, Navi sebenarnya sudah berusaha fight. Tapi memang, kemenangan masih menjauhi mereka.
Navi masih dijauhi oleh kemenangan di MPL ID Season 15. (FOTO: Instagram/navi_mlbb))
Gadget19 April 2025, 05:53 WIB

Cara Download FF Beta Testing 2025 dengan Aman

FF Beta Testing juga memungkinkan para pemain FF tertentu bisa mengakses dan merasakan fitur terbaru yang dibuat Garena.
Ilustrasi Free Fire Beta Testing. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 17:00 WIB

Cara Mendapatkan Kode Redeem FF 2025 yang Bisa Diklaim Gamer

Kode redeem di Free Fire memiliki limit waktu dan kuota penggunaan, sehingga penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 16:30 WIB

Main Game Aman Buat Anak? Ini 5 Rekomendasi yang Enggak Bikin Waswas

Zaman sekarang, nyari game yang aman buat anak itu kayak nyari jarum di tumpukan notifikasi. Agak-agak susah gimana gitu guys.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
E-Sport18 April 2025, 15:36 WIB

Dukung Performa Timnas, EA SPORTS FC Mobile Gelar Turnamen Grassroots FC Mobile Training Ground

EA SPORTS FC Mobile mengumumkan peluncuran FC Mobile Training Ground, sebuah turnamen tingkat pemula (grassroots) yang menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia untuk gim EA SPORTS FC Mobile.
EA SPORTS FC Mobile Hadirkan Turnamen Pemula Terbesar di Indonesia: FC Mobile Training Ground (FOTO: Dok. fcmobile)
Mobile18 April 2025, 14:16 WIB

Kenalan Sama Shouyue Honor of Kings, Hero Marksman Penembak Jitu

Ini dalah tentang Shouyue di Honor of Kings (HoK). Shouyue, atau lebih lengkapnya Baili Shouyue, adalah salah satu hero Marksman dalam game tersebut
Hero Shouyue Honor of Kings (FOTO: Fandom.com)
Mobile18 April 2025, 14:00 WIB

Cara Membuat Akun FF Server Luar, Ikuti Langkah-langkah Mudahnya

Selain bermain dengan akun server Indonesia, ternyata kamu juga bisa bermain game FF dengan akun server luar dengan cara seperti berikut.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 09:26 WIB

Wajib Simak Guys! Ini Build Item Tersakit Nakoruru yang Bikin Lawan Ketar-ketir

Pengen bikin Nakoruru di Honor of Kings jadi mesin pembunuh yang bisa nge-burst lawan dalam sekejap?
Nakoruru, Honor of Kings (FOTO: Youtube malika Gaming 2.0) (FOTO: Youtube malika Gaming 2.0)
PC18 April 2025, 08:47 WIB

GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO: Kartu Grafis MSI yang Unggul di Segala Bidang

Buat kamu semua yang lagi cari kartu grafis yang enggak cuma ngebut tapi juga tampil keren, MSI GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO bisa jadi pilihan yang pas guys.
GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO. (Sumber: MSI)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.