LINE: Gundam Wars, sebuah game smartphone hasil kolaborasi Bandai Namco dan LINE GAME, merayakan ultah keduanya pada 19 Juli 2018. Dan untuk memeriahkan pencapaian ini, berbagai kegiatan.
Kegiatan Anniversary Pertama: Website Spesial 2nd Anniversary telah Dibuka*
Sebuah website telah dibuka untuk merayakan ultah kedua dari LINE: Gundam Wars dimana pengisi suara Takuya Eguchi -- yang mengisi suara Asemu Asano di anime Mobile Suit Gundam AGE -- juga akan bergabung sebagai 2nd anniversary ambassador. Eguchi akan memperkenalkan para pemain mengenai aktivitas-aktivitas 2nd anniversary melalui sebuah video promosi yang bisa dilihat pada website tersebut.
Kegiatan Anniversary Ke-2: Stiker 2nd Anniversary Memorial Telah Tersedia*
Untuk merayakan 2nd anniversary dari LINE: Gundam Wars, satu set stiker LINE orisinil telah tersedia. 8 stiker bergerak yang unik ini dilengkapi dengan suara yang menyerukan kalimat-kalimat terkenal dari serial Gundam. Lihat notifikasi di dalam game untuk mengetahui bagaimana cara mendapatkan set stiker tersebut. Periode ini berlangsung sejak event dimulai hingga pukul 21:30 WIB, Jumat, 17 Agustus 2018.
Kegiatan Anniversary Ke-3: Broadcast Spesial LINE LIVE*
Sebuah program spesial telah dijadwalkan untuk disiarkan pada LINE LIVE pada hari Jumat, 27 Juli 2018. MC program tersebut, Chiaki Kyan akan bergabung bersama Takuya Eguchi yang akan memperkenalkan kegiatan-kegiatan serta event-event dan tak ketinggalan pula berbagai konten dari 2nd anniversary.
Garis Besar Program:
Judul: LINE Gundam Wars 2nd Special Live Broadcast (TBC)
Waktu Penyiaran: 19:00 WIB, Jumat, 27 Juli 2018
MC: Chiaki Kyan, guest: Takuya Eguchi
Tautan Streaming: https://live.line.me/channels/1645931/upcoming/4134954 (bisa disaksikan melalui smartphone atau PC)
Kegiatan Anniversary Ke-4: Free Mobilization Harian*
Para pemain normalnya hanya memiliki satu kesempatan untuk memobilisasi sebuah unit secara gratis tiap 5 hari sekali. Nah, sejak event dimulai hingga Selasa, 21 Agustus 2018, mereka akan bisa memobilisasi satu unit sekali setiap hari.
Kegiatan Anniversary Ke-5: Event Bonus Login Anniversary*
Sebuah event bonus login akan dibuka. Cukup dengan login LINE: Gundam Wars setiap harinya, para pemain dapat menerima berbagai item di dalam game dan juga bonus login reguler. Periode dari sejak event dimulai hingga Selasa, 21 Agustus 2018.
Kegiatan Anniversary Ke-6: Diamond Gratis Selama 2 Minggu*
Mulai sejak ultah kedua LINE:Gundam Wars pada tanggal 19 Juli 2018 hingga Rabu, 1 Agustus 2018, setiap pemain yang memainkan LINE: Gundam Wars akan menerima hadiah berupa 3 diamond per hari.
Kegiatan Anniversary Ke-7: Come Back Campaign Telah Dibuka*
Para pemain yang sudah tidak login selama 30 hari atau lebih dijamin akan menerima 4? Tiket Mobilisasi atau lebih ketika mereka login kembali. Periode sejak event dimulai hingga Senin, 13 Agustus 2018.
Kegiatan Anniversary Ke-8: Tiket Mobilisasi 11x Berturut-turut Dalam 5 Minggu*
Sebagai bagian dari selebrasi ultah kedua ini, para pemain akan mendapatkan 11 Tiket Mobilisasi Unit dalam kurun waktu 5 minggu. Tentunya para pemain tak akan melewatkan kesempatan ini bukan? Periode sejak event dimulai hingga maintenance pada hari Rabu, 22 Agustus 2018.
LINE: Gundam Wars akan selalu berevolusi dan membawakan pengalaman yang seru kepada para penggemar. Kami sangat berterima kasih atas dukungan berkelanjutan dari kalian.
*Catatan: Bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.
Nama Aplikasi: LINE: GUNDAM WARS
Genre: "Newtype" Dash Battle Simulation Game
Tanggal Rilis: 19 Juli 2016
Biaya Pakai: Free to play (in-app purchases available)
Perangkat Distribusi: App Store, Google Play
Regional Rilis: Jepang, Taiwan, Hong Kong, Macao, Thailand, Indonesia, Malaysia, Singapura
Bahasa: Jepang, Mandarin Tradisional (Taiwan, Hong Kong), Thai, Inggris
Website Resmi: https://gw.ggame.jp/
Informasi Hak Cipta: ©SOTSU?SUNRISE ©SOTSU?SUNRISE?MBS ©SOTSU?SUNRISE?TV TOKYO
Planners: BANDAI NAMCO Entertainment Inc. / LINE Corporation