logo

Seorang Suami Tinggalkan Istrinya yang Tengah Mengandung Gara-Gara Ketagihan PUBG

root
Rabu 02 Oktober 2019, 00:00 WIB
Seorang Suami Tinggalkan Istrinya yang Tengah Mengandung Gara-Gara Ketagihan PUBG

Seorang Suami Tinggalkan Istrinya yang Tengah Mengandung Gara-Gara Ketagihan PUBG

Sumber: PUBG Corps

IDGS, Minggu, 10 Februari 2019 - Bermain video game selalu menjadi aktivitas populer untuk melepas penat atau menghilangkan stress bagi banyak orang. Studi membuktikan bahwa aktivitas bermain video game punya banyak manfaat positif seperti berkesempatan memperoleh teman baru atau mengurangi kegelisahan. 

Akan tetapi ada juga kasus-kasus tertentu di mana ketagihan bermain video game malah berakibat buruk bagi hidup seseorang. Memang, terlalu fanatik akan suatu hal tertentu pasti akan menimbulkan efek negatif. 

Dilansir dari sebuah posting Facebook yang viral ini, seorang wanita hamil ditinggalkan begitu saja oleh suaminya karena suaminya itu terlalu ketagihan bermain PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG). 

Korban dalam kasus ini diidentifikasikan sebagai seorang ibu yang tengah hamil 4 bulan. Ia menuturkan bahwa suaminya mulai ketagihan PUBG ketika diperkenalkan kepada game tersebut oleh saudara-saudaranya. Sejak saat itu ibu hamil itu dan suaminya kerap kali terlibat cekcok karena PUBG yang ujung-ujungnya berakhir dengan si suami pergi meninggalkan keluarganya. 

 

Si ibu hamil bersama suaminya yang melarikan diri. (Foto: @akhtarsyamirr/Facebook)

Menurut wanita hamil itu, alasan utama dari pertengkaran mereka berdua adalah karena suaminya terus-terusan bermain PUBG setiap malamnya, yang membuat si suami kesulitan bangun pagi dan tidak fokus mengurusi pekerjaan dan bisnisnya. Parahnya lagi setiap kali sang istri memarahainya karena kecanduan PUBG, ia memanggil istrinya sendiri sebagai "nusyuz" atau istilah untuk menyebut seorang istri yang tidak mendukung suaminya. 

Post tersebut berakhir dengan perkataan sang istri: 

"Sudah sebulan sejak dia (si suami) meninggalkan kami. Kami tak punya pilihan lain selain menghidupi diri kami sendiri melewati berbagai cobaan yang akan datang. Sebelum ia mulai bermain PUBG, kepribadiannya jauh lebih bisa ditoleransi. Akan tetapi situasu sedikit demi sedikit menjadi semakin buruk ketika ia mulai bermain game itu empat tahun lalu. Doakan agar ia kembali ke keluarga kami." 

Indogamers turut bersimpati dengan wanita hamil itu. Terutama bagaimana tega si suami menuduh istrinya tidak mendukungnya. Bukankah mengingatkan suami agar menjauhi hal negatif merupakan bentuk dukungan? Jangan ditiru ya sahabat IDGS. 

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: @akhtarsyamirr/Facebook

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
E-Sport07 Mei 2024, 08:23 WIB

Jadwal dan Cara Mendaftar Turnamen Mobile Legends Phoenix Cup, Prizepool Rp10 juta

Mobile Legends merupakan salah satu dari lineup Phoenix Cup.
Turnamen Mobile Legends Phoenix Cup (FOTO: Instagram/prasmul_olympics)
Gadget07 Mei 2024, 08:03 WIB

Lewati Uji Coba 36 Jam, Laptop Gaming Predator Triton Neo 16 Punya Sistem Pendingin Terbaik Dikelasnya

Laptop Triton Neo 16 yang dibuat untuk para gamers di Indonesia.
Laptop Acer Predator (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget07 Mei 2024, 07:30 WIB

6 Daftar TWS Gaming Rp200 Ribuan Beserta Spesifikasi

Ada beberapa TWS yang memiliki kualitas tinggi namun dibanderol dengan harga murah.
Lenovo GM02 Gaming (FOTO: tokopedia.com)
Gadget07 Mei 2024, 07:30 WIB

3 TWS Baterai Tahan Lama Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya

Bagi pengguna yang sering menggunakan TWS dalam waktu berjam-jam, T
Sony WF-C700N (FOTO: Sony)
E-Sport07 Mei 2024, 07:20 WIB

Jadwal MPL ID Season 13 Week 8, Hanya Sisa Tiket Pertandingan Pertama

Tiket sisa MPL ID ada di pertandingan pertama. Lainnya soldout.
Jadwal MPL ID Season 13 pekan kedelapan atau week 8. Tim-tim semakin intens bersaing menuju playoff. (FOTO: Moonton)
News07 Mei 2024, 07:05 WIB

Rute KRL Menuju Velodrome Rawamangun, Lokasi Playoff MPL ID Season 13

Untuk sobat gamers yang ingin pergi ke Velodrome  Rawamangun Jakarta Timur.
Lokasi Velodrome (FOTO: Instagram.com/Instagram@jakartainternasionalvelodrome)
E-Sport07 Mei 2024, 05:30 WIB

Jadi Inspirasi, Ini 2 Hero Favorit ONIC Kiboy di Land of Dawn

Apa hero favoritnya?
Hero Favorit pro player Mobile Legends onic Kiboy (FOTO: Moonton)
E-Sport06 Mei 2024, 22:00 WIB

Alter Ego Berada di Posisi 3 Terbawah, Pai Tetap Optimis

Seoptimistis apa si Pai?
Alter Ego Pai (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget06 Mei 2024, 21:05 WIB

Cara Mudah Downgrade Xiaomi HyperOS ke MIUI 14

Banyak pengguna yang merasa kurang cocok dan ingin menggantinya dengan MIUI 14.
Downgade HyperOS ke MIUI 14 (FOTO: Technobuzz.net)
News06 Mei 2024, 20:05 WIB

Selain Clash of Clans, Erling Haaland Ternyata Suka Main Minecraft, Ini Lho Buktinya

Erling Haaland ternyata suka main game Minecraft, selain juga Clash of Clans atau CoC.
Ilustrasi Erling Haaland main Minecraft. (Sumber: IGN India)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.