logo

ASUS Dukung Ajang Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters

root
Kamis 03 Januari 2019, 00:00 WIB
ASUS Dukung Ajang Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters

ASUS Dukung Ajang Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters

IDGS, Jumat 15 Maret 2019 - ASUS bekerjasama dengan Garena menggelar Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters, sebuah turnamen battle royale terbesar yang akan digelar pada tanggal 16 hingga 17 Maret 2019 di Mal Taman Anggrek, Jakarta. Dalam ajang eSports tersebut, 12 tim Free Fire terbaik dari seluruh Indonesia akan dipertemukan dan bertarung untuk merebut gelar juara, total hadiah Rp700 juta, serta tiket sebagai wakil Indonesia di ajang Free Fire World Cup 2019 di Thailand.

Dalam acara tersebut, pengunjung dapat melihat dan mencoba jajaran produk smartphone gaming terbaru ASUS. Di segmen mainstream, ASUS mempersiapkan ZenFone Max M2 dan ZenFone Max Pro M2 yang sudah ditenagai oleh SoC Qualcomm Snapdragon serta memiliki baterai berkapasitas besar. Sementara di segmen premium ASUS menyiapkan ROG Phone yang merupakan smartphone gaming terbaik yang dirancang khusus untuk hardcore gamer. Semua smartphone tersebut juga sudah dilengkapi dengan game battle royale Garena Free Fire.

“Acara ini bukan hanya sekadar turnamen eSports, tetapi merupakan pesta para gamer. ASUS siap mendukung ajang Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters melalui jajaran smartphone Next Generation Gaming kami,” ujar Jimmy Lin, Country Manager ASUS Indonesia. “Mari saksikan serunya pertandingan Grand Final Free Fire Shopee Indonesia Masters dan jangan lupa untuk menjajal pengalaman mobile gaming terbaik di smartphone gaming ASUS terbaru,” kata Jimmy Menambahkan.

ZenFone Max M2, Pertama dengan Qualcomm Snapdragon 632 dan baterai 4.000 mAh

ZenFone Max M2 merupakan smartphone yang ditujukan sebagai entry level gaming, meski sebenarnya ia masuk di segmen kelas mid-range yang terjangkau. Di dalam ZenFone Max M2 terdapat SoC Qualcomm Snapdragon 632 yang memiliki performa lebih baik dari pendahulunya (ZenFone Max M1) yang masih menggunakan Snapdragon 430.

 

 

Berdasarkan aplikasi benchmark AnTuTu, Snapdragon 632 memiliki skor pengujian di atas 100.000 poin yang artinya sangat mumpuni untuk menjalankan semua game terkini. ZenFone Max M2 hadir dengan sistem kamera ganda yang ditenagai sensor beresolusi 13MP dan 8MP dan telah memiliki aperture f/1.8.

Sama seperti pendahulunya, ZenFone Max M2 mengandalkan triple slot yang terdiri dari dua slot kartu SIM dan satu slot kartu MicroSD. Dengan demikian, penggunanya masih bisa menggunakan dua nomor ponsel beserta kartu memori MicroSD yang mendukung hingga kapasitas 2TB. Di sisi lain, kapasitas baterai juga masih dipertahankan yaitu sebesar 4.000 mAh yang bisa membuat smartphone ini bertahan seharian tanpa dukungan power bank.

 

ZenFone Max Pro M2, Smartphone Gaming Mid-Range Terbaik

Setelah sukses dengan ZenFone Max Pro M1 yang sangat fenomenal, ASUS menghadirkan penerusnya, smartphone gaming kelas mid-range bertenaga, ZenFone Max Pro M2. Smartphone ini hadir dengan performa yang lebih baik, fitur yang lebih kaya, dan desain lebih elegan. Ia hadir dengan layar all-screen display (19:9) resolusi FullHD 2280x1080 pixel sehingga lebih memuaskan untuk bermain game. Layar tersebut bahkan sudah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 6 sehingga lebih tahan banting.

 

ZenFone Max Pro M2 diperkuat Qualcomm Snapdragon 660 AIE yang lebih kencang dari Snapdragon 636 yang digunakan di ZenFone Max Pro M1. Penggunaan SoC ini memastikan performa yang lebih baik dalam segala hal. Dukungan teknologi terbaru pada Snapdragon 660 AIE juga membuat ZenFone Max Pro M2 tidak hanya tampil powerful, tetapi juga lebih cerdas.

 

 

Smartphone ini diperkuat baterai besar 5.000mAh sehingga bisa menemani penggunanya bermain game hingga 10 jam atau sekitar dua kali lebih tahan lama dari smartphone lain di kelasnya. Selain itu, ASUS juga masih mempertahankan penggunaan sistem operasi Stock Android Oreo. Keuntungan menggunakan sistem operasi stock Android adalah lebih ringan dan performanya yang lebih kencang.

ASUS ROG Phone, Smartphone Gaming Paling Canggih di Dunia

Dalam waktu dekat, ASUS juga akan menghadirkan smartphone ultimate gaming andalannya ke pasar Indonesia. ROG Phone merupakan smartphone gaming kelas premium resmi pertama di Indonesia. Hadir membawa nama Republic of Gamers, kehadiran smartphone ini juga mengulang kesuksesan ASUS di ranah premium gaming setelah merilis laptop gaming pertama di Indonesia, yaitu ASUS ROG G1 dan G2 tahun 2007 silam.

Sama seperti semua produk Republic of Gamers lainnya, ROG Phone tampil dengan semua fitur dan spesifikasi terbaik untuk  menghadirkan pengalaman mobile gaming tak tertandingi. Untuk itulah smartphone gaming ini dibekali dengan SoC Qualcomm Snapdragon 845 speed binned. Artinya, SoC Snapdragon 845 yang digunakan di ROG Phone merupakan versi yang telah dipilih secara khusus dan bisa berjalan dengan kecepatan hingga 2,96 GHz, lebih cepat dari SoC Snapdragon 845 versi standar yang digunakan di smartphone lain.

https://d2bq50ryx4ze5e.cloudfront.net/media/catalog/product/cache/1/image/9df78eab33525d08d6e5fb8d27136e95/r/o/rog-phone-1-argomall-1_1_1.jpg

 

Untuk memastikan kenyamanan saat bermain game, ASUS menghadirkan teknologi pendingin khusus di ROG Phone. Teknologi bernama GameCool tersebut menggabungkan 3D vapor-chamber cooling dengan heat speader berbahan tembaga untuk performa pendinginan maksimal. Tidak sampai di situ, ASUS juga menyediakan perangkat khusus berupa AeroActive Cooler, yaitu kipas tambahan yang bisa dipasang di ROG Phone. Kipas ini mampu menurunkan suhu ROG phone hingga 4,7 derajat Celcius.

ROG Phone sendiri ditenagai oleh baterai berkapasitas 4.000 mAh dan telah mendukung teknologi Qualcomm Quick Charge 4.0 untuk pengisian daya super cepat. Menariknya, ASUS juga menghadirkan teknologi HyperCharge yang disematkan di charger ROG Phone. Teknologi tersebut memungkinkan pengiriman daya lebih besar dengan aman dan dalam waktu yang sangat singkat. Menggunakan charger bawaannya, baterai ROG Phone dapat terisi hingga 60% kapasitas hanya dalam waktu setengah jam saja.

ASUS ZenFone Max M2 dan ZenFone Max Pro M2 telah hadir secara lengkap di pasaran Indonesia mulai dari Rp2,299 juta untuk ZenFone Max M2 dan mulai dari Rp2,799 juta untuk ZenFone Max Pro M2. Adapun untuk ROG Phone akan hadir secara resmi di akhir kuartal pertama 2019 ini. (Olla Abdillah Agam/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
E-Sport07 Mei 2024, 09:00 WIB

5 Meme Kocak Hero Tank Mobile Legends, Bikin Ketawa Ngakak

Sejumlah hero tank yang kabarnya kuat dan bisa buat push rank di antaranya adalah Grock, Uranus, Barats, Atlas, Baxia, Johson, dan Franco.
Meme kocak hero tank Mobile Legends (FOTO: Pinterest.com/Kyawmalikhazon)
E-Sport07 Mei 2024, 08:23 WIB

Jadwal dan Cara Mendaftar Turnamen Mobile Legends Phoenix Cup, Prizepool Rp10 juta

Mobile Legends merupakan salah satu dari lineup Phoenix Cup.
Turnamen Mobile Legends Phoenix Cup (FOTO: Instagram/prasmul_olympics)
Gadget07 Mei 2024, 08:03 WIB

Lewati Uji Coba 36 Jam, Laptop Gaming Predator Triton Neo 16 Punya Sistem Pendingin Terbaik Dikelasnya

Laptop Triton Neo 16 yang dibuat untuk para gamers di Indonesia.
Laptop Acer Predator (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget07 Mei 2024, 07:30 WIB

6 Daftar TWS Gaming Rp200 Ribuan Beserta Spesifikasi

Ada beberapa TWS yang memiliki kualitas tinggi namun dibanderol dengan harga murah.
Lenovo GM02 Gaming (FOTO: tokopedia.com)
Gadget07 Mei 2024, 07:30 WIB

3 TWS Baterai Tahan Lama Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya

Bagi pengguna yang sering menggunakan TWS dalam waktu berjam-jam, T
Sony WF-C700N (FOTO: Sony)
E-Sport07 Mei 2024, 07:20 WIB

Jadwal MPL ID Season 13 Week 8, Hanya Sisa Tiket Pertandingan Pertama

Tiket sisa MPL ID ada di pertandingan pertama. Lainnya soldout.
Jadwal MPL ID Season 13 pekan kedelapan atau week 8. Tim-tim semakin intens bersaing menuju playoff. (FOTO: Moonton)
News07 Mei 2024, 07:05 WIB

Rute KRL Menuju Velodrome Rawamangun, Lokasi Playoff MPL ID Season 13

Untuk sobat gamers yang ingin pergi ke Velodrome  Rawamangun Jakarta Timur.
Lokasi Velodrome (FOTO: Instagram.com/Instagram@jakartainternasionalvelodrome)
E-Sport07 Mei 2024, 05:30 WIB

Jadi Inspirasi, Ini 2 Hero Favorit ONIC Kiboy di Land of Dawn

Apa hero favoritnya?
Hero Favorit pro player Mobile Legends onic Kiboy (FOTO: Moonton)
E-Sport06 Mei 2024, 22:00 WIB

Alter Ego Berada di Posisi 3 Terbawah, Pai Tetap Optimis

Seoptimistis apa si Pai?
Alter Ego Pai (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget06 Mei 2024, 21:05 WIB

Cara Mudah Downgrade Xiaomi HyperOS ke MIUI 14

Banyak pengguna yang merasa kurang cocok dan ingin menggantinya dengan MIUI 14.
Downgade HyperOS ke MIUI 14 (FOTO: Technobuzz.net)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.