Mindplace Studio Unggah GTA San Andreas Dalam Versi Live-Action

Mindplace Studio Unggah GTA San Andreas Dalam Versi Live-Action

IDGS, Senin 12 Agustus 2019 - Kalangan gamer tentunya tahu mengenai game Grand Theft Auto : San Andreas atau di kenal GTA : San Andreas dengan pemeran utama bernama Carl "CJ" Johnson. Game yang dikembangkan Rockstar North pada awal rilisnya tahun 2004.


Bagaimana jika permainan Game GTA : San Andreas dibuat konten Realistic, ini yang dilakukan oleh akun Youtube bernama Mindplace Studio, channel YouTube yang memang sudah piawai membuat video ala live action untuk adegan dalam game. 

Didalam konten berdurasi kurang lebih 15 menit itu, menceritakan adegan saat misi pertama CJ kembali ke kampung halaman nya, didalam film pendek tersebut CJ ditemani dengan Geng hijau dengan karakter ikonik bernama Big Smoke.

Mereka berempat dikejar oleh Geng Ballas yang merupakan rivalnya, dengan menggunakan sepeda. Sesuai dengan cerita di video game GTA.

Tak hanya disitu saja, beberapa reka ulang video game seperti menggunakan cheat, aktifitas yang dilakukan CJ melakukan pukulan maut, cheat terbang, hingga ada adegan mesum yang memberikan kesan kocak.

Dari gaya berjalannya mirip seperti apa yang di ada video game namun yang lebih gokilnya menggunakan bahasa Indonesia terkesan kearifan lokalnya.

Bagaimana nih tanggapan IDGS Mania mengenai film pendek GTA San Andreas Indonesia Realistic MOD?


(OAA/IDGS)


sumber : youtube/Mindplace Studio

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI