logo

Melalui KASKUS Battleground OWSEM School Festival, Sebarkan Edukasi Mengenai Peluang Industri Gim Indonesia Ke Pelajar SMA/SMK

root
Rabu 09 Januari 2019, 00:00 WIB
Melalui KASKUS Battleground OWSEM School Festival, Sebarkan Edukasi Mengenai Peluang Industri Gim Indonesia Ke Pelajar SMA/SMK

Melalui KASKUS Battleground OWSEM School Festival, Sebarkan Edukasi Mengenai Peluang Industri Gim Indonesia Ke Pelajar SMA/SMK

IDGS, Jumat 13 September 2019 - Memasuki tahun ketiga pelaksanaannya, KASKUS Battleground membawa misi baru sebagai bentuk dukungan pada perkembangan industri gim di Indonesia. Didukung oleh AXIS, KASKUS Battleground tahun ini mengusung tema OWSEM School Festival yang fokus pada Festival Game Free Fire dan edukasi seputar industri gim kepada para pelajar SMA/SMK.

KASKUS Battleground OWSEM School Festival yang dilaksanakan sepanjang Agustus - November 2019 akan hadir di beberapa SMA/ SMK di area Jabodetabek, Bandung, Medan, dan Surabaya dimana menghadirkan Gaming Talkshow bersama Psikolog Pendidikan, Influencer Game, e-Sports Industry Profesional sebagai narasumber juga beragam Mini Games dengan total hadiah 3 juta rupiah di setiap sekolah. Selain roadshow, KASKUS Battleground OWSEM School Festival juga menggelar kualifikasi online Free Fire bagi pelajar SMA/SMK di setiap kota tersebut. Pemenang kualifikasi online setiap kota berhak untuk mengikuti Regional Final hingga berlanjut ke babak Grand Final pada November 2019.


Hilda Hendrio, GM Marketing KASKUS mengatakan, “Kami ingin terus berpartisipasi dan mendorong perkembangan industri gim di Indonesia baik melalui edukasi dunia gim maupun turnamen e-sports yang kami selenggarakan. Pada tahun ini, KASKUS memberikan kesempatan khusus kepada para pelajar SMA / SMK untuk merasakan turnamen layaknya para pemain profesional. Kami juga berharap akan adanya regenerasi di dunia e-sports melalui kegiatan yang kami lakukan. Tidak hanya sebagai pemain, tapi bisa juga sebagai developer ataupun pelaku di dalam dunia gim.”


Roadshow KASKUS Battleground OWSEM School Festival telah dimulai di beberapa SMA/SMK di Jakarta dan pendaftaran kualifikasi online telah dibuka pada 25 Juli - 31 Agustus 2019 lalu. Sebanyak 12 tim dari SMA/SMK di area Jakarta yang telah lulus kualifikasi online akan berkompetisi pada sesi Regional Final yang akan dilaksanakan pada minggu ini, 14 - 15 September 2019 di Gandaria City Mall. Tidak hanya kompetisi Free Fire, sesi Regional Final di Jakarta ini juga membuka kompetisi suporter terbaik dari tiap tim finalis dan juga beragam mini games seperti PES 2019, Chess Rush, Hago, dan Wii Sports.

Setelah Jakarta, kota selanjutnya yang akan dikunjungi oleh KASKUS Battleground OWSEM School Festival adalah Bandung dimana pendaftaran kualifikasi online telah dimulai pada 29 Agustus hingga 16 September 2019 dan Regional Final akan dilaksanakan di Bandung Electronic Center pada 28 - 29 September 2019. 

Sebelum Grand Final pada November 2019 nanti, KASKUS Battleground OWSEM School Festival juga akan menghampiri kota Medan dan Surabaya. Seluruh perwakilan regional yang menang dan maju ke babak Grand Final berhak bersaing memenangkan hadiah total sebesar 350 juta rupiah. Untuk informasi lebih lanjut, bisa lihat di battleground2019.kaskus.id.

(OAA/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Gadget15 Oktober 2024, 22:01 WIB

Bingung Memilih? Yuk Intip Perbedaan ASUS Zenfone 8 dan Zenfone 9

ASUS Zenfone 8 dan ASUS Zenfone 9 memiliki perbedaan meskipun tidak terlalu banyak
Perbedaan HP ASUS Zenfone 8 dan ASUS Zenfone 9 (Foto: YouTube/HFV Unbox)
Gadget15 Oktober 2024, 21:12 WIB

6 Handheld Gaming PC Terbaik. Bisa NgeGame Kapan Saja dan Dimana Saja

Perangkat handheld gaming PC bisa jadi pilihan buat kamu yang hobi bermain game dimana saja dan kapan saja karena portabilitasnya yang lebih mudah dibawa.
ASUS ROG Ally Handheld gaming PC (Foto: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Mobile15 Oktober 2024, 20:03 WIB

Game Destiny Hadir di Platform Mobile, Pra-Registrasi Sudah Dibuka

Bungie dan NetEase resmi mengumumkan game mobile Destiny: Rising, Selasa (15/10/2024).
Game Destiny Rising. (Sumber: Destiny)
Console15 Oktober 2024, 19:49 WIB

Rekomendasi 5 Game Paling Sukses dari Warner Bros yang Wajib Dimainkan

Warner Bros. adalah salah satu perusahaan game terkemuka yang telah menghasilkan berbagai judul besar di dunia gaming.
Batman: Arkham City, salah satu game superhero terbaik sepanjang masa. (Sumber: Steam)
Mobile15 Oktober 2024, 19:04 WIB

5 Fakta Game Destiny Hadir di Android & iOS, Penggemar Wajib Tahu!

Game Destiny: Rising yang hadir di Android dan iOS bukanlah kelanjutan dari Destiny 2.
Game Destiny Rising. (Sumber: Destiny)
Console15 Oktober 2024, 18:52 WIB

5 Rekomendasi Game One Piece Terbaik untuk Penggemar Dunia Bajak Laut

One Piece, salah satu anime dan manga paling populer di dunia, telah melahirkan berbagai adaptasi video game.
One Piece: Burning Blood. (Sumber: Steam)
Gadget15 Oktober 2024, 18:32 WIB

Top 5 Laptop Gaming Terbaik di Dunia. Spek Dewa, Bukan Buat Kaum Mendang Mending

Berikut adalah rekomendasi 5 laptop gaming terbaik di dunia dengan spek dewa untuk kebutuhan bermain game
Laptop Gaming MSI Titan 18 HX (Foto: PCMag)
News15 Oktober 2024, 18:14 WIB

Anime One Piece akan Hiatus Sampai April 2025, Begini Penjelasannya

Toei Animation telah mengonfirmasi bahwa serial anime One Piece akan memasuki masa jeda setelah perilisan episode 1122 pada hari Minggu.
One Piece. (Sumber: Toei Animation)
Mobile15 Oktober 2024, 17:42 WIB

Kisah Operator Arknights, Goldenglow si Kucing Pink yang Imut

Kisah Operator Goldenglow, karakter di game Arknights yang memiliki rambut berwarna pink
Goledenglow, Operator di Rhodes Island di Game Arknights (Foto: Arknights Official)
Mobile15 Oktober 2024, 17:34 WIB

7 Operator Arknights yang Memiliki Latar Belakang Militer

Beberapa Operator Rhodes Island di game Arknights memiliki latar belakang militer, siapa saa mereka?
Game Arknights (Foto: YouTube/Gaming Mobile)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.