Belum Resmi Dirilis, Fitur Game di Mobil Afeela EV Dinilai Membahayakan

Afeela EV dari Sony. (Sumber: SONY HONDA MOBILITY)

Indogamers.com - Mobil listrik Afeela EV yang akan segera memasuki tahap produksi mendapatkan banyak kritik. Sebab, mobil modern dari Sony dan Honda ini mengusung konsep game dan entertainment.

Sebagian pihak menilai kehadiran layar yang bisa menampilkan Fortnite hingga Spider-Man tersebut akan mengganggu konsentrasi pengemudi.

Oleh sebab itu, risiko kecelakaan yang tidak diharapkan bisa meningkat jika fitur tersebut tidak segera diperbaiki. Seperti apa kritik selengkapnya? Check this out!

Baca Juga: Sering Terganggu dan Bikin Uring-uringan? Terapkan 2 Cara Ampuh Nonton Video YouTube Tanpa Iklan Ini!

Fitur membahayakan

Afeela EV dari Sony. (Sumber: YouTube.com/AFEELA)

Disadur dari The Verge pada Kamis, 11 Januari 2024, teknologi yang diterapkan mobil ini dianggap aneh dan berpotensi mengganggu serta berbahaya karena mobil akan dipenuhi layar.

Salah satu fiturnya, “Monster View,” bakal menampilkan monster kaiju virtual di bagian jalan yang dapat dilihat di layar dasbor dan mendorong pengemudi untuk seolah ingin menangkap monster yang melarikan diri.

Ide yang dianggap lebih buruk, juga muncul karena pengemudi bisa menonton film di layar raksasa di dasbor mobil. Kebayang dong seperti apa konsentrasi yang harus dijaga saat nonton film sambil nyetir?

Baca Juga: 6 Potret Aksi Seru GrndPaGaming Main Battlefield 2042, Dapat Headshot Berkali-kali

Fitur keselamatan

Afeela EV dari Sony. (Sumber: YouTube.com/AFEELA)

Di lain sisi sebagaimana dikutip dari Car and Driver, kendaraan produksi berdasarkan prototipe sedan Afeela EV akan menawarkan teknologi bantuan pengemudi Level 2 dan 3.

Level 3 dari mobil ini memungkinkan pengemudi untuk melepaskan tangan mereka dari kemudi dan menangani tugas lain, seperti menggunakan ponsel cerdas, dalam kondisi terbatas tertentu.

Baca Juga: Sony Hadirkan Mobil Afeela EV, Bisa Tampilkan Game Fortnite hingga Spider-Man

Selain itu, fitur keselamatan dari Afeela EV kemungkinan besar akan mencakup:

  1. Pengereman darurat otomatis standar

  2. Peringatan keberangkatan jalur standar dan bantuan penjaga jalur

  3. Kontrol jelajah adaptif standar

Demikian bocoran fitur dan spesifikasi Afeela EV dari Sony dan Honda yang tak luput dari kritik netizen.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI