logo

Sejarah Kemegahan Sega, dari Penguasa Game Konsol hingga Ditumbangkan PlayStation

RA_Majid
Minggu 04 Februari 2024, 16:11 WIB
Konsol Sega. (Sumber: Retro Dodo)

Konsol Sega. (Sumber: Retro Dodo)

Indogamers.com - Bagaimana sejarah Sega, brand yang selalu dihubungkan dengan nostalgia oleh para gamer?

Seperti diketahui, Sega menandai sejarah dunia game konsol yang penuh warna.

Dari kejayaannya sebagai penguasa industri game, sampai tumbang lawan PlayStation, mari kita susuri tiap babak penting dalam perjalanan epik Sega.

Berikut rangkuman sejarah Sega, disarikan dari Sega Retro.

1. Awal Mula: Service Games & Keberanian Berinovasi

Pada tahun 1946, Service Games dibentuk untuk memproduksi mesin slot dan perangkat berbasis koin di Hawaii, Amerika Serikat.

Setelah ada larangan mesin slot di pangkalan militer AS pada 1951, Sega lantas pindah ke Jepang untuk membuka jalan menuju inovasi baru.

2. Era Jukebox dan Arcade

Pada 1960, Sega punya dua anak usaha, Nihon Goraku Bussan dan Nihon Kikai Seizo. Kemitraan dengan David Rosen membawa era baru dalam bisnis arcade. "Periscope" pada tahun 1966 membuktikan keberanian Sega dalam merintis tren baru.

3. Era Gulf+Western: Ekspansi Lintas Sektor

Akuisisi oleh Gulf+Western pada tahun 1969 membuka pintu bagi Sega untuk memasuki bisnis pinball dan mendapat hak distribusi dari Paramount Pictures.

Sega kemudian menjadi perusahaan Amerika Serikat pada tahun 1974. Ini adalah langkah besar untuk mengembangkan bisnis hiburan.

4. Sega Master System

Pada awal 1980-an, Sega melangkah ke pasar konsol rumahan dengan meluncurkan Sega Master System.

Kendati bersaing sengit dengan Nintendo, Sega berhasil menancapkan kakinya di pasar global.

Baca Juga: Kabar Buruk! Sega PHK 61 Karyawan, Cek Fakta-faktanya

Baca Juga: Kisah Pahit di Balik Embracer Batalkan Game Baru Deus EX dan Pecat 97 Karyawannya

Konsol Sega. (Sumber: Record Head)

5. Sega Mega Drive dan "Console Wars"

Kejayaan Sega mencapai puncaknya saat mereka merilis Sega Mega Drive pada 1988.

Pemasaran agresif, teknologi canggih, dan kehadiran Sonic the Hedgehog menjadikan Sega sebagai pesaing serius bagi Nintendo di era "console wars" pada awal 1990-an.

6. Inovasi Arkade: Virtua Racing dan Virtua Fighter

Di ranah arkade, Sega terus berinovasi dengan game 3D seperti Virtua Racing dan Virtua Fighter.

Jaringan Sega World yang tersebar di seluruh dunia, menunjukkan ambisi mereka untuk jadi pemimpin hiburan global.

7. Awal Mula Kalah Saing dengan PlayStation

Kendati sempat sukses di berbagai bidang, Sega akhirnya menghadapi kendala dengan penjualan Sega Mega-CD dan Sega 32X.

PlayStation dari Sony muncul sebagai pesaing kuat, menempatkan Sega dalam persaingan sengit di pasar konsol rumahan.

8. Era Modern: Banting Setir jadi Pengembang Pihak Ketiga

Pada tahun 2001, Sega berhenti memproduksi Dreamcast dan beralih menjadi pengembang pihak ketiga.

Walau kesulitan dari sisi finansial, Sega terus membesut game yang disukai pemain lintas platform.

9. Akuisisi oleh Sammy Corp

Pada tahun 2003, Sega diakuisisi oleh Sammy Corp. Momen ini membuka babak baru dalam sejarah mereka.

Kendati melewati berbagai kendala, Sega tetap jadi ikon dunia game.

Sejarah Sega adalah kisah perjuangan, inovasi, dan ketahanan menghadapi perubahan industri.

Walau PlayStation mungkin lagi jaya-jayanya, warisan Sega tetap hidup di hati gamer lawas.

Indogamers akhirnya resmi menghelat Turnamen Mobile Legends Terakbar, Vaporlax Indogamers Mobile Legends Championship (IMC) Season I 2024 “Taste The Difference”
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Penelitian Sebut Masa Depan Game Sangat Bergantung pada Faktor Ini

Sabtu 03 Februari 2024, 14:36 WIB
undefined
PC

Artis Jepang Diminta Tidak Sebut Nama Palworld demi Jaga Perasaan Pokemon

Sabtu 03 Februari 2024, 14:53 WIB
undefined
News

Kisah Pahit di Balik Embracer Batalkan Game Baru Deus EX dan Pecat 97 Karyawannya

Minggu 04 Februari 2024, 08:25 WIB
undefined
News

Kabar Buruk! Sega PHK 61 Karyawan, Cek Fakta-faktanya

Minggu 04 Februari 2024, 12:12 WIB
undefined
Community

5 Akun Gamer Pakai Plesetan Nama Ganjar Pranowo, Jadinya Kocak Banget

Minggu 04 Februari 2024, 11:07 WIB
undefined
News Update
Mobile20 Mei 2024, 09:01 WIB

8 Kode Redeem FF Hari ini yang Masih Aktif, Senin, 20 Mei 2024, Langsung Klaim Sebelum Hangus!

Kode Redeem FF 2024 hari ini, Senin, 20 Mei 2024 yang masih aktif ada yang menarik nih guys. Seperti biasa, dengan menukarkan kode-kode yang akan dibagikan di dalam artikel ini, kamu berkesempatan mendapatkan hadiah yang enggak kaleng-kaleng.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Community20 Mei 2024, 08:36 WIB

Axis Esports Lab Hadir di Yogyakarta, Bikin Turnamen Mobile Legends dengan Hadiah Rp30 juta

Axis Esports Labs adalah festival offline interaktif untuk audiens muda pecinta gaming dengan sasaran enam kota di Indonesia.
Keseruan Axis Esports Lab di Kota Yogyakarta selama dua hari, 18-19 Mei 2024 (FOTO: Dok.Evos)
E-Sport20 Mei 2024, 07:50 WIB

5 Meme Kocak Aura Lolos Playoff MPL ID Season 13, Sirkelnya Udah Laen

Dua musim gagal lolos ke playoff MPL ID, Aura akhirnya menembus playoff juga di MPL ID Season 13.
Meme kocak Aura esports lolos playoff MPL ID Season 13. (FOTO: Instagram/auraesports.)
E-Sport20 Mei 2024, 07:32 WIB

5 Fakta Menarik Babak Regular Season MPL ID Season 13, Plot Twist Yawi Pamit dari Aura?

Ya, tuntas sudah babak regular season MPL ID Season 13 setelah menyelesaikan week 9 Minggu (19/5/2024).
Yawi Aura bikin kisah plot twist di MPL ID Season 13 setelah antarkan Aura ke playoff. (FOTO: Instagram/mpl.id.official)
E-Sport20 Mei 2024, 07:08 WIB

Klasemen Akhir Regular Season MPL ID Season 13, Comeback Stronger yang Gak Lolos Playoff

Setelah melewati pergulatan panjang selama 9 minggu atau week 9, MPL ID Season 13 akhirnya menyelesaikan babak regular season.
Potret suka cita fans MPL ID Season 13 di MPL Arena. (FOTO: Moonton)
E-Sport20 Mei 2024, 06:48 WIB

RRQ Jadi Tim Terakhir Lolos Playoff MPL ID Season 13, Ini Ungkapan Haru Mereka

Dua kemenangan yang didapat RRQ di week 9 atau week penentu langkah playoff menjadi kunci keberhasilan RRQ lolos ke playoff.
RRQ Hoshi jadi tim terakhir yang lolos ke playoff MPL ID Season 13. (FOTO: Moonton)
News19 Mei 2024, 20:36 WIB

UGM Juara Esport Campus Leader 2024 Setelah Kalahkan UTY

Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil meraih gelar juara kompetisi Esport Campus Leader (ECL) 2024 setelah mengalahkan Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) dengan skor 3-0.
UGM Esports juara ECL 2024. (Foto: Yoan/Indogamers)
Guides19 Mei 2024, 20:01 WIB

Cara Mengaktifkan Kembali Kartu Telkomsel yang Sudah Mati Secara Online

Mengaktifkan kembali atau reaktivasi kartu Telkomsel, bisa kamu lakukan secara online dengan cara seperti berikut.
Ilustrasi penggunaan kartu SIM Telkomsel (FOTO: Flip.id)
E-Sport19 Mei 2024, 19:38 WIB

Perjalanan Tim UTY & UGM Tembus Final Esport Campus Leader 2024

Final kompetisi Esport Campus Leader (ECL) 2024 mempertemukan Tim UTY Esports vs UGM Esports, Minggu (19/05/2024).
Final ECL 2024 mempertemukan UTY Esports vs UGM Esports, Minggu (19/05/2024).
Gadget19 Mei 2024, 19:02 WIB

3 Cara Mudah Membaca Pesan WhatsApp tanpa Perlu Membukanya

Untuk melihat pesan WhatsApp tanpa membuka pesannya sebenarnya cukup mudah dilakukan seperti langkah berikut.
Ilustrasi WhatsApp (FOTO: pinterest.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.