logo

4 Rahasia di Balik Tekken 8 Tembus Penjualan 2 Juta Kopi dalam Sebulan, Laris Manis Nih!

RA_Majid
Selasa 27 Februari 2024, 18:24 WIB
Tekken 8. (Sumber: Steam)

Tekken 8. (Sumber: Steam)

Indogamers.com - Bandai Namco selaku penerbit Tekken 8 baru saja mengumumkan kalau game pertarungan terbarunya itu mencapai angka penjualan lebih dari 2 juta kopi dalam rentang sebulan sejak dirilis.

"2 JUTA FIGHTER!! Terima kasih kepada semua pemain yang telah bertarung di #TEKKEN8 !" ujar @TEKKEN pada Senin (26/2/2024) via platform X.

Berikut fakta-fakta menarik di balik fenomena kesuksesan Tekken 8 ini.

1. Dominasi Tekken di Genre Tarung

Tekken 8 diluncurkan pada 26 Januari 2024 untuk berbagai platform, seperti PC, PS 5, dan Xbox Series X/S.

Kesuksesan Tekken 8 sebenarnya sudah tercium sejak hari pertama rilis. Saat itu, angka penjualannya langsung melonjak 1 juta kopi.

Capaian tersebut memperkuat dominasi franchise Tekken dalam genre pertarungan.

Jangan lupa, Bandai Namco juga masih punya, Tekken 7 top rekor penjualan seri ini yang sudah laku lebih dari 11,8 juta kopi di seluruh dunia.

2. Game Tarung Memang sedang Laris

IGN Nordic melaporkan, Tekken 8 memang laris manis, tetapi mereka tidak sendirian.

Street Fighter 6 dari Capcorn juga laku sebanyak 2 juta kopi dalam rentang satu bulan sejak rilis.

Adapun Mortal Kombat 1 dari NetherRealm terjual tiga juta kopi dalam kurun sebulan lebih sedikit dari tanggal peluncurannya.

Baca Juga: Atlet Esports Berprestasi Bisa Masuk UGM Lewat Jalur Mandiri, Intip Syarat dan Cara Daftarnya

Baca Juga: Katsuhiro Harada Bantah Visual Tekken 8 Bikin Mual dan Migrain Karena Sudah Diuji Coba

Tekken 8. (Sumber: Bandai Namco)

3. Dukungan & Kompetisi

Bandai Namco menyatakan, dukungan buat Tekken 8 bakal terus berlanjut via update, di antaranya dalam bentuk kompetisi esport, rilis lisensi musik, dan lain sebagainya.

Sementara itu, Tur Dunia Tekken 2024 segera berlangsung mulai 13 April 2024, di mana Final Tur Dunia Tekken bakal menjadi puncak kompetisi esport pertama dari game ini.

4. Dapat Ulasan Positif

Secara keseluruhan, IGN memberi ulasan 9/10 untuk Tekken 8, menyebutnya sebagai evolusi luar biasa untuk seri ini.

Platform media game itu menilai, Tekken 8 menghadirkan banyak konten untuk pemain tunggal, termasuk alat-alat latihan canggih.

Adapun mekanika dalam game juga disebut bikin Tekken makin dinamis ketimbang seri-seri sebelumnya.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

Masalah Server Game Tuntas, Helldivers 2 Siapkan Kejutan Baru

Selasa 27 Februari 2024, 15:00 WIB
undefined
Console

Penjualan Tekken 8 Sukses Salip Judul Game Pendahulunya

Selasa 27 Februari 2024, 15:19 WIB
undefined
Gadget

5 Kelebihan iQOO Neo 9 Pro yang Dukung Mainkan Game FPS Seharian

Senin 26 Februari 2024, 19:35 WIB
undefined
E-Sport

UGM Esports Bawa Tagline Gamer Intelek, Belajar dan Main Game Bisa Jalan Bareng

Senin 26 Februari 2024, 20:31 WIB
undefined
News

Gameplay Menarik dan Panduan Main Paragon: The Overprime buat Pemula

Minggu 25 Februari 2024, 20:14 WIB
undefined
News Update
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Console21 April 2025, 12:25 WIB

10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan

Cari game seru buat dimainkan berdua sama pasangan? Yuk, cek 10 rekomendasi game co-op terbaik di Nintendo Switch!
10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan(FOTO: SwitchWorld)
Mobile21 April 2025, 12:20 WIB

10 Game RTS Mobile Terbaik di 2025 untuk Penggemar Strategi & Bangun Basis

Cari game RTS terbaik di Android & iOS tahun 2025? Simak rekomendasi kami, dari Age of Empires Mobile hingga Viking Rise. Grafis keren, gameplay seru, dan cocok buat pemula atau pro! Daftar lengkapnya di sini!
10 Game RTS Mobile Terbaik di 2025 untuk Penggemar Strategi & Bangun Basis(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile21 April 2025, 12:14 WIB

10 Game Mobile dengan Grafis Gila di 2025, Kualitas PC di Genggaman Tangan!

Tahun 2025 menghadirkan game mobile dengan grafis luar biasa yang setara PC! Dari aksi perang epik hingga balapan super realistis, simak deretan game yang bakal bikin kamu terpukau.
10 Game Mobile dengan Grafis Gila di 2025, Kualitas PC di Genggaman Tangan!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Guides21 April 2025, 12:05 WIB

Cara Memenangkan Balap Kuda di Harvest Moon Back to Nature

Agar balap kuda yang kamu ikuti di game Harvest Moon Back to Nature bisa dimenangkan, ternyata ada beberapa cara yang harus diterapkan.
Ilustrasi balap kuda di game Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 11:00 WIB

5 Game Harvest Moon yang Cocok untuk Pemula

Bagi para pemula yang baru akan memulai memainkannya, langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memilih platform permainan sesuai dengan yang kamu miliki.
Harvest Moon masih tetap asyik dimainkan sampai hari ini. (FOTO: dok.Nintendo DS)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.