Memahami Strategi Counterpick di Mobile Legends, dari Alasan Pentingnya hingga Cara Melakukannya

Ilustrasi game Mobile Legends. (Sumber: Yodu)

Indogamers.com - Counterpick kerap jadi strategi pilihan pemain saat main Mobile Legends.

Mari kita bahas strategi tersebut, mulai dari alasan pentingnya counterpick sampai cara melakukannya.

1. Pentingnya Counterpick

Counterpick bukan sekadar taktik biasa, strategi ini menekankan ketepatan memilih hero setelah lawan memilih hero mereka.

Dengan memilih hero yang tepat, tim berpeluang mengontrol jalannya laga.

Baca Juga: 8 Kisah Hero Mobile Legends Paling Menyentuh Hati, Ada Luka Batin Mendalam

Hero Mobile Legends. (Sumber: Moonton)

2. Strategi Counterpick Efektif

Berikut persiapan strategi counterpick yang efektif di game Mobile Legends.

  • Analisis Komposisi Tim Lawan
    Sebelum pertandingan dimulai, penting untuk menganalisis komposisi tim lawan. Identifikasi hero kunci yang jadi ancaman bagi tim kamu.

  • Kenali Hero Counter
    Pelajari hero-hero dengan kemampuan mengganggu hero kunci lawan. Pilih hero yang tepat berdasar kekuatan dan kelemahan lawan.

  • Koordinasi dengan Tim
    Diskusikan pilihan hero dengan tim kamu. Pastikan bahwa komposisi tetap seimbang dan mampu bekerja sama dengan baik.

Baca Juga: 7 Tips Push Rank Mobile Legends di Bulan Puasa, Peluang Menang Tetap Besar

Hero Mobile Legends. (Sumber: Reddit)

3. Pelaksanaan Counterpick

Fase Draft Pick
Lakukan counterpick selama fase draft pick. Gunakan waktu ini dengan bijaksana untuk memilih hero terbaik untuk menghadapi hero lawan.

Teliti Saat Pilih Hero
Jangan terburu-buru memilih hero. Lihat komposisi tim dan pilihlah hero sesuai strategi yang telah disepakati.

Fleksibilitas
Tetaplah fleksibel dengan pilihan hero kamu. Siapkan beberapa opsi untuk mengantisipasi perubahan strategi lawan.

Komunikasi
Selalu komunikasikan rencana counterpick dengan tim. Komunikasi yang baik akan memastikan bahwa semua anggota tim sepaham dengan strategi yang bakal dipakai.

Baca Juga: Kisah Akira Toriyama Wisata ke Bali yang Jadi Inspirasi Karya Dragon Ball

Berbekal strategi counterpick dan penerapan yang baik, kamu berpeluang menang di tiap pertempuran.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI