Akankah Wuthering Waves akan Hadir di PS5? Ini Jawaban Pihak Studio

Wuthering Waves. (Sumber: wutheringwaves.kurogame.com)

Indogamers.com - Game gacha terbaru Wuthering Waves yang hari ini, Rabu, 22 Mei 2024 rilis secara global, langsung mendapat sambutan hangat dari penggemar. Setelah sukses melewati serangkaian fase uji coba, game ini bahkan dianggap akan mampu bersaing dengan Genshin Impact.

Pertanyaannya adalah, apakah Wuthering Waves akan tersedia di PlayStation 5? Nah, buat kamu yang ingin memainkannya di konsol tersebut, langsung saja simak sampai habis artikel ini ya guys ya!

Sayang seribu sayang, game dengan konsep anime ini tidak akan dirilis di konsol game mana pun termasuk PS5 seperti yang dikonfirmasi oleh Kuro Games.

Baca Juga: 5 Fakta Penting Gabungnya Tim Aura dengan Team Liquid, Apa Dampak Utamanya?

Dikutip Indogamers.com dari Beebom pada Rabu, 22 Mei 2024, studio telah menjelaskan bahwa mereka baru akan merilis Wuthering Waves untuk konsol di masa depan.

Sejauh ini, ketersediaan game tersebut ke konsol masih dalam proses sehingga belum bisa dimainkan di PS5 atau PS4. Adapun platform yang saat ini mendukung untuk memainkan Wuthering Waves antara lain:

  1. Android

  2. iOS

  3. Mac

  4. Windows

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tentang Resident Evil yang Sayang buat Kamu Lewatkan

Wuthering Waves kini, sudah dirilis global di mana kamu juga bisa melakukan praregistrasi untuk mendapatkan hadiah menarik.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI