Chivalry 2 Gratis di Epic Games Store, Buruan Klaim Sekarang Juga!

Chivalry 2. (Sumber: Epic Games Store)

Indogamers.com - Buat kamu yang suka game bertema peperangan, Chivalry 2 adalah pilihan yang tepat. Terlebih lagi, saat ini game tersebut sedang gratis di Epic Games Store meski dalam waktu yang terbatas.

Maka dari itu, buruan klaim sekarang juga sebelum game ini kembali ke harga normal Rp216 ribu setelah tanggal 6 Juni 2024.

"Apakah kamu siap untuk yang satu ini? Kembali ke medan perang abad pertengahan terhebat dengan Chivalry II, GRATIS minggu ini!" demikian kata Epic Games.

Baca Juga: Cara Mendapatkan 11 Bunga di Minecraft, Tandai Baik-baik Lokasinya

Game ini merupakan permainan peperangan orang pertama multipemain yang terinspirasi oleh pertarungan film abad pertengahan yang epik.

Pemain didorong ke dalam aksi setiap momen ikonik di era tersebut, mulai dari bentrokan pedang, badai panah api, hingga pengepungan kastil yang luas, dan banyak lagi.

"Dominasi medan perang besar dengan 64 pemain. Ketapel mengoyak bumi saat Anda mengepung kastil, membakar desa, dan membantai petani kotor sebagai imbalannya peta Tujuan Tim," demikian menurut penjelasan studio Torn Banner Studios.

Baca Juga: FIFA dan Roblox Lakukan Pembaruan, Tawarkan Pengalaman Beda bagi Gamers

Sebelumnya, dalam Event Mega Sale 2024 dari Epic Games Store ini sudah ada Dragon Age: Inquisition – Game of the Year Edition dan Farming Simulator 22 yang telah digratiskan lebih awal.

Selain itu, ada juga game sekelas Skull and Bones. Game besutan Ubisoft ini bisa kamu klaim sekarang juga dalam waktu yang terbatas, tepatnya cuma satu minggu saja.

"Mainkan Skull and Bones gratis mulai 30 Mei hingga 6 Juni! Kemajuan Anda disimpan jika Anda memutuskan untuk membeli game," demikian kata Epic Games Store di Twitter, dikutip Indogamers.com pada Jumat, 31 Mei 2024.

Baca Juga: Prediksi Tanggal Rilis EA Sports FC 25 Terungkap, Benarkah Sudah Ready Tahun Ini?

Skull and Bones yang merupakan game bertema bajak laut, pertama kali dirilis pada Februari 2024 dan tersedia di PlayStation 5, Xbox Seri X dan Seri S, GeForce Now, Microsoft Windows, Amazon Luna.

Akan tetapi, game ini sempat dianggap kemahalan karena dibanderol dengan harga hampir Rp1 jutaan saat awal-awal dirilis. Sementara itu saat ini di EGS, Skull and Bones diberi harga Rp375 ribu.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Guides

Cara Mudah Kirim Voice Message di iPhone Sabtu 28 September 2024, 19:04 WIB