logo

Game Hamster Kombat Viral di Telegram, Tembus 150 Juta Pemain

RA_Majid
Rabu 19 Juni 2024, 13:36 WIB
Game Hamster Kombat. (Sumber: Hamster Kombat)

Game Hamster Kombat. (Sumber: Hamster Kombat)

Indogamers.com - Hamster Kombat, game crypto berbasis Telegram, mengklaim bahwa mereka memiliki basis pemain sekitar 150 juta orang, lebih besar dari populasi Rusia, Jumat (14/06/2024).

Menukil laporan Decrypt, pertumbuhan ini melonjak 50% hanya dalam rentang satu minggu sejak deveoper menyatakan bahwa mereka sudah melampaui 100 juta user.

Sebagai konteks, artinya hampir satu dari lima pengguna Telegram sekarang sudah mendaftar game Hamster Kombat.

Baca Juga: Lagi Viral di Steam, Yuk Kenali Gameplay Banana dan Panduan Mainnya untuk Pemula

Game Hamster Kombat. (Sumber: Hamster Kombat)

Hamster Kombat mengajak gamer untuk mengembangkan bursa crypto imajiner hamster dengan hadiah crypto sungguhan.

Hadiah-hadiah dalam game bakal diberikan dalam bentuk airdrop token di masa depan, untuk pemain yang sudah mengumpulkan poin dalam game mini-app di Telegram.

Sebelumnya, seorang anggota tim Hamster Kombat sudah sempat mengisyaratkan kalau airdrop rencananya bakal rilis Juli 2024.

Baca Juga: Fakta-fakta Valve Cuan Besar dari Jualan Kunci Counter-Strike 2, Mampu Biayai Eksperimen dan Inovasi Terbaru

Game Hamster Kombat. (Sumber: Hamster Kombat)

Tidak dapat disangkal, game ini menarik minat besar pengguna Telegram. Channel pengumuman Hamster Kombat di Telegram kini jadi kanal paling populer dengan lebih dari 35 juta pelanggan.

Di sisi lain, kanal YouTube Hamster Kombat saat ini memiliki sekitar 23 juta subscriber, sementara akun Twitter mereka memiliki 7,7 juta pengikut.

Setiap akun di atas mengalami peningkatan follower signifikan dalam seminggu terakhir.

Baca Juga: Format Kompetisi, Jadwal, Prizepool, dan Lokasi MSC 2024, Mampukah Fnatic Onic Mempertahankan Prestasi?

Kesuksesan Hamster Kombat sebagian besar didorong oleh pendahulunya, Notcoin, game aplikasi Telegram berbasis crypto lainnya.

Airdrop Notcoin diluncurkan pada 16 Mei 2024, di mana token game tersebut, NOT, terus meningkat nilainya.

NOT saat ini termasuk salah satu dari 60 cryptocurrency teratas berdasar kapitalisasi pasar.

Toncoin, token asli The Open Network (TON), blockchain favorit Telegram, juga mendapat manfaat dari kesuksesan Hamster Kombat.

Token ini mencapai harga paling tinggi sepanjang masa sebesar $8,13 (Rp132.979) per Jumat (14/6).

Harganya tersebut naik lebih dari 26% dalam dua minggu terakhir.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Spesial! The Legend of Zelda Echoes of Wisdom Segera Rilis Tahun Ini

Rabu 19 Juni 2024, 10:21 WIB
undefined
News

Ditunggu Bertahun-tahun, Dragon Quest III HD-2D Remake akan Hadir November 2024

Rabu 19 Juni 2024, 10:53 WIB
undefined
Guides

Jalur Langit! Ini 2 Doa Sebelum Push Rank Mobile Legends: Bang Bang agar Menang Terus

Rabu 19 Juni 2024, 11:37 WIB
undefined
Guides

Tips dan Trik Arlott Mobile Legends: Build dan Combo Terbaik 2024

Rabu 19 Juni 2024, 12:06 WIB
undefined
E-Sport

Summoners War Sediakan Hadiah Rune Legend bagi Pemainnya

Rabu 19 Juni 2024, 11:02 WIB
undefined
News Update
Console19 April 2025, 18:17 WIB

10 Game Non-Nintendo Terbaik di Switch yang Wajib Kamu Mainkan

Cari rekomendasi game keren di Nintendo Switch yang bukan buatan Nintendo? Simak 10 game terbaik seperti Hades, Stardew Valley, dan Persona 5 Royal!
10 Game Non-Nintendo Terbaik di Switch yang Wajib Kamu Mainkan (FOTO: SwitchWorld)
Console19 April 2025, 18:12 WIB

10 Game Nintendo Switch Paling Mudah & Seru untuk Anak-Anak

Cari game Switch yang ramah anak? Simak rekomendasi 10 game paling mudah dan menyenangkan untuk si kecil! Mulai dari petualangan santai hingga balapan seru, semua ada di sini.
10 Game Nintendo Switch Paling Mudah & Seru untuk Anak-Anak(FOTO: SwitchWorld)
Console19 April 2025, 18:06 WIB

10 Game Nintendo Switch Terbaik untuk Pemula, Pilihan Seru & Mudah Dimainkan!

Bingung memilih game Nintendo Switch untuk pemula? Simak rekomendasi 10 game terbaik yang mudah dipelajari, seru dimainkan, dan cocok untuk pemula!
10 Game Nintendo Switch Terbaik untuk Pemula, Pilihan Seru & Mudah Dimainkan!(FOTO: SwitchWorld)
Console19 April 2025, 18:00 WIB

10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan

Cari game seru buat dimainkan berdua sama pasangan? Yuk, cek 10 rekomendasi game co-op terbaik di Nintendo Switch! Mulai dari petualangan seru sampai tantangan kocak, semua ada di sini.
10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan(FOTO: SwitchWorld)
Mobile19 April 2025, 17:54 WIB

15 Game Android Offline dengan Grafik Keren di 2025 (Tanpa Wi-Fi!)

Cari game offline dengan grafis memukau buat dimainkan di Android? Simak 15 rekomendasi game high graphics terbaik di 2025 yang bisa dimainkan tanpa internet!
15 Game Android Offline dengan Grafik Keren di 2025 (Tanpa Wi-Fi!)(FOTO: GamePulse Mobile)
Reviews19 April 2025, 14:58 WIB

Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!

Crashlands 2 adalah game survival-craft RPG open world yang seru dan santai. Dengan dunia yang colorful, quest menarik, dan sistem crafting unik, game ini cocok buat yang suka eksplorasi sambil nge-base.
Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!(FOTO: bscotch.net)
News19 April 2025, 11:03 WIB

Game Basket Dunk City Dynasty Buka Pra-Registrasi untuk Asia Tenggara

Daftar sekarang dan berkontribusi terhadap hadiah peluncuran untuk semua orang.
Game basket Dunk City buka pra-registrasi untuk wilayah Asia Tenggara. (FOTO: NetEase Games)
Mobile19 April 2025, 10:03 WIB

Hadiah Spesial Paskah, ini Kode Redeem FC Mobile untuk 18 April 2018 yang Siap Diklaim

Dengan kode redeem yang dibagikan oleh EA Sport FC Mobile ini, para pemain FC Mobile bisa mendapatkan item yang berisi berbagai hadiah menarik.
kode Redeem FC Mobile. (FOTO: ea.com)
Gadget19 April 2025, 09:02 WIB

HONOR Power Meluncur: Harga dan Spesifikasi Mantap dengan Baterai Jumbo 8000 mAh

HONOR Power hadir sebagai smartphone tebaru HONOR yang menggunakan baterai super jumbo 8000 mAh.
HONOR Power, smartphone terbaru HONOR yang menggunakan baterai berkapasitas 8000 mAh. (FOTO: honor.com/cn)
Gadget19 April 2025, 08:01 WIB

Manfaat Penting dan Cara Setting Parental Control di Modem Huawei dengan Mudah

Fitur Parental Control di Modem Huawei memiliki manfaat yang sangat penting, terutama agar anak-anak bisa menyesuaikan waktu belajar dan beristirahat.
Ilustrasi fitur Parental Control di modem Huawei. (FOTO: Huawei)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.