Nuansa Nostalgia, Microsoft Rilis Background Dinamis Xbox 360 Blades

Xbox. (Sumber: Xbox.com)

Indogamers.com - Microsoft baru saja mengajak pemain untuk sejenak bernostalgia dengan kembali menghadirkan background alias latar belakang yang dinamis, Xbox 360 Blades.

Namun, latar belakang yang kembali muncul dari masa lalu tersebut hanya tersedia untuk Xbox Seri X/S ya guys ya. Dalam unggahan yang dibagikan melalui media sosial, dasbor Xbox 360 yang ikonik menampilkan antarmuka tab yang memungkinkan pengguna menavigasi konsol dengan beralih di antara bilah yang berbeda.

"Membawamu kembali, bukan? Nikmati nostalgia manis dengan latar belakang dinamis Xbox 360 Blades baru, yang tersedia saat ini," tulis Xbox melalui Twitter/X dikutip Indogamers.com pada Rabu, 17 Juli 2024.

Baca Juga: Kode Redeem Honor of Kings, Rabu, 17 Juli 2024, Dapatkan Free Skins Keren!

Tampilan ini mungkin bisa membuat penggemar terbayang-bayang dengan masa lalu karena diluncurkan pada November 2005 sebelum kemudian digantikan oleh New Xbox Experience atau NXE tiga tahun kemudian.

Nah, bagi kamu yang ingin mendapatkan update latar belakang Xbox 360 Blades, bisa langsung saja ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Tekan tombol Xbox pada pengontrol Anda untuk membuka panduan.

  2. Navigasikan ke Profil & sistem > Pengaturan > Umum > Personalisasi > Latar belakang saya > Latar belakang dinamis.

  3. Pilih Xbox 360 Blades di bawah Unggulan atau latar belakang dinamis Xbox

  4. Pilih seni latar belakang yang Anda inginkan menggunakan tombol A.

Baca Juga: Ada usulan Untuk Membunuh Karakter Chris Redfield di Resident Evil 9, Wah Seperti Apa Detailnya ?

Disadur dari VGC, background dinamis baru ini dirilis bersamaan dengan gelombang terakhir penurunan harga game digital Xbox 360 menjelang penutupan pasar online konsol tersebut bulan ini.

Sebenarnya, pengguna masih bisa mengunduh ulang pembelian mereka sebelumnya di masa mendatang. Namun setelah tanggal 29 Juli, pemain tidak bisa lagi membeli game atau DLC lagi dari Xbox 360 Marketplace.

Meski banyak dari game-game ini masih bisa dimainkan melalui cara lain, setidaknya ada sekitar 220 di antaranya akan hilang selamanya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI