Penerbit Resident Evil 9 Klaim Seluruh Lini Bisnisnya Berjalan dengan Baik

Resident Evil 5 (Sumber: Capcom)

Indogamers.com - Usaha dan kerja keras Capcom dalam menghadirkan game-game berkualitas akhirnya terbayar lunas. Perusahaan ini mengklaim seluruh segmen bisnisnya mampu berjalan dengan kinerja yang sangat baik dan memuaskan.

Penerbit Resident Evil 9 itu menyebut, pihaknya berada di jalur yang tepat untuk mencapai perkiraan pendapatannya untuk tahun ini. Bahkan, mereka yakin kalau pendapatan bisnis game mereka akan melonjak seiring dengan membaiknya penjualan.

Hasil keuangannya mengatakan, perhitungan selama tiga bulan hingga 30 Juni 2024 berhasil berada di jalan yang tepat. Walaupun begitu, penjualan bersih sempat turun 32,5% dan pendapatan operasional turun 46,4%.

Baca Juga: Konsol Xbox One Kini Dilaporkan Enggak Bisa Unduh Pembaruan Sistem

Salah satu alasan kenapa penjualan sempat menurun adalah karena perilisan Street Fighter 6 pada bulan Juni lalu yang hasilnya belum terlalu memuaskan.

Namun sekarang, Capcom optimis pendapatannya meningkat drastis karena adanya Dead Rising Deluxe Remaster yang direncanakan rilis pada bulan September 2024.

Sementara itu, Monster Hunter Wilds saat ini dicanangkan mempunyai jendela rilis pada tahun 2025 mendatang. Menariknya bukan cuma game saja yang menjadi sumber pendapatan, melainkan Segmen Operasi Arcade Capcom (yang mencakup toko), Peralatan Hiburan (yang mencakup mesin slot), dan Bisnis Lainnya (termasuk acara dan eSports) semuanya meningkat selama kuartal ini.

Baca Juga: Perayaan 10 Tahun MOONTON Games: Acara dan Hadiah Spesial di Mobile Legends!

“Selama tiga bulan yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2024, penjualan inti bisnis Konten Digital Capcom berpusat pada rilis judul-judul yang sudah ada di platform tambahan dan penjualan katalog judul-judul utama yang dirilis pada tahun fiskal sebelumnya karena waktu peluncuran judul-judul baru akan dipusatkan pada tahun 2024. paruh kedua tahun fiskal berjalan,” kata perusahaan itu dikutip Indogamers.com dari VGC pada Selasa, 30 Juli 2024.

Menurut laporan perusahaan, volume penjualan yang dihasilkan adalah 9,53 juta unit, yang menunjukkan kemajuan yang solid dalam mencapai target setahun penuh.

"Sejalan dengan rencana, meskipun menunjukkan penurunan dibandingkan periode yang sama pada tahun fiskal sebelumnya ketika Street Fighter 6 dirilis,” tambahnya.

Baca Juga: Skill Hero Milady Honor of Kings dan Strategi Permainan Hero Mage, Cocok Untuk Push Midlane

Di sisi lain, game besar terbaru Capcom yakni RPG Dragon’s Dogma 2 saat ini telah terjual hingga 3 juta unit sejak dirilis pada bulan Maret.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI