5 Game Simulasi Tersulit di PS5, Berani Nggak Mainin?

Tropico 6, salah satu game simulasi tersulit di PS5. (Sumber: IGN)

Indogamers.com - Konsol PlayStation 5 atau PS5 menawarkan ragam game simulasi yang menantang dan realistis.

Beberapa di antaranya bahkan bisa bikin kamu merasa seperti sedang menghadapi tantangan nyata.

Apa saja game-game yang di maksud?

Berikut lima game simulasi tersulit di PS5 untuk menguji skill dan kesabaranmu.

1. Frostpunk

Frostpunk. (Sumber: Playstation Store)

Frostpunk adalah game simulasi bertahan hidup yang menempatkan pemain sebagai pemimpin kota di tengah musim dingin ekstrem.

Pemain harus membuat keputusan sulit tentang alokasi sumber daya, kebijakan sosial, dan kesejahteraan warga.

Setiap keputusan bisa berdampak besar pada kelangsungan hidup kota.

Baca Juga: 5 Game Indie Offline Terbaik di Android

2. Medieval Dynasty

Medieval Dynasty. (Sumber: Playstation Store)

Dalam Medieval Dynasty, kamu harus membangun dan mengelola desa abad pertengahan.

Game ini menuntut pemain mengumpulkan sumber daya, membangun infrastruktur, dan melindungi desa dari ancaman eksternal seperti bandit.

Tingkat kesulitan yang tinggi bikin game ini sangat menantang.

3. Two Point Hospital

Two Point Hospital. (Sumber: Playstation)

Berikutnya ada Two Point Hospital, game simulasi manajemen rumah sakit di mana pemain harus menangani berbagai penyakit unik dan mengelola sumber daya rumah sakit.

Di sini kamu mesti bikin keputusan cepat dan strategis untuk memastikan pasien dapat perawatan terbaik, sering kali harus memilih antara beberapa pasien yang berbeda.

Baca Juga: 5 Game Indie Terbaik Sepanjang Masa

4. Tropico 6

Tropico 6. (Sumber: IGN)

Tropico 6 menempatkan pemain sebagai pemimpin pulau Tropico.

Kamu diajak mengelola ekonomi, politik, dan kesejahteraan warga.

Game ini menawarkan tantangan strategis kompleks, seperti pemberontakan dan menjaga stabilitas politik.

5. Car Mechanic Simulator 2021

Car Mechanic Simulator 2021. (Sumber: Steam)

Car Mechanic Simulator 2021 mengajak pemain untuk merasakan pengalaman jadi mekanik mobil profesional.

Dalam game ini, kamu harus memperbaiki, memodifikasi, dan menguji berbagai jenis mobil.

Tingkat detail dan realisme dalam game membuatnya sangat menantang, terutama jika kamu tidak memiliki pengetahuan ihwal mekanik mobil.

Baca Juga: 8 Hal yang Harus Kamu Tahu tentang Commando Force Ops Gun Games, Game FPS Terbaru yang Resmi Diluncurkan di Android

Game-game di atas menawarkan tantangan tinggi sekaligus memberi pengalaman yang mendalam dan memuaskan.

Jadi, apakah kamu berani mencoba salah satu dari game simulasi tersulit di PS5 ini?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI