logo

5 Fakta Perjalanan Karier Tony Todd, Pengisi Suara Venom di Game Spider-Man 2 yang Meninggal di Usia 69 Tahun

RA_Majid
Senin 11 November 2024, 09:51 WIB
Tony Todd. (Sumber: Trek Movie)

Tony Todd. (Sumber: Trek Movie)

Indogamers.com - Tony Todd, aktor legend yang dikenal sebagai pengisi suara Venom di game Spider-Man 2, meninggal dunia pada 6 November 2024 di usia 69 tahun.

Berikut lima fakta perjalanan karier dan kehidupan Tony Todd yang menjadikan dia sebagai sosok ikonik, merujuk laporan IGN dan Deadline.

1. Aktor Horor Candyman

Tony Todd meraih popularitas besar usai memerankan karakter utama film horor Candyman (1992).

Dalam film ini, Todd jadi Daniel Robitaille (Candyman), sosok arwah balas dendam yang menghantui daerah tempat ia dibunuh secara tragis.

Film tersebut kemudian dilanjut dua sekuel pada 1995 dan 1999, di mana Todd kembali sebagai Candyman.

Karakternya dianggap sebagai salah satu ikon horor paling menakutkan dan menjadi bagian penting dari dunia sinema horor.

2. Lebih dari 240 Kredit Film

Tony Todd memulai kariernya pada 1980-an dan telah tampil di lebih dari 240 film dan televisi.

Beberapa peran pentingnya yakni Sersan Warren dalam Platoon (1986), salah satu film awalnya yang disutradarai oleh Oliver Stone.

Todd juga tampil dalam serial pop seperti The X-Files, Law & Order, dan berbagai seri Star Trek, termasuk Star Trek: The Next Generation, Deep Space Nine, dan Voyager.

Peran tersebut bikin Todd kian dikenal luas oleh publik.

Baca Juga: 5 Game dengan DLC Paling Banyak, Bikin Nggak Bosen Main Terus

Tony Todd. (Sumber: Star Trex)

3. Hidupkan Karakter Venom di Spider-Man 2

Suara bariton Todd yang khas menjadi aset penting dalam kariernya, terutama sebagai pengisi suara.

Peran Todd sebagai Venom dalam game Marvel’s Spider-Man 2 yang dirilis oleh Insomniac Games pada 2023 menuai pujian.

Insomniac Games menyatakan kehilangan mereka atas kematian Todd, menyebutnya sebagai pribadi inspiraftif lewat energi dan suaranya.

4. Jadi William Bludworth di Final Destination

Todd juga dikenal dalam franchise Final Destination sebagai William Bludworth, pengurus rumah duka dengan pemahaman mendalam tentang kematian.

Karakter ini tampil dalam beberapa film Final Destination, di mana ia berperan sebagai sosok misterius yang mengetahui rahasia di balik takdir kematian.

Peran di film tersebut mengukuhkan status Todd sebagai aktor horor papan atas.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tentang Game Marvel's Spider-Man 2, Kamu Pasti Belum Tahu!

Marvel's Spider-Man 2. (Sumber: Insomniac)

5. Terlibat Banyak Proyek Besar

Selain Spider-Man 2, suara khas Todd juga menghiasi berbagai proyek besar lainnya.

Ia pernah jadi pengisi suara dalam serial Transformers Prime, Call of Duty, dan Be Cool, Scooby-Doo!

Peran Todd sebagai pengisi suara bikin dia menjadi salah satu aktor dengan jangkauan karakter luas di dunia animasi dan game.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

CEO Take-Two Ungkap Alasan Tantangan Membuat Game AAA Semakin Besar

Minggu 10 November 2024, 09:44 WIB
undefined
News

Serial Dragon Ball Heroes Tuntas Usai 14 Tahun, Era Baru Segera Dimulai

Minggu 10 November 2024, 10:57 WIB
undefined
News

Resmi Rampung, Ini 4 Fakta Menarik tentang Dragon Ball Heroes yang Harus Kamu Tahu

Minggu 10 November 2024, 13:01 WIB
undefined
Console

Square Enix Ingin Bikin Lebih Banyak Remake HD-2D, Begini Detailnya

Minggu 10 November 2024, 13:17 WIB
undefined
News

Era Baru! Ini Detail Menarik Dragon Ball Super Divers yang Siap Beri Pengalaman Unik

Minggu 10 November 2024, 16:00 WIB
undefined
News Update
Mobile18 April 2025, 17:00 WIB

Cara Mendapatkan Kode Redeem FF 2025 yang Bisa Diklaim Gamer

Kode redeem di Free Fire memiliki limit waktu dan kuota penggunaan, sehingga penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 16:30 WIB

Main Game Aman Buat Anak? Ini 5 Rekomendasi yang Enggak Bikin Waswas

Zaman sekarang, nyari game yang aman buat anak itu kayak nyari jarum di tumpukan notifikasi. Agak-agak susah gimana gitu guys.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
E-Sport18 April 2025, 15:36 WIB

Dukung Performa Timnas, EA SPORTS FC Mobile Gelar Turnamen Grassroots FC Mobile Training Ground

EA SPORTS FC Mobile mengumumkan peluncuran FC Mobile Training Ground, sebuah turnamen tingkat pemula (grassroots) yang menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia untuk gim EA SPORTS FC Mobile.
EA SPORTS FC Mobile Hadirkan Turnamen Pemula Terbesar di Indonesia: FC Mobile Training Ground (FOTO: Dok. fcmobile)
Mobile18 April 2025, 14:16 WIB

Kenalan Sama Shouyue Honor of Kings, Hero Marksman Penembak Jitu

Ini dalah tentang Shouyue di Honor of Kings (HoK). Shouyue, atau lebih lengkapnya Baili Shouyue, adalah salah satu hero Marksman dalam game tersebut
Hero Shouyue Honor of Kings (FOTO: Fandom.com)
Mobile18 April 2025, 14:00 WIB

Cara Membuat Akun FF Server Luar, Ikuti Langkah-langkah Mudahnya

Selain bermain dengan akun server Indonesia, ternyata kamu juga bisa bermain game FF dengan akun server luar dengan cara seperti berikut.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 09:26 WIB

Wajib Simak Guys! Ini Build Item Tersakit Nakoruru yang Bikin Lawan Ketar-ketir

Pengen bikin Nakoruru di Honor of Kings jadi mesin pembunuh yang bisa nge-burst lawan dalam sekejap?
Nakoruru, Honor of Kings (FOTO: Youtube malika Gaming 2.0) (FOTO: Youtube malika Gaming 2.0)
PC18 April 2025, 08:47 WIB

GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO: Kartu Grafis MSI yang Unggul di Segala Bidang

Buat kamu semua yang lagi cari kartu grafis yang enggak cuma ngebut tapi juga tampil keren, MSI GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO bisa jadi pilihan yang pas guys.
GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO. (Sumber: MSI)
PC18 April 2025, 08:16 WIB

Detail VANGUARD GeForce RTX 5060 Series: Kartu Grafis MSI Terbaru

MSI telah memperkenalkan seri kartu grafis GeForce RTX 50 terbaru mereka, termasuk lini VANGUARD.
VANGUARD GeForce RTX 5060 Series. (Sumber: MSI)
Lifestyle17 April 2025, 21:02 WIB

Ayah dan Bunda, Ini Penyebab Anak Kecanduan Game: Dampak Negatif dan Cara Mengatasinya

Kecanduan game pada anak adalah kondisi di mana anak-anak tidak bisa mengontrol keinginan untuk bermain game.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
News17 April 2025, 20:01 WIB

Bikin Pengalaman Bermain Jadi Makin Seru, Begini Cara Main Game Minecraft untuk Pemula

Bagi kamu para pemula yang ingin pengalaman bermain Minecraft jadi makin seru, kamu bisa ikuti beberapa cara seperti berikut.
Minecraft. (Sumber: Minecraft)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.