Indogamers.com - Lydia Setiawan atau yang lebih dikenal sebagai Lydia ONIC saat ini sedang diburu netizen karena diduga terseret dalam penyebaran video yang tidak senonoh.
Ia merupakan brand ambassador dari tim esports terkenal ONIC Esports yang sukses mencuri perhatian publik khususnya bagi kaum adam pecinta gamers.
Terlepas dari kasus yang sedang ia hadapi, kali ini Indogamers.com akan mengajak kamu untuk melihat potret-potret Onic Lydia yang menurut netizen cantik paripurna.
Baca Juga: Daftar 10 Smartphone Terlaris Dunia 2024, iPhone 15 Nomor 1
Lydia Setiawan lahir di Samarinda dan tumbuh besar sebagai seorang remaja yang menyukai dunia hiburan dan gaming.
Semenjak ia bergabung dengan ONIC Esports pada 28 November 2021, Lydia semakin dikenal di kalangan komunitas gaming sebagai inspirasi bagi para penggemar esports di Indonesia.
Karier Lydia sebagai brand ambassador esports dimulai secara tidak terduga. Ia pertama kali ditemukan oleh mantan manajer ONIC yang tertarik melihat salah satu videonya di TikTok yang viral.
Di Instagram, ia memiliki lebih dari 1 juta pengikut, sedangkan di TikTok, Lydia sudah mengumpulkan 3,2 juta pengikut.
Konten-konten Lydia sering kali berhasil masuk ke halaman FYP (For You Page) TikTok, yang semakin meningkatkan popularitasnya.
Lydia Onic penuh prestasi termasuk berhasil membawa nama ONIC Esports semakin dikenal melalui kehadirannya yang aktif di media sosial.
Selain populer di Instagram dan TikTok, Lydia juga merambah ke YouTube dan Nimo TV, platform yang lebih berfokus pada konten video dan streaming.
Baca Juga: CEO Take-Two Ungkap Alasan Tantangan Membuat Game AAA Semakin Besar
Dengan kepribadian yang menarik dan bakat di berbagai bidang, Lydia ONIC tidak hanya sukses sebagai brand ambassador tetapi juga menjadi inspirasi bagi banyak anak muda yang bercita-cita masuk ke industri esports.***