logo

Numpang Ketenaran Black Myth: Wukong, Game Wukong Sun: Black Legend Ini Ramai Diperbincangkan

RA_Majid
Jumat 27 Desember 2024, 11:43 WIB
Game Black Myth: Wukong (FOTO: Dok.Steam /Game Science)

Game Black Myth: Wukong (FOTO: Dok.Steam /Game Science)

Indogamers.com - Game Wukong Sun: Black Legend yang dirilis di Nintendo eShop, Kamis (27/12/2024), viral karena dinilai menjiplak Black Myth: Wukong.

Wukong Sun: Black Legend dari Global Game Studio dibanderol 7,99 dollar AS (Rp123.000), tetapi memiliki beberapa kesamaan dengan Black Myth.

Kemiripan paling jelas terletak pada nama dan tampilan promosi. Adapun perbedaan jelas terlihat pada aspek gameplay-nya.

Baca Juga: 5 Fakta Penting Kebangkitan Industri Game China, Rekor 1400 Game Sepanjang 2024

Wukong Sun: Black Legend. (Sumber: Nintendo)

Wukong Sun: Black Legend adalah game platformer side-scrolling dengan ruang penyimpanan 338 Mb, jauh lebih ringan dibanding Black Myth: Wukong.

Kendati demikian, deskripsi di Nintendo eShop menyebut janji-janji besar, seperti “dunia penuh kekacauan dengan monster kuat,” “kemampuan super dan aksi pertarungan intens,” serta “visual memukau dengan alur cerita tak terlupakan.”

Klaim inilah yang memicu kritik tajam dari komunitas gamer.

“Ini benar-benar tiruan terang-terangan,” tulis salah satu pengguna forum ResetEra.

Kritik serupa juga dilontarkan terhadap Nintendo eShop yang dianggap gagal mengawasi produk di platform mereka.

Kasus ini bukan kali pertama terjadi, tahun lalu game menyerupai The Last of Us juga dirilis di platform yang sama. Game tiruan tersebut akhirnya ditarik usai viral.

Baca Juga: Black Myth Wukong Gagal Menang Game of The Year 2024: Staff Menangis, Produser Kecewa

Terlepas dari itu, Black Myth: Wukong yang dirilis pertama kali pada 20 Agustus 2024 memang sukses besar.

Judul garapan Game Science ini terjual 10 juta copy empat hari setelah rilis.

Game Black Myth: Wukong juga masuk nominasi Game of the Year di The Game Award 2024, tapi gagal membawa pulang gelar tersebut.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Game RPG Pencarian Harta Karun Torerowa Adakan Open Beta Test Ketiga

Jumat 27 Desember 2024, 09:52 WIB
undefined
Gadget

Daftar HP Gaming Poco yang Dapat Diskon Gede selama Desember 2024, Ada yang Cuma Sejutaan

Jumat 27 Desember 2024, 09:41 WIB
undefined
Console

Jarang Diketahui, Ini 5 Fakta Unik GTA Online yang Perlu Kamu Tahu

Jumat 27 Desember 2024, 10:07 WIB
undefined
Console

Lego Mario Kart dan Animal Crossing: Koleksi Baru yang Hadir Tahun Depan

Jumat 27 Desember 2024, 09:31 WIB
undefined
Console

Ternyata Guys! Ide Besar GTA Online Lahir Sebelum Masanya

Jumat 27 Desember 2024, 09:58 WIB
undefined
News Update
Gadget04 Maret 2025, 14:02 WIB

Rekomendasi HP RAM 8GB dengan Harga Rp1 Jutaan di Awal 2025

HP dengan RAM 8GB dipercaya bisa dengan mudah melibas beberapa aplikasi sekaligus atau multitasking.
Itel RS4, salah satu HP dengan RAM 8GB yang dibanderol dengan harga Rp1 jutaan.? (FOTO: INSTAGRAM: itelindonesia)
PC04 Maret 2025, 14:01 WIB

MSI PRO Z790-P: Motherboard Kualitas Tinggi Buat Para Gamers

MSI PRO Z790-P adalah motherboard seri PRO yang dirancang untuk mendukung prosesor Intel Core Generasi ke-12, ke-13, dan ke-14 dengan soket LGA 1700.
MSI PRO Z790-P. (Sumber: MSI)
PC04 Maret 2025, 13:36 WIB

MSI PRO Z890-A WIFI: Motherboard Canggih untuk Pengguna Modern

Nah, MSI merilis motherboard terbaru mereka, PRO Z890-A WIFI, yang siap membawa pengalaman komputasi kamu ke level berikutnya.
MSI PRO Z890-A WIFI. (Sumber: MSI)
News04 Maret 2025, 13:02 WIB

Daftar 15 Game Mobile Paling Banyak Didownload Februari 2025

Daftar untuk bulan Februari 2025 sebenarnya mirip dengan daftar bulan Januari.
Block blast, game puzzle yang jadi game mobile paling banyak didownload pada Februari 2025. (FOTO: via playstore)
News04 Maret 2025, 12:01 WIB

7 Fakta Penting Ragnarok Landverse Genesis Closed Beta 2 Segera Dimulai 17 Maret 2025

Game ini adalah versi Web3 dari Ragnarok Online PC, menghadirkan NFT, blockchain, serta sistem play to earn.
Ragnarok Landverse Genesis Closed Beta 2. (Sumber: Maxion)
PC04 Maret 2025, 11:01 WIB

Rekomendasi 5 Game PC Open World Bertema Zombie, Realistis dan Bikin Panik!

Genre open world plus zombie sudah melahirkan banyak game seru, dari penuh aksi sampai yang super realistis dan bikin panik sendiri.
Dying Light: Enhanced Edition. (Sumber: Steam)
E-Sport04 Maret 2025, 10:46 WIB

Hasil Lengkap MDL ID Season 11 Group Stage 3 Maret 2025

Ya, babak grup atau group stage sudah dilangsungkan sepanjang Senin kemarin, di mana laga kemarin mempertandingkan laga-laga di Grup A dan Grup B.
Ilustrasi kompetisi MDL ID. (FOTO: via liquipedia)
E-Sport04 Maret 2025, 10:06 WIB

Jadwal Lengkap Onic Esports di Babak Regular Season MPL ID Season 15

Setelah mengumumkan roster resmi guna menjalani MPL ID Season 15, Onic Esports sepertinya optimis bisa mengarungi season ini dengan maksimal.
ONIC Esports menatap era baru di  MPL ID Season 15. (FOTO: Instagram/onic.esports)
Lifestyle04 Maret 2025, 09:58 WIB

12 Tips Penting untuk Streamer Game Pemula di Twitch, Bisa Lejitkan Nama Kamu!

Kalau kamu ingin serius menjadikan streaming game sebagai profesi, banyak hal perlu dipersiapkan.
Ilustrasi Twitch. (Sumber: Hardzone)
E-Sport04 Maret 2025, 09:28 WIB

5 Fakta Penting FFWS SEA 2025 Pramusim: Siapa Saja Wakil Indonesia?

Ajang ini jadi pemanasan sebelum FFWS SEA 2025 Spring sekaligus uji coba berbagai perubahan yang bikin laga semakin sengit.
Turnamen FFWS. (Sumber: Garena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.