logo

Rekomendasi 8 Game Olahraga Virtual yang Seru Sekaligus Membakar Kalori

RA_Majid
Kamis 20 Februari 2025, 13:01 WIB
Ilustrasi game olahraga virtual. (Sumber: Attraction Magz)

Ilustrasi game olahraga virtual. (Sumber: Attraction Magz)

Indogamers.com - Olahraga nggak harus selalu di gym atau lapangan karena kini sudah ada teknologi Virtual Reality (VR).

Berkat teknologi tersebut, kamu bisa tetap aktif dan bakar kalori sambil main game di rumah.

Berikut rekomendasi game VR yang bisa jadi opsi buat olahraga dan seru-seruan di rumah.

Game Beat Saber. (Sumber: Shack)

1. Beat Saber – Musik + Gerakan = Kardio

Siapa bilang workout harus monoton? Beat Saber mengubah olahraga jadi pengalaman seru dengan konsep mirip Guitar Hero, tapi lebih interaktif.

Kamu harus menebas blok sesuai irama lagu sambil menghindari rintangan. Gerakan tangan yang cepat dan lincah, tanpa terasa bakal bikin kalori terbakar.

Ditambah banyak koleksi lagu keren, kamu nggak bakal bosan saat main game ini.

2. Dance Central – Serasa Party di Klub

Buat yang suka nge-dance, Dance Central bisa dicoba. Game ini menghadirkan ragam lagu hits dan gerakan dance untuk kamu ikuti.

Walau lebih santai dibanding game workout lain, Dance Central tetap bikin badan aktif dan bisa jadi cara seru buat belajar gerakan dance baru.

Ini cocok buat pemanasan atau olahraga ringan sebelum aktivitas utama.

Baca Juga: 5 Game Adaptasi Produk Makanan dan Minuman, Cara Promosi yang Seru dan Menarik

Game Holopoint. (Sumber: Alt Lab)

3. Holopoint – Archery Workout

Holopoint bukan sekadar game panahan biasa. Kamu harus gerak cepat, menghindari serangan, dan membidik target dalam waktu singkat.

Kombinasi gerakan tangan, kaki, dan fokus bikin game ini jadi latihan refleks sekaligus pembakar kalori yang efektif.

4. Liteboxer – Boxing ala Profesional

Kalau kamu suka latihan tinju, Liteboxer adalah pilihan terbaik. Game ini didesain khusus buat workout dengan sesi latihan yang dipandu trainer profesional.

Ada juga mode mirip Beat Saber, di mana kamu harus memukul target sesuai ritme musik. Liteboxer bisa jadi opsi buat yang serius ngejalanin workout VR karena punya program latihan terstruktur.

Baca Juga: 7 Game Ini Bisa Kamu Pakai Buat Melampiaskan Emosi

Game Pistol Whip. (Sumber: Steam)

5. Pistol Whip – Tembak-tembakan

Pistol Whip menggabungkan elemen shooter dengan ritme musik yang bikin game ini terasa seperti film aksi.

Kamu harus menembak musuh sambil menghindari serangan dan bergerak cepat.

Tanpa sadar, tubuh kamu bakal terus aktif dan jantung pun bekerja lebih keras, mirip latihan High-Intensity Interval Training atau HITT.

6. Sports Scramble – Twist Unik

Buat yang kangen sama vibe Wii Sports, Sports Scramble bisa jadi pilihan. Game ini menawarkan ragam olahraga seperti tenis, bowling, dan baseball dengan elemen kejutan.

Misalnya, kamu bisa main tenis pakai raket golf atau memukul bola baseball dengan pemukul tenis. Variasi tersebut bikin sesi olahraga tetap menyenangkan dan nggak monoton.

Baca Juga: 5 Fakta Game Marvel Rivals Sukses Besar tapi Malah PHK Tim Pengembangnya

Game The Climb 2. (Sumber: Meta Quest)

7. The Climb 2 – Panjat Tebing Virtual

Kalau kamu suka tantangan dan ingin olahraga yang melatih kekuatan tangan serta keseimbangan, The Climb 2 opsi terbaik.

Game ini mensimulasikan pengalaman panjat tebing dengan berbagai rintangan yang bikin deg-degan.

Setiap gerakan tangan dan tubuh harus diperhitungkan biar nggak jatuh. Selain bakar kalori, game tersebut juga melatih keberanian dan strategi.

8. Walkabout Minigolf – Olahraga Santai

Nggak semua olahraga harus intens, misal Walkabout Minigolf cocok buat yang mau tetap aktif tapi dengan tempo lebih santai.

Game ini menghadirkan pengalaman main golf mini dengan lingkungan yang indah dan gameplay seru.

Walaupun nggak bikin keringat bercucuran, tetap ada aktivitas fisik yang bisa menjaga tubuh tetap gerak.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Mobile

10 Game Mobile Terbaru di Februari 2025 yang Wajib Dicoba!

Rabu 19 Februari 2025, 17:10 WIB
undefined
Lifestyle

10 Anime Isekai dengan MC Overpower yang Pura-pura Lemah, Bikin Lawan Kaget!

Rabu 19 Februari 2025, 17:30 WIB
undefined
Lifestyle

15 Anime dengan MC Overpowered tapi Pura-pura Lemah

Rabu 19 Februari 2025, 17:38 WIB
undefined
News

5 Fakta Game Marvel Rivals Sukses Besar tapi Malah PHK Tim Pengembangnya

Kamis 20 Februari 2025, 09:55 WIB
undefined
Lifestyle

Rekomendasi 5 Anime Romance Paling Romantis yang Harus Kamu Tonton di 2025

Kamis 20 Februari 2025, 10:01 WIB
undefined
News Update
Reviews19 April 2025, 14:58 WIB

Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!

Crashlands 2 adalah game survival-craft RPG open world yang seru dan santai. Dengan dunia yang colorful, quest menarik, dan sistem crafting unik, game ini cocok buat yang suka eksplorasi sambil nge-base.
Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!(FOTO: bscotch.net)
News19 April 2025, 11:03 WIB

Game Basket Dunk City Dynasty Buka Pra-Registrasi untuk Asia Tenggara

Daftar sekarang dan berkontribusi terhadap hadiah peluncuran untuk semua orang.
Game basket Dunk City buka pra-registrasi untuk wilayah Asia Tenggara. (FOTO: NetEase Games)
Mobile19 April 2025, 10:03 WIB

Hadiah Spesial Paskah, ini Kode Redeem FC Mobile untuk 18 April 2018 yang Siap Diklaim

Dengan kode redeem yang dibagikan oleh EA Sport FC Mobile ini, para pemain FC Mobile bisa mendapatkan item yang berisi berbagai hadiah menarik.
kode Redeem FC Mobile. (FOTO: ea.com)
Gadget19 April 2025, 09:02 WIB

HONOR Power Meluncur: Harga dan Spesifikasi Mantap dengan Baterai Jumbo 8000 mAh

HONOR Power hadir sebagai smartphone tebaru HONOR yang menggunakan baterai super jumbo 8000 mAh.
HONOR Power, smartphone terbaru HONOR yang menggunakan baterai berkapasitas 8000 mAh. (FOTO: honor.com/cn)
Gadget19 April 2025, 08:01 WIB

Manfaat Penting dan Cara Setting Parental Control di Modem Huawei dengan Mudah

Fitur Parental Control di Modem Huawei memiliki manfaat yang sangat penting, terutama agar anak-anak bisa menyesuaikan waktu belajar dan beristirahat.
Ilustrasi fitur Parental Control di modem Huawei. (FOTO: Huawei)
E-Sport19 April 2025, 07:01 WIB

MPL ID Season 15: 5 Fakta Menarik Derby Klasik RRQ vs Evos yang Tersaji Hari Ini

Laga ini akan menjadi pertaruhan performa gemilang RRQ yang belum terkalahkan, serta kemampuan Evos sebagai salah satu tim besar di MPL ID.
Derbi klasik tersaji di match MPL ID Season 15 hari ini, Sabtu (19/42025) (FOTO: Instagram/mpl.id.official)
E-Sport19 April 2025, 06:32 WIB

Jadwal Pertandingan MPL ID Season 15 Hari Ini Sabtu, 19 April 2025: Misi RRQ Teruskan Tren Kemenangan

Sudah 5 kemenangan beruntun didapatkan tim berjuluk 'Raja dari Segala Raja' ini
Penampilan RRQ Hoshi saat di turnamen ESL Snapdragon Pro Series. (FOTO: Instagram/teamrrq)
E-Sport19 April 2025, 06:15 WIB

Hasil MPL ID Season 15: Alami 7 Kekalahan Beruntun, NAVI Hanya Bisa Pasrah

Pada match ini, Navi sebenarnya sudah berusaha fight. Tapi memang, kemenangan masih menjauhi mereka.
Navi masih dijauhi oleh kemenangan di MPL ID Season 15. (FOTO: Instagram/navi_mlbb))
Gadget19 April 2025, 05:53 WIB

Cara Download FF Beta Testing 2025 dengan Aman

FF Beta Testing juga memungkinkan para pemain FF tertentu bisa mengakses dan merasakan fitur terbaru yang dibuat Garena.
Ilustrasi Free Fire Beta Testing. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 17:00 WIB

Cara Mendapatkan Kode Redeem FF 2025 yang Bisa Diklaim Gamer

Kode redeem di Free Fire memiliki limit waktu dan kuota penggunaan, sehingga penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.