logo

Ngaji Makin Mudah, Ini 3 Aplikasi AI untuk Koreksi Tajwid Al-Quran Otomatis

PembasmiBocil
Kamis 06 Maret 2025, 20:02 WIB
Salah satu aplikasi berbasis AI yang bisa mengoreksi tajwid Al-Quran otomatis. (FOTO: LaunchGood)

Salah satu aplikasi berbasis AI yang bisa mengoreksi tajwid Al-Quran otomatis. (FOTO: LaunchGood)

Indogamers.com - Di bulan Ramadhan yang sudah dinanti-nanti oleh umat muslim, ini makin banyak momen yang bisa digunakan untuk ibadah, termasuk memperbaiki bacaan Al-Quran.

Sayangnya, tidak semua umat muslim memiliki waktu luang untuk datang ke tempat belajar mengaji untuk memperbaiki bacaan Al-Quran mereka, karena berbagai kesibukan yang dimiliki.

Tapi, seiring dengan perkembangan dunia teknologi ini tidak ada waktu luang untuk mengunjungi tempat belajar mengaji bukanlah menjadi alasan atau halangan untuk belajar dan memperbaiki bacaan Al-Quran.

Baca Juga: 2 Aplikasi Belajar Mengaji Berbasi AI, yang Sangat Cocok untuk Menemani di Bulan Ramadhan

Karena, kini sudah banyak aplikasi belajar mengaji yang bisa diakses melalui smartphone dan sudah dilengkapi teknologi AI yang bisa mengoreksi tajwid Al-Quran otomatis.

Dengan aplikasi tersebut, kamu jadi bisa belajar mengaji dari manapun dan kapanpun dengan mudah. Teknologi AI pada aplikasi belajar mengaji ini mampu mendeteksi bacaan kita, memberikan koreksi, dan bahkan bisa membantu memahami tajwid.

Berikut ini ada beberapa aplikasi AI untuk koreksi tajwid Al-Quran otomatis yang bisa kamu gunakan.

1. Ngaji.ai

Ngaji.ai

Ngaji.ai merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Team Novo Indonesia dengan tujuan untuk memudahkan umat Muslim dalam belajar membaca Al-Quran secara interaktif dan personal.

Aplikasi ini memiliki beberapa fitur penting berbasi AI, seperti pengenalan huruf hijaiyah, pembelajaran tajwid, hingga latihan membaca dengan koreksi AI secara real-time.

Selain itu, Ngaji.ai juga memiliki fitur "Uji Kemampuan" yang memungkinkan pengguna mengumpulkan nilai, bersaing di leaderboard, dan bahkan mendapatkan sertifikat sebagai bentuk pengakuan atas kemajuan belajar mereka.

Tampilan aplikasi ini juga sederhana sehingga ramah untuk berbagai kalangan usia. Aplikasi Ngaji.ai ini bisa kamu dapatkan di toko aplikasi App Store, maupun Google Play Store.

2. Qara’a

Qara’a

Aplikasi AI untuk koreksi tajwid Al-Quran otomatis berikutnya adalah Qara’a yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI). Aplikasi ini tentu saja dapat membantu umat Islam dalam beribadah dan mempelajari Al-Qur'an.

Tak hanya itu saja, Qara’a juga dapat membantu memperkaya pengetahuan agama dengan materi yang lengkap, mulai dari pengenalan huruf hingga pendalaman tajwid, koreksi bacaan secara realtime dengan teknologi AI.

Baca Juga: Aktifkan Azan Otomatis di HP Android dan iPhone, Bikin Ibadahmu Jadi Tepat Waktu!

Jadi, dengan aplikasi ini kamu bisa mendapatkan hasil koreksi dan saran perbaikan saat terdapat bacaan Al-Quran yang salah.

Terdapat juga fitur "Setor Ayat" yang memungkinkan untuk setor bacaan langsung ke ustadz atau ustadzah, jadi kamu serasa memiliki guru pribadi.

Selain itu, antarmuka pengguna yang user-friendly menjadikan Qara'a mudah digunakan oleh semua kelompok usia. Qara'a tersedia di Play Store dan App Store yang bisa kamu unduh secara gratis.

3. Tarteel.ai

Tarteel.ai

Rekomendasi selanjutnya untuk aplikasi AI untuk koreksi tajwid Al-Quran otomatis yang bisa kamu gunakan adalah Tarteel.ai.

Aplikasi ini berbasis kecerdasan buatan yang membantu memahami dan mengoreksi bacaan Al-Qur’an, terutama dalam aspek tajwid dan hafalan.

Fitur Memorization Mistake Detection memungkinkan aplikasi ini mendengarkan bacaan secara real-time, mendeteksi kesalahan dalam hafalan maupun tajwid, lalu memberikan koreksi langsung agar bacaan semakin akurat.

Dengan Tarteel.ai, para pengguna bisa membaca langsung dari mushaf digital menggunakan skrip Uthmani atau Indo-Pak.

Mode Menghafal tersedia untuk menyembunyikan ayat-ayat tertentu, membantu menguji sejauh mana hafalan sudah dikuasai.

Fitur pencarian cerdas memudahkan menemukan ayat atau kata dalam Al-Qur’an, lengkap dengan teks Arab, transliterasi, terjemahan, dan tafsir dalam berbagai bahasa.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

3 Rekomendasi Aplikasi Voice Over Gratis di HP Android dan iPhone, Cocok Buat Konten Kreator

Kamis 22 Februari 2024, 11:10 WIB
undefined
Gadget

5 Rekomendasi Aplikasi Update Driver Otomatis Terbaik untuk Windows

Jumat 29 November 2024, 17:25 WIB
undefined
Gadget

Rekomendasi Aplikasi Downloader Terbaik untuk Laptop dan PC

Rabu 29 Januari 2025, 15:03 WIB
undefined
News Update
Mobile13 April 2025, 14:02 WIB

Cara Cepat Lepas Penutup Mata Jingliu di Honkai: Star Rail

Selain dari pertempuran, kamu bisa melihat Jingliu tanpa penutup mata di Honkai Star Rail dengan cara berikut.
Jingliu Honkai: Star Rail saat melepas penutup mata. (FOTO: Dualshocker)
Mobile13 April 2025, 13:31 WIB

Bukan Hanya Sekedar Hiburan, Ternyata Mobile Legends Memiliki Pelajaran Hidup Penting untuk Kehidupan

Tak hanya menjadi game yang asyik dimainkan, Mobile Legends ternyata menyimpan banyak pelajaran hidup yang bisa diterapkan di kehidupan.
Mobile Legends (FOTO: MOONTON Games)
Mobile12 April 2025, 18:05 WIB

5 Fakta Menarik Gongsun Li Honor of Kings yang Jarang Diketahui

Kali ini kita akan membahas lebih dalam tentang Gongsun Li di Honor of Kings (HoK) guys.
Gongsun Li. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile12 April 2025, 17:54 WIB

7 Hero Mage yang Bisa Jadi Andalan dj Midelane Honor of Kings

Honor of Kings (HoK), role Mage punya tugas utama buat ngasih magic damage dari jarak jauh, biasanya jadi core di mid lane.
Mozi Honor of Kings. (Sumber: HoK)
Mobile12 April 2025, 15:42 WIB

3 Tips Paling Ampuh Buat Pakai Granat di PUBG Mobile

Granat di PUBG Mobile itu bukan cuma buat gaya-gayaan, kalau kamu tahu cara makainya, bisa jadi senjata mematikan yang bikin musuh panik.
Frag Grenade PUBG Mobile. (Sumber: PUBG Mobile)
PC12 April 2025, 14:04 WIB

Spesifikasi MEG Z890 ACE: Motherboard MSI Buat Ngebut

Kamu pengen punya motherboard yang bisa diajak ngebut bareng prosesor Intel Core Ultra generasi terbaru? MSI MEG Z890 ACE bisa jadi pilihan yang pas.
MEG Z890 ACE. (Sumber: MSI)
PC12 April 2025, 13:48 WIB

Fitur Unggulan MSI MEG Z490 GODLIKE yang Jadi Andalan Gamers

Kalau kamu pengin ngerakit PC yang enggak cuma kencang tapi juga tampil beda, MSI MEG Z490 GODLIKE bisa jadi pilihan yang pas.
MEG MSI. (Sumber: msi.com)
Lifestyle12 April 2025, 13:20 WIB

5 Game Mobile yang Memberi Dampak Negatif Anak, dari Verbal Abuse sampai Kekerasan Seksual

KPAI mencatat bahwa lebih dari 60 persen pengaduan terkait anak dan internet berhubungan dengan dampak buruk game online.
Potret ilustrasi anak bermain mobile game. (FOTO: unsplash.com/@thisisgeipenko)
Mobile12 April 2025, 10:00 WIB

Kelebihan dan Tips Pakai Meng Tian Honor of Kings yang Wajib Kamu Tahu

Meng Tian adalah salah satu hero Tank/Warrior di Honor of Kings (HoK) yang cocok banget buat kamu yang demen main bar-bar tapi tetap strategis
Meng Tian Honor of Kings. (Sumber: HoK)
Mobile12 April 2025, 10:00 WIB

Kapan Update FC Mobile 25 Dilakukan dan Apa yang Baru? Simak Ulasannya

FC Mobile, sejak masa FIFA Mobile, yaitu sebelum perubahan nama besar, memiliki cara yang berbeda dalam melakukan pembaruan berkala.
Jude Bellingham, salah satu ikon FC Mobile 25 saat ini. (FOTO: FC Mobile)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.