Indogamers.com - Bikin game ternyata nggak selalu untung. Beberapa game yang digadang sukses justru bikin developernya tekor.
Entah karena bug bejibun, gameplay nggak sesuai ekspektasi, atau promosi bombastis, akhirnya banyak judul gagal total di pasaran.
Jika kamu penasaran, coba cek lima game besar dengan kerugian finansial yang bikin ngelus dada, kami rangkum dari berbagai sumber.
1. Cyberpunk 2077

Siapa nggak kenal Cyberpunk 2077? Game ini hype-nya sudah tinggi bahkan sebelum rilis, apalagi karena dibuat CD Projekt Red, studio yang sukses lewat seri The Witcher.
Sayangnya, ketika rilis pada 2020, game ini malah penuh bug dan masalah teknis, bikin pemain kecewa berat. Banyak gamer minta refund, dan CD Projekt Red harus nanggung kerugian 50 juta dolar AS atau Rp720 miliar.
Adapun mereka juga mesti menghadapi tuntutan hukum dari investor yang merasa dirugikan.
2. Marvel's Avengers

Nama besar Marvel ternyata nggak cukup buat bikin game ini sukses. Game Marvel's Avengers, digarap Crystal Dynamics dan diterbitkan Square Enix, malah jadi proyek gagal.
Ekspektasi gamer cukup tinggi buat game ini, tapi konsep live service membosankan dan gameplay repetitif bikin banyak orang kecewa.
Menurut Game Rant, Square Enix rugi sampai 200 juta dolar AS atau Rp2,8 triliun karena game Marvel's Avangers dan Marvel’s Guardians of the Galaxy.
Kendati yang terakhir cukup bagus, tetap nggak bisa nutup kerugian besar.
Baca Juga: 5 Daya Tarik Turnamen Virtua Fighter Open Championship 2025, Hadiahnya Menggiurkan
3. Overkill's The Walking Dead

Trailer keren bikin game ini dinanti habis-habisan. Namun, ketika rilis? Waduh, jauh dari ekspektasi.
Dikembangkan Overkill Software, Overkill’s The Walking Dead dihujani kritik gara-gara grafik buruk, gameplay ribet, dan banyak bug. Parahnya lagi, beberapa platform sampai menarik game ini dari peredaran.
Meski angka kerugian pastinya nggak diumumkan, banyak pihak menduga kalau jumlahnya fantastis.
4. Duke Nukem Forever

Game ini contoh proyek yang terlalu lama dikembangkan tapi malah zonk. Setelah belasan tahun digarap, akhirnya game Duke Nukem Forever rilis pada 2011.
Sayang, harapan penggemar pupus begitu menjajal game ini. Gameplay repetitif, cerita dangkal, dan desain usang bikin game ini jadi salah satu rilisan terburuk.
Menurut laporan The Escapist Magazine, 3D Realms selaku developer harus menelan kerugian 20 juta dolar AS atau Rp280 miliar.
Baca Juga: 5 Fakta Terbaru Google Play Games: Semua Game Android Lebih Mudah Dimainkan di PC
5. Aliens: Colonial Marines

Buat pecinta dunia Alien, harusnya Aliens: Colonial Marines bisa menjadi game seru. Namun, game tersebut malah gagal total.
Gearbox Software dan SEGA selaku pihak developer dianggap tak bisa memuaskan gamer.
Hasilnya? Penjualan jeblok dan investasi 10 juta dolar AS (Rp145 miliar) lenyap.
Bahkan, karena banyak gamer kecewa, beberapa platform harus refund uang ke pembeli.***