Turnamen LAN Dota 2 Akan Kembali Lewat ONE Esports Singapore Major 2021!

null

Diorganisir oleh ONE ESports bersama Departemen Pariwisata Singapura, turnamen Major pertama di musim Dota Pro Circuit (DPC) 2021 ini akan diikuti oleh 18 tim

IDGS, Sabtu, 6 Februari 2021 -  PGL akan menjadi host dalam turnamen yang akan digelar secara LAN alias offline itu, tepatnya pada 25 Maret hingga 4 April 2021 di Singapore Indoor Stadium.

Sayangnya belum ada informasi jelas mengenai apakah penonton diperbolehkan di venue pertandingan. Meski saat ini Singapura dianggap sebagai salah satu negara paling "aman" di masa pandemi COVID-19 ini, diperkirakan Singapore Major akan digelar secara tertutup dengan hanya sedikit penonton atau bahkan tidak ada sama sekali.

ONE Esports Singapore Major 2021 akan digelar dalam tiga tahap:

Wild Card

  • 6 tim, single round-robin
  • Setiap pertandingan terdiri dari 2 game
  • Dua tim teratas akan melaju ke babak grup
  • Tim-tim sisanya akan tereliminasi

Babak Grup

  • 8 tim, single round-robin, 1 pertandingan terdiri dari 2 game
  • Dua tim teratas dari setiap grup akan melaju ke upper bracket di babak playoff
  • Peringkat 3-6 di setiap grup akan melaju ke lower bracket di babak playoff
  • Peringkat 7-8 akan tereliminasi

Playoff

  • 12 tim, double elimination bracket
  • Alokasi slot
  • Eropa - 4
  • China - 4
  • Asia Tenggara - 3
  • CIS - 3
  • Amerika Utara - 2
  • Amerika Selatan - 2

Dengan perubahan pada format DPC, turnamen Major juga menyesuaikan. Selain penambahan Wild Card ke format turnaen, distribusi prize pool dan poin DPC juga telah dirubah. Dari 18 partisipan, hanya 8 tim yang berhak menerima jatah dari USD 500 ribu dan 2.700 poin DPC.

https://twitter.com/wykrhm/status/1357584965504933890?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1357588454452776962%7Ctwgr%5E%7Ctwcon%5Es2_&ref_url=https%3A%2F%2Fwww.vpesports.com%2Fdota2%2Fnews%2Fpgl-confirms-singapore-major-first-lan-of-the-year-coming-at-the-end-of-march

Distribusi prize pool dan poin DPC Singapore Major

  • Peringkat 1 - USD 200 ribu + 500 poin DPC
  • Peringkat 2 - USD 100 ribu + 450 poin DPC
  • Peringkat 3 - USd 75 ribu + 400 poin DPC
  • Peringkat 4 - USD 50 ribu + 350 poin DPC
  • Peringkat 5 & 6 - USD 25 ribu + 300 poin DPC
  • Peringkat 7 & 8 - USD 12.500 + 200 poin DPC

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: VPEsports

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI