logo

OG Rekurt Eks Pemain Virtus.pro Untuk Gantikan ATF

Stefanus Wahyu
Sabtu 10 Desember 2022, 15:51 WIB
Source: Twitter @OGesports

Source: Twitter @OGesports

OG resmi memperkenalkan off laner barunya untuk menghadapi musim Dota Pro Circuit 2022-23 Eropa Barat. 

IDGS, Sabtu, 10 Desember 2022 - Usai berpisah dengan Ammar "ATF" Al-Assaf yang kini bermain bagi Nigma Galaxy, OG mengumumkan eks pemain Virtus.pro Dmitry "DM" Dorokhin sebagai pengganti ATF.

ATF bersama dengan Bozhidar "bzm" Bogdanov adalah dua pemain muda berbakat yang direkrut OG dari Creepwave usai berakhirnya TI10 untuk regenerasi roster Dota 2 organisasi eSports yang berbasis di Eropa Barat tersebut. Keduanya bermain gemilang dan menunjukkan perkembangan pesat di OG, terutama ATF yang berkembang menjadi salah satu off laer non-ortodoks yang ditakuti.

Sayang update pra-The International 11 membuat hero-hero andalan ATF di-nerf oleh Valve, membuat performanya redup di ajang tahunan paling bergengsi di eSports Dota 2 itu. ATF pun pada akhirnya memutuskan pindah ke Nigma Galaxy dan bergeser ke posisi carry.

Di sisi lain, DM sebelumnya menghabiskan waktu dua tahun bersama Virtus.pro dan membantu tim beruang itu mendominasi DPC Eropa TImur, termasuk meraih peringkat Top 6 di TI10 meski kemudian gagal membawa VP ke TI11.

Kedatangan DM ke OG tentunya berkat koneksi dari kapten Mikhail "Misha" Agatov dan pelatih Evgenii "Chuvash" Makarov yang sama-sama berasal dari Rusia seperti DM.

Dengan begitu, nuansa Eropa Timur semakin kental di roster Dota 2 OG saat ini mengingat empat dari lima pemainnya berasal dari Eropa Timur. Bzm berasal dari Bulgaria, sedangkan Artem "Yuragi" Golubiev berasam dari Ukraina.

Berikut ini roster Dota 2 OG untuk musim DPC 2022-23:

  1. Artem "Yuragi" Golubiev
  2. Bozhidar "bzm" Bogdanov
  3. Dmitry DM Dorokhin
  4. Tommy "Taiga" Le
  5. Mikhail "Misha" Agatov
  6. Evgenii "Chuvash" Makarov (Pelatih)

 

(Stefanus/IDGS)

 

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Console27 Desember 2024, 10:59 WIB

Bocoran Dokumen Desain GTA 3 Ungkap Rencana Ambisius Rockstar

Baru-baru ini, dokumen desain untuk beberapa judul Grand Theft Auto (GTA), termasuk GTA 3, bocor secara online
Game GTA 3. (Sumber: Rockstar)
Console27 Desember 2024, 10:07 WIB

Jarang Diketahui, Ini 5 Fakta Unik GTA Online yang Perlu Kamu Tahu

GTA Online, game daring dari Rockstar Games yang menjadi bagian dari Grand Theft Auto V
GTA Online. (Sumber: Rockstar)
Console27 Desember 2024, 09:58 WIB

Ternyata Guys! Ide Besar GTA Online Lahir Sebelum Masanya

Sebelum GTA Online resmi diluncurkan pada 2013, konsep permainan ini sebenarnya sudah dirancang jauh lebih awal
GTA Online. (Sumber: Rockstar)
News27 Desember 2024, 09:52 WIB

Game RPG Pencarian Harta Karun Torerowa Adakan Open Beta Test Ketiga

Dalam open beta test kal ini, ada sejumlah pengujian dengan fitur-fitur baru dan konten menarik untuk dinikmati para pemain.
Game RPG yang berisi pencarian harta karun Torerowa mengadakan Open Beta Test ketiganya mulai 26 Desember 2024. (FOTO: Dok.Asobimo)
Gadget27 Desember 2024, 09:41 WIB

Daftar HP Gaming Poco yang Dapat Diskon Gede selama Desember 2024, Ada yang Cuma Sejutaan

Selama Desember 2024 dimulai pada 24 Desember sampai 31 Desember mendatang Poco menggelar progam yang dinamakan Poco PayDay Sale December 2024.
Poco C75, salah satu HP gaming yang dijual murah. (FOTO: Poco Indonesia)
Console27 Desember 2024, 09:31 WIB

Lego Mario Kart dan Animal Crossing: Koleksi Baru yang Hadir Tahun Depan

Nintendo dengan pengumuman set terbaru dari dua seri populer, Mario Kart dan Animal Crossing.
Lego x Animal Crossing. (Sumber: Nintendo Life)
Community27 Desember 2024, 09:27 WIB

Hadir dalam Edisi Spesial MLBB, Snack Pretz Bagi Skin Eksklusif hingga PS5 bagi Penggemar

Dalam kolaborasi ini, Pretz meluncurkan kampanye GGWPretz yang menawarkan berbagai hadiah.
Snack Pretz mengadakan program menarik bagi penggemar MLBB. (FOTO: Dok.UniPin)
Gadget26 Desember 2024, 22:01 WIB

Penyebab dan Cara Mudah Mengatasi Kursor Laptop yang Tidak Bergerak

Kursor laptop yang tiba-tiba tidak bergerak alias macet, ternyata bisa disebabkan oleh banyak hal, dan bisa diatasi dengan cara berikut.
Ilustrasi pengguna laptop yang mengalami masalah kursor tidak bergerak (FOTO: Freepik.com)
Gadget26 Desember 2024, 21:01 WIB

Cara Mengatasi Instagram Force Close (Keluar Sendiri) di Android dan iPhone

Mengatasi Instagram yang force close atau keluar sendiri di Android atau iPhone., bisa kamu lakukan secara mudah dengan cara berikut.
Ilustrasi Instagram (FOTO: deccanchronicle.com)
News26 Desember 2024, 20:02 WIB

Rekomendasi 5 Game Horor Mengerikan yang Hanya Tersedia di PS1

Meski grafisnya sederhana, beberapa game PS1 dianggap berhasil menghadirkan atmosfer mencekam yang sulit dilupakan.
Echo Night. (Sumber: Retro Arcadia)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.