IO Esports Rilis Trailer Resmi Bali Major 2023

INDOGAMERS.ID Awal tahun ini, Valve umumkan roadmap Dota Pro Circuit (DPC) musim 2023. Salah satunya adalah Bali Major, event Major Dota 2 yang pertama kali digelar di Bali, Indonesia.

Hari ini, IO Esports sebagai manajemen penyelenggara event esports yang didapuk Valve, merilis video trailer pengumuman resmi Bali Major 2023. Trailer dirilis bisa dikatakan ciamik karena memperlihatkan bangunan Pelinggih Meru yang merepresentasikan Bali. Pelinggih Meru tersebut juga menjadi bagian dari logo resmi Bali Major 2023.

https://www.youtube.com/watch?v=LC5UbZmp4z0

Selain Pelinggih Meru, hal menarik perhatian warganet adalah hero-hero yang muncul dalam trailer. Tak sedikit yang mengatakan bahwa trailer Bali Major 2023 merepresentasikan pick tipikal yang sering diambil di pub SEA.

Komentar di YouTube IO Esports.

18 tim akan bertanding  dari 29 Juni hingga 9 Juli 2023 di Bali Major 2023. Babak playoff akan diadakan di AYANA Estate dari 7 hingga 9 Juli 2023. Prize pool Bali Major 2023 ada di angka USD 500.000 yang setara dengan Rp 7,4 miliar.

Keterlibatan Epulze Gaming menangani Bali Major 2023 menjadi sorotan tersendiri bagi pecinta Dota 2. Mereka memiliki kekhawatiran dan berharap Epulze bisa lebih baik dalam menangani broadcast Major dalam bahasa Inggris. Tak bisa dipungkiri, Epulze dicerca beberapa pihak karena beberapa permasalahan teknis di Lima Major 2023.

Komen di Reddit.

Ada pula yang menyoroti IO Esports sebagai perusahaan yang juga menangani SMG, tim yang menendang ninjaboogie saat ibunya terserang stroke. Pada 12 Mei 2022, ninjaboogie menemani ibunya yang terkena stroke dadakan. Ia seharusnya dijadwalkan mengikuti bootcamp SMG untuk persiapan Arlington Major. Meminta dispensasi waktu kedatangan ke bootcamp, ia justru didepak dari tim secara sepihak.

https://twitter.com/ninjaboogie/status/1527572406444797952

https://twitter.com/ninjaboogie/status/1527666746835931142

Apapun ketakutan dan kekhawatiran para pecinta Dota 2, semoga penyelenggaraan Bali Major 2023 bisa berjalan dengan lancar ya, gaes!


(IDGS/deJeer)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI