Babak Playoff Bali Major 2023 Dimulai Besok Tanpa Wakil SEA

INDOGAMERS.ID Babak Grup Bali Major 2023 telah usai. 12 dari 18 tim siap melaju ke Babak Playoff mulai besok, 5 Juli 2023.

Dominasi WEU (Eropa Barat) tak terbantahkan. Keempat tim WEU berhasil mengamankan pemuncak dan tiga besar klasemen masing-masing grup. Grup A ada Team Liquid sebagai pemuncak, dan Tundra Esports di posisi ketiga. Sama halnya dengan Quest Esports dan Gaimin Gladiators di posisi sama di Grup B.

Berkebalikan dengan nasib tim dari WEU, tim dari SEA harus pamit undur diri dari Dota Major yang diadakan di SEA (Bali, Indonesia) ini. Blacklist International dan Bleed Esports sempat menjadi harapan SEA ketika perjuangkan slot playoff di laga tierbreakers. Sayangnya, keduanya kalah dari lawan mereka; Shopify Rebellion dan Azure Ray.

https://twitter.com/ioesportsgg/status/1676216260252794880

Berikut jadwal Babak Playoff Bali Major 2023 yang telah keluar:

Upper Bracket Quarterfinals | 5 Juli 2023

  • Team Liquid vs PSG.LGD 09:00 WIB
  • BetBoom Team vs Tundra Esports 12:45 WIB
  • beastcoast vs Gaimin Gladiators 16:30 WIB
  • Quest Esports vs Team Aster 20.15 WIB

Lower Bracket Round 1 | 6 Juli 2023

  • (Yang kalah antara Team Liquid vs PSG.LGD) vs Team Spirit 09.00 WIB
  • (Yang kalah antara BetBoom Team vs Tundra Esports) vs Azure Ray 12:45 WIB
  • (Yang kalah antara beastcoast vs Gaimin Gladiators) vs Shopify Rebellion 16:30 WIB
  • (Yang kalah antara Quest Esports vs Team Aster) vs 9Pandas 20:15 WIB

Dengan dimulainya Babak Playoff besok, apakah tim Dota 2 yang kamu dukung di Bali Major 2023 masih sama, ataukah ada perubahan?


(IDGS/deJeer)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI