Spesifikasi MSI Bravo 15 B7ED, Laptop Gaming yang Dibanderol dengan Harga Terjangkau

MSI Bravo 15 B7ED (FOTO: MSI)

Indogamers.com - Laptop gaming, saat ini menjadi salah satu jenis laptop yang saat ini memiliki cukup banyak peminat. Meskipun memiliki embel-embel gaming, namun laptop tersebut masih worth it untuk digunakan untuk berbagai macam aktivitas seperti editing.

Kebanyakan laptop gaming, memang dibanderol dengan harga yang cukup tinggi. Namun, beberapa laptop gaming ini masih dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Salah satu laptop gaming dengan harga terjangkau adalah MSI Bravo 15 B7ED.

Berbeda dengan saingannya yang dijual dengan harga tinggi, MSI Bravo 15 B7ED ini lebih menonjol berkat konfigurasi dari AMD yang lengkap namun tetap dipasarkan dengan harga yang cukup terjangkau.

Baca Juga: MSI Hadirkan Jajaran Laptop Gaming Premium Yang Dilengkapi Prosesor Intel Generasi ke-8

Dengan berbagai fitur andalan dari prosesor AMD Ryzen hingga layar yang menyegarkan mata, MSI Bravo 15 B7ED menjadi laptop gaming yang sangat recommended.

Untuk spesifikasi lengkap dari laptop gaming MSI Bravo 15 B7ED ini, kamu bisa simak di bawah ini:

MSI Bravo 15 B7ED hadir dengan spesifikasi unggul, salah satunya adalah prosesor AMD Ryzen 5 7535 HS, prosesor Zen 3+ dengan fabrikasi 6 nanometer yang default TDP dapat berjalan dari 35 hingga 54 watt.

Prosesor ini memiliki 6 core dengan 12 thread dan cache L3 sebesar 16 MB yang dilengkapi dengan AMD Radeon RX 6500M, GPU dengan 4 GB GDDR6 serta mendukung fitur AMD Smart Access Memory dan Smart Shift.

Baca Juga: Jajaran Notebook Gaming & Backpack PC VR One dari MSI yang Begitu Memukau

Untuk mendukung performa prosesornya, MSI menyematkan RAM bawaan 5GB DDR5, yang masih dapat di-upgrade untuk meningkatkan kinerjanya. Untuk memori penyimpanannya, MSI Bravo 15 B7ED ini menggunakan SSD M.2 Nvme PCIe Gen 4x4 dengan kapasitas 512 GB.

Kemudian, untuk layarnya laptop gaming ini dibekali dengan layar IPS 15,6 inci Full HD dengan refresh rate 144Hz. Layar tersebut mendukung teknologi AMD FreeSync yang menawarkan kualitas gambar terbaik untuk kebutuhan gaming.

Untuk sistem pendinginannya, MSI Bravo 15 B7ED ini menggunakan Cooler Boost 3 dengan tiga pipa panas tembaga dan dua kipas yang berbeda ukuran. Pada bagian bodinya juga terdapat sistem ventilasi yang baik untuk menjaga suhu laptop tetap stabil.

Di sektor grafiknya, MSI Bravo 15 B7ED mampu memberikan performa gaming yang baik dengan GPU AMD Radeon RX 6500M yang cukup kuat. Laptop ini dapat menjalankan game-games AAA tanpa masalah dan memberikan pengalaman gaming yang mulus. Selain itu, laptop ini juga mendukung render 3D dengan AMD Radeon ProRender, yang berguna untuk sejumlah aplikasi desain dan 3D.

Bagi kamu yang berminat untuk meminang laptop gaming MSI Bravo 15 B7ED ini kamu tidak perlu mengeluarkan budget diatas Rp10 jutaan. Sebab, laptop gaming ini hanya dibanderol dengan harga Rp9.899.000.

Setiap pembelian MSI Bravo 15 B7ED, kamu akan mendapatkan bonus berupa tas laptop dan Microsoft Office Home and Student 2021, yang bisa dikatakan sebagai nilai tambah yang baik.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI