Ini Cara Mendapatkan Valorant Flashback 2023

Spesifikasi Gameplay Valorant Untuk PC dan Cara Mendownloadnya (FOTO: Tangkap Layar: YouTube/VALORANT)

Indogamers.com - Mendekati akhir tahun 2023, hampir setahun para pemain Valorant menghabiskan waktu dengan semangat penuh dalam permainannya. Tentu saja, berbagai kenangan dan momen berkesan tercipta sepanjang tahun tersebut di dalam dunia Valorant.

Indogamers Mobile Legends Championship. (Sumber: Indogamers.com)

Untuk melihat sejumlah kenangan dan momen tersebut, Riot Games memberikan sebuah fitur bernama Valorant Flashback 2023 kepada para pemain.

Valorant Flashback 2023 merupakan sebuah fasilitas yang memungkinkan pemain untuk melihat rangkuman dari penggunaan akun mereka di server sepanjang tahun.

Baca Juga: Analis Senior Bagikan Bahayanya Penipuan Penawaran Cheat Valorant

Sebagai suatu laporan, Valorant Flashback 2023 menjadi alat pembanding bagi para pemain untuk melihat perbedaan cara mereka bermain antara tahun ini dan tahun sebelumnya.

Apa saja yang dapat diakses melalui Valorant Flashback 2023? Berikut beberapa informasi yang dapat ditemukan di Valorant Flashback 2023:

Salah satu bentuk Valorant Flashback 2023
  • Status utama dalam permainan, termasuk rasio KDA (Kill, Death, Assist), jumlah kemenangan, mode permainan yang sering dimainkan, dan total damage.

  • Status agen yang sering dimainkan, agen dengan rekor KDA tertinggi, dan agen yang memberikan kemenangan terbanyak, bersama dengan data peran yang sering dimainkan dan agen yang sering dikalahkan.

  • Status yang mencakup jumlah aces, first blood, dan clutch yang dicapai, termasuk jika Anda menjadi musuh pertama yang diserang musuh.

  • Status peta, mencakup data tentang peta yang dimainkan, KDA tertinggi, dan peta yang paling sering dimenangkan.

  • Status kill, melibatkan data jumlah kill melalui senjata, melee, dan utility, serta informasi saat Anda tewas karena diserang dengan Melee.

  • Status pertemanan, menampilkan pencapaian yang dicapai bersama teman.

  • Selain itu, juga disajikan rangkuman perbandingan performa antara tahun 2023 dan tahun 2022.

Baca Juga: Tanggapi Kegagalan ONIC Esports di M5, MPL Indonesia: Sulit Diterima

Pada Rabu (20/12/2023) lalu, pemain sudah dapat mengakses Valorant Flashback 2023. Jika kamu sudah mengaktifkan opsi "Komunikasi dari Riot Games" dalam pengaturan akun Riot Games sebelum Kamis (14/12/2023), periksa kotak masuk atau email kamu untuk melihat apakah terdapat pesan dari Riot yang berisi laporan mengenai Valorant Flashback di akun kamy.

Jika belum ada pesan, tetaplah sabar. Proses ini memerlukan waktu, tetapi tetap periksa folder spam secara berkala dan lakukan verifikasi akun agar pesan tersebut dapat segera tampil di kotak masuk akun Anda.

Penting untuk mencatat bahwa pengaturan ini umumnya sudah diatur secara default, dimana Riot menerapkan pemeriksaan ganda untuk memastikan bahwa komunikasi langsung diterima melalui email.

Jika opsi ini dimatikan, kemungkinan besar Anda akan kesulitan menerima rangkuman Valorant Flashback 2023.

Berikut langkah-langkah untuk memeriksa Valorant Flashback 2023 di akun kamu:

  1. Login ke akun Riot kamu.

  2. Dari halaman 'Pengelolaan Akun,' klik 'Preferensi Komunikasi.'

  3. Pada kotak 'Preferensi Komunikasi,' pastikan bahwa opsi "Komunikasi dari Riot Games" sudah aktif.

Jika kamu telah mengikuti langkah-langkah tersebut, kamu hanya perlu menunggu agar Valorant Flashback 2023 muncul di kotak masuk akun kamu.

Cooming Soon Indogamers Mobile Legend Championship Sesion 1 2024 (IMC)
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI