Performa Dapur Pacu dan Sistem Pendingin Asus ROG Zephyrus G14 yang Kualitasnya Jempolan

Asus ROG Zephyrus G14 2023 (Sumber: ROG ASUS)

Indogamers.com - ROG Zephyrus G14 adalah salah satu laptop gaming 14 inci andalan Asus.

Laptop seharga mulai dari Rp23,5 jutaan ini dibekali prosesor dan sistem pendingin berkualitas. Mari kita ulas performanya.

1. AMD Ryzen 9 7940HS

Asus ROG Zephyrus G14 membawa performa tinggi dengan dapur pacu unggulan, AMD Ryzen 9 7940HS.

Prosesor berkomposisi 8 inti dan 16 utas ini kecepatannya sampai 4,3 GHz. Alhasil, kekuatan komputasi untuk kebutuhan gaming lebih maksimal.

Tak lupa, penggunaan cache L3 sebesar 16 MB memastikan akses data berlangsung cepat, pengalaman main game jadi bebas lag.

2. GPU NVIDIA GeForce RTX 4090

GPU NVIDIA GeForce RTX 4090 pada Asus ROG Zephyrus G14 memastikan kamu dapat pengalaman gaming visual maksimal

Dengan memori terdedikasi 8 GB, teknologi ray tracing, dan dukungan DLSS, tiap detail game tampak hidup dan realistis.

3. Vapor Chamber dan Logam Cair

Berpindah ke sistem pendinginan, Asus ROG Zephyrus G14 pakai teknologi canggih Vapor Chamber dan logam cair.

Vapor Chamber terintegrasi dengan heat sink untuk memaksimalkan distribusi.

Adapun logam cair berfungsi sebagai penghantar panas tambahan.

Dampaknya, suhu prosesor tetap terjaga pada tingkat aman kendati sesi gaming berlangsung intensif.

Baca Juga: Jadi Pilihan Utama Gamer, Begini Performa Dapur Pacu dan Sistem Pendingin Asus ROG Phone 7 Ultimate

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Asus ROG Phone 6 MLBB Edition, HP Gaming Khusus Turnamen M5 World Championship 2023 di Filipina

Secara keseluruhan, Asus ROG Zephyrus G14 menyajikan performa tinggi buat gamer.

Prosesor AMD Ryzen 9 7940HS, GPU NVIDIA GeForce RTX 4090, dan sistem pendinginan canggih, semua itu cukup untuk bikin laptop ini masuk ke jajaran laptop gaming unggulan.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI