logo

Inovasi Terbaru! Asus Kenalkan Vivobook S 15 Laptop Copilot Plus PC Pertama di Dunia

Icaa
Jumat 24 Mei 2024, 15:14 WIB
Vivobook S 15 (S5507) laptop pertama yang dilengkapi dengan platform Snapdragon® X (FOTO: Dok. Asus)

Vivobook S 15 (S5507) laptop pertama yang dilengkapi dengan platform Snapdragon® X (FOTO: Dok. Asus)

Indogamers.com – Asus merilis Vivobook S 15 (S5507), laptop pertama yang dilengkapi dengan platform Snapdragon X Elite.

Vivobook S15 juga dilengkapi aplikasi AI melalui Copilot+ PC. Laptop ini didesain secara khusus untuk meningkatkan produktivitas sekaligus memperkaya pengalaman penggunanya.

Hadirnya Copilot+ PC terbaru dari Asus ini merupakan era baru dari personal computing yang semakin canggih.

“Peluncuran Copilot+ PC yang ditenagai oleh Snapdragon X kali ini menandakan era baru dalam personal computing, yang akan menjadi standar laptop masa depan serta akan mengubah bagaimana kita beraktivitas” ujar S.Y. Hsu, ASUS Co-CEO dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/5/2024).

Spesifikasi Vivobook S 15

Spesifikasi laptop Asus Vivobook S 15

1. Vivobook S 15 hadir dengan efisiensi daya yang belum pernah dihadirkan di laptop berbasis Windows 11 sebelumnya. Daya tahan baterai hingga kuat hingga 18 jam. Laptop ini juga dibekali dengan berbagai teknologi canggih seperti layar ASUS Lumina OLED 15,6-inci beresolusi 3K 120 Hz, sistem audio dari Harman Kardon dan Dolby Atmos. Bobot laptop cukup ringan, 1,42 kg dengan ketebalan 14,7 mm.

Baca Juga: Asus ROG Hadirkan Monitor Gaming Dual-Mode LCD Pertama di Dunia

2.   Dibekali Snapdragon X Elite lengkap dengan NPU Qualcomm Hexagon, Vivobook S 15 diklaim mampu memberikan performa neural engine sebesar 45 TOPS (trillion operations per second). Sedangkan untuk Kinerjanya akan dibantu dengan penyimpanan 1 TB PCIe 4.0 SSD dan RAM LPDDR5X berkapasitas hingga 32 GB yang dapat beroperasi di frekuensi 8448 MHz

3.  Layar Lumina OLED berukuran 15,6 inci dengan resolusi 3K dan refresh rate 120Hz disematkan dalam Vivobook S 15. Layarnya tersebut diklaim mampu menghasilkan warna dengan color gamut 100 persen DCI-P3, didukung dengan teknologi HDR tersertifikasi VESA.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Advan X-Play, Konsol Gaming dengan Fitur AI yang Siap Saingi Asus ROG Ally

4.   Dibekali dengan ragam fitur AI terkini, salah satunya Windows Studio Effect yang diperkaya dengan Asus AiSense Camera. Keduanya menghadirkan sistem kamera AI dengan kemampuan presence-detection atau sistem deteksi keberadaan pengguna.

5.   Memiliki Windows Studio Effect yang mampu menghadirkan efek background blur, gaze correction, hingga auto-frame secara bersamaan dengan kualitas lebih baik dari sebelumnya. Selain itu, Asus juga membawa aplikasi AI pertamanya, Story Cube, yang memudahkan pengguna melakukan manajemen aset digital, seperti sorting, editing, hingga exporting, secara lebih cerdas.

6.    Memiliki tombol khusus Copilot yang mampu mendetksi i keyboard Vivobook S 15. Tombol tersebut memungkinkan pengguna mengakses fitur asisten AI di Windows 11 secara mudah.

Baca Juga: Daftar Kelebihan Asus ROG Ally X, Joysticknya Lebih Mudah

7.    Untuk konektivitas, Vivobook S 15 dilengkapi dengan dua port USB 4.0 Type-C, dua port USB 3.2 Gen 1 Type-A, satu port HDMI 2.1, satu MicroSD card reader, dan satu combo audio jack. Laptop juga dibekali dengan WiFi 7 yang ditenagai Qualcomm FastConnect 7800.

Kolaborasi dengan Microsoft dan Qualcomm Mark Linton, Microsoft VP Device Partner Sales mengaku bahwa kerjasama kali ini merupakan inovasi yang dapat memberikan pengalaman terbaik pengguna AI di dunia.

“Berkolaborasi dengan ASUS memungkinkan kami untuk menghadirkan perangkat inovatif yang dapat memperkaya pengalaman penggunaan AI pada dunia. Vivobook S 15 akan menjadi perangkat pertama yang hadir dengan Copilot in Windows, Recall, dan Co Creator yang akan memperlihatkan potensi dari on-device sekaligus cloud-based AI yang bekerja bersama,” ujar Mark Linton.

Disisi lain Cristiano Amon, presiden sekaligus CEO dari Qualcomm Incorporated mengaku bangga dan menantikan kerjasama lainnya bersama Asus.

“Kami bangga bahwa Qualcomm dan ASUS dapat kembali berkolaborasi untuk menghadirkan inovasi teknologi terdepan, dan ini adalah hasil kolaborasi terbaik kami,” ujar Cristiano Amon.

Untuk saat ini ASUS Vivobook S 15 (S5507)  belum tersedia di Indonesia, namun pihak Asus sendiri mengatakan bahwa produk terbaru tersebut akan segera dalam waktu dekat.**

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

ASUS Luncurkan Kipas TUF Gaming TR120, Miliki Level Kesenyapan Terbaik

Sabtu 18 Mei 2024, 16:01 WIB
undefined
Gadget

Asus ROG Hadirkan Monitor Gaming Dual-Mode LCD Pertama di Dunia

Rabu 22 Mei 2024, 08:43 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi dan Harga Advan X-Play, Konsol Gaming dengan Fitur AI yang Siap Saingi Asus ROG Ally

Senin 20 Mei 2024, 15:10 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi dan Harga ASUS ROG Ally X Konsol Gaming Terbaru dari ASUS

Rabu 15 Mei 2024, 14:01 WIB
undefined
Gadget

Daftar Kelebihan Asus ROG Ally X, Joysticknya Lebih Mudah

Rabu 15 Mei 2024, 15:02 WIB
undefined
News Update
Guides17 Juni 2024, 20:01 WIB

Cara Login Minecraft Education Edition untuk Platform Windows dan Chromebook

Berikut langkah demi langkah untuk membantu kamu login Minecraft Education Edition dengan platform Windows dan Chromebook.
Minecraft Education Edition. (Sumber: Minecraft)
Guides17 Juni 2024, 19:04 WIB

Cara Hapus Tumpukan Foto dan Video yang Terkirim di WhatsApp HP Android dan iPhone

Foto dan video terkirim yang menumpuk di WhatsApp akan membuat penyimpanan internal HP penuh dan mengganggu kinerjanya.
Ilustrasi WhatsApp (FOTO: pinterest.com)
PC17 Juni 2024, 18:02 WIB

4 Daftar Emulator Terbaik Android untuk Main Free Fire di PC, Lengkap Spesifikasi dan Harganya

Free Fire menjadi salah satu game Battle Royale terbaik yang bisa kamu mainkan di HP maupun tablet. Kamu juga bisa memainkan game ini di laptop atau PC Windows menggunakan emulator.
Ilustrasi bermain Free Fire di laptop atau PC Windows menggunakan emulator NoxPlayer (FOTO: Bignox)
News17 Juni 2024, 17:02 WIB

Lagi Viral di Steam, Yuk Kenali Gameplay Banana dan Panduan Mainnya untuk Pemula

Apakah kamu sedang mencari cara untuk meningkatkan koleksi pisang di game Banana yang sedang viral di Steam?
Game Banana. (Sumber: Steam)
Guides17 Juni 2024, 16:05 WIB

Cara Mudah Cek NIK Terdaftar di Provider Agar Tidak Disalahgunakan

Cek NIK yang terdaftar di nomor telepon bisa kamu lakukan dengan mudah.
Ilustrasi kartu SIM di smartphone (FOTO: pinterest.com)
News17 Juni 2024, 15:02 WIB

Link Download Banana, Harga dan Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Jika kamu penasaran dan ingin memainkannya, berikut informasi harga, link download, serta spesifikasi PC yang diperlukan untuk main game Banana.
Game Banana. (Sumber: Steam)
News17 Juni 2024, 14:03 WIB

5 Alasan Penting Banana Jadi Game Most Played di Steam, Salip Dota 2 dan PUBG

Game Banana mengalahkan popularitas DOTA 2 dan PUBG di Steam. Game ini menarik minat pemain dengan konsep yang unik dan sistem menguntungkan.
Game Banana. (Sumber: Steam)
Guides17 Juni 2024, 11:07 WIB

Mengulik Syarat dan Cara Membuat WhatsApp Centang Hijau

Menandakan jik akun autentik dan telah terverifikasi oleh pihak WhatsApp.
Ilustrasi WhatsApp. (FOTO: gizchina.com)
News17 Juni 2024, 10:11 WIB

Tak Disangka-sangka, Game Nyeleneh Banana Tercatat Dimainkan 700 Ribu Gamer di Dunia

Sejak rilis pada 23 April 2024, game Banana telah mencapai puncak popularitasnya di Steam dengan 815.679 pemain bermain bersamaan.
Game Banana. (Sumber: Steam)
News16 Juni 2024, 16:00 WIB

Jadwal Erafone National Tournament 2024, Turnamen Mobile Legends dengan Hadiah Total Rp200 Juta

Erafone National Tournament 2024, turnamen Mobile Legends: Bang Bang untuk menjaring player terbaik,
Erajaya Digital menyelenggarakan Erafone National Tournament 2024, turnamen Mobile Legends: Bang Bang berhadiah total Rp200 juta. (FOTO: Dok. Erafone)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.