logo

Intip Spesifikasi dan Harga LG Gram SuperSlim 2024, Laptop Terbaru dari LG yang Curi Banyak Perhatian

PembasmiBocil
Kamis 04 Juli 2024, 19:09 WIB
LG Gram SuperSlim 2024 (FOTO: LG)

LG Gram SuperSlim 2024 (FOTO: LG)

Indogamers.com - Perusahaan elektronik ternama asal Korea Selatan, LG menghadirkan laptop terbarunya dengan tampilan yang tipis dan ringan. Laptop terbaru ini bernama LG Gram SuperSlim 2024 (15Z90ST-G.AAW4U1).

Laptop ini hadir dengan layar yang cukup luas seperti halnya seri LG Gram lainnya yang sudah dirilis LG lebih dulu.

Meskipun layarnya luas, laptop ini memiliki bodi yang sangat tipis dengan ketebalan yang hanya 12,5 mm saja untuk titik tertebal dan 11 mm untuk titik yang paling tipis.

Dengan desainnya yang sangat tipis dan ringan ini, tak heran jika LG Gram SuperSlim 2024 ini mencuri banyak perhatian para konsumennya.

Jika kamu menjadi salah satu orang yang berminat dengan laptop super tipis LG ini, kamu bisa simak spesifikasi dan harganya di bawah ini, dikutip dari laman LG.

Baca Juga: Dibanderol Rp34 Jutaan, Huawei MateBook X Pro Punya Desain Mewah Tipis, Hanya Berbobot 980 Gram

Spesifikasi LG Gram SuperSlim 2024

LG Gram SuperSlim 2024 hadir dengan desain yang unik. Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, laptop ini memiliki bodi yang sangat tipis, ringan, serta elegan.

Untuk dimensinya bodinya sendiri, LG Gram SuperSlim 2024 ini hadir dengan ketebalan yang hanya 12,5 mm saja untuk titik tertebal dan 11 mm untuk titik yang paling tipis, sedangkan untuk bobotnya sendiri, laptop ini hadir di bobot 990 gram. Sangat ringan untuk ukuran laptop dengan layar 15 inci.

Di sektor layar, LG Gram SuperSlim 2024 memiliki layar dengan bentang 15,6 inci dengan panel OLED, resolusi 1.920 x 1.080 piksel, response time 0,02 ms, cakupan color gamut DCI-P3 100 persen, serta dukungan VESA Display HDR True Black.

Untuk urusan dapur pacunya sendiri, LG Gram SuperSlim 2024 ditenagai dengan prosesor 14-core (4p + 8e) Intel Core Ultra 5 125H yang memiliki pengolah grafis terintegrasi Intel Arc, ditambah NPU Intel AI Boost untuk pengolahan tugas-tugas terkait kecerdasan buatan.

Untuk memaksimalkan performanya, prosesor tersebut dikombinasikan dengan RAM LPDDR5X-74767 yang berkapasitas 16GB dan penyimpanan internal dengan SSD NVME PCIe Gen 4 seluas 512GB.

Sementara itu, untuk fitur-fitur yang dihadirkan LG untuk laptop terbarunya ini meliputi, wireless card Intel AX211 dengan dukungan WiFi 6E dan Bluetooth 5.3, speaker stereo 2W dengan dukungan Dolby Atmos, webcam FHD IR dengan dual-microphone dan dukungan Windows Hello, serta baterai berkapasitas 60 Wh.

Baca Juga: Laptop Ultraportabel Zenbook S 13 OLED (UX5304) Super Tipis dan Ringan

Untuk rangkaian konektor, LG Gram SuperSlim 2024 menyediakan dua buah port Thunderbolt 4/ USB Tipe-C, satu buah USB 3.2 Tipe C, dan port jack audio 3,5 mm dengan empat pole.

Harga LG Gram SuperSlim 2024

Bagi kamu yang berminat dengan laptop terbaru LG yang super tipis dan ringan ini, kamu bisa mendapatkannya dengan banderol harga 799 dolar AS atau setara dengan Rp13 jutaan karena LG tengah memberikan diskon dari harga aslinya 1.399 dolar AS atau setara dengan Rp23 juta.

Dengan harga tersebut, kamu sudah bisa mendapatkan laptop yang memiliki sertifikasi lolos uji ketangguhan berstandar militer MIL-STD-810H.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Prosesor 12th Gen Intel Resmi Rilis di Indonesia, P-series Suguhkan Performa Kencang di Lini Laptop Tipis

Kamis 26 Mei 2022, 13:15 WIB
undefined
Gadget

4 Laptop Gaming ASUS Terbaik yang Wajib Dimiliki Para Gamer. Bikin Game Jadi Lebih Seru

Senin 01 Juli 2024, 18:12 WIB
undefined
Gadget

3 Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik di Bawah Rp15 Juta dan Spesifikasinya

Rabu 03 Juli 2024, 11:07 WIB
undefined
News Update
News07 Juli 2024, 13:45 WIB

Akhirnya Terungkap! DLC Trevor GTA 5 Batal Rilis karena Hal Ini

Rockstar Games seperti yang kita tahu, sebenarnya ingin menghadirkan DLC Trevor GTA 5 yang dinilai akan sangat mengagumkan.
GTA 5. (Sumber: Rockstar Games)
News07 Juli 2024, 13:19 WIB

Kalah Terus! Reza Arap Banting Stick saat Main Elden Ring

Kehebatan Reza Arap dalam bermain game, enggak usah diragukan lagi guys.
Reza Arap main game. (Sumber: Instagram.com/@ybrap)
Community07 Juli 2024, 13:01 WIB

Summoners Festival Jakarta Dimeriahkan Kehadiran 4 Guest Cosplayer

Keempat orang guest cosplayer yaitu Miyuki sebagai Ellia, Mellorine sebagai Lapis, Monta sebagai Shizuka, dan Chelyn Chan sebagai Rica.
Cosplayer Summoners War di Summoners Festival dalam rangka perayaan ulang tahun.
News07 Juli 2024, 11:20 WIB

Penggemar Resident Evil 9 Disarankan Awasi Perkembangan Game Zombie Dead Season

Masih menjadi atensi publik tentang bagaimana Resident Evil 9 dibuat begitu detail dan lama, sehingga diharapkan bisa menjadi game horor yang memuaskan.
Dead Season. (Sumber: Steam)
Reviews07 Juli 2024, 11:03 WIB

Diunduh 250.00 Kali, Demo Playable Game Horor Psikologis Luto Banjir Pujian

Game ini merupakan hasil kolaborasi penerbit video game global SelectaPlay dan pengembang Broken Bird Games.
Game horor Luto mendapat pujian luas dalam demo yang dilakukannya
News07 Juli 2024, 10:36 WIB

Dragon Age: The Veilguard akan Dilengkapi dengan Fitur Transmog, Apa Itu?

BioWare sudah mulai mengumumkan berbagai detail Dragon Age: The Veilguard sebagai salah satu game andalan di tahun ini.
Dragon Age: Dreadwolf. (Sumber: BioWare)
Community07 Juli 2024, 10:04 WIB

Asyik, Penggemar Point Blank Dapat Coaching Clinic dari Pro Player dan Caster

Coaching Clinic tersebut dibawakan oleh caster kondang yaitu Vamos, Rymot, Rere Bredel, dan juga pro player Iqbal “mndhunter” Equanimity dan Maria Leona.
Event Community Gathering Point Blank dalam rangka ultah ke-15.
E-Sport07 Juli 2024, 09:49 WIB

Respon Pedas Udil Surbakti Usai Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia di MSC 2024

MSC 2024 yang digelar di Arab Saudi menjadi ajang pembuktian yang luar biasa bagi Udil Surbakti. Setelah pindah ke tim HomeBois, Malaysia
Udil Surbakti. (Instagram.com/@udilsurbakti)
E-Sport07 Juli 2024, 09:16 WIB

Fnatic ONIC dan EVOS Glory Pulang tapi Masih Ada Nama Indonesia di MSC 2024

Fnatic ONIC sejatinya menjadi harapan besar bagi penggemar Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia dalam ajang MSC 2024.
Fnatic Onic, benarkah meremehkan lawan di MSC 2024?
E-Sport07 Juli 2024, 08:45 WIB

5 Meme Kocak Tersingkirnya Fnatic Onic di MSC 2024, Menyerah ke Jarjit

Kenapa muncul Jarjit? Seperti kita tahu, Jarjit adalah salah satu karakter dalam tayangan kartun anak asal Malaysia, Ipin dan Upin.
Meme kocak Fnatic Onic tersingkir di MSC 2024.
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.