Dari PUBG hingga Dota 2, ini 5 Game Paling Populer di Steam yang Banyak Dimainkan Gamer

Game terpopuler di Steam (Sumber: jetorbit.com)

Indogamers.com - Jika kamu salah seorang penggemar game PC, kamu pasti tidak asing dengan platform Steam. Steam adalah sebuah platform web yang digunakan untuk memainkan dan membeli game PC.

Pada awalnya, Steam adalah layanan yang digunakan untuk memperbaharui game-game Valve di PC. Kemudian baru pada tahun 2005 Steam menjadi toko game digital dan menjadi salah satu platform gaming paling populer di dunia.

Game-game yang ada di Steam bahkan memiliki jumlah pemain yang sangat fantastis hingga jutaan pemain sekaligus. Selain dapat memainkan game, Steam juga dapat digunakan untuk membeli game PC terbaru. Steam juga menjadi komunitas tersendiri bagi pemain gaming PC.

Baca Juga: Persediaan Terbatas, Uniqlo Hadirkan One Piece di Event One Piece Day 2024

Platform ini menjadi salah satu acuan terhadap game yang baru keluar ataupun mengenai informasi game lama. Di dalamnya, kamu dapat menemukan berbagai informasi yang menjadi rujukan untuk game yang sedang naik daun atau game bagus apa yang bisa dimainkan.

Hal ini karena Steam memiliki data mengenai popularitas dan berapa banyak yang mengakses suatu game yang bisa kamu akses pada Steam Charts. Berikut ini adalah Top 5 game dengan pemain terbanyak di Steam.

1. PUBG: Battlegrounds

Game PUBG Battleground

PUBG adalah salah satu game pertama yang memperkenalkan genre battle royale yang terkenal dan populer di seluruh dunia. Kamu akan bermain dengan 100 orang pemain lain yang diterjunkan ke map besar.

Baca Juga: Ini Penyebab Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah ESL Snapdragon Challenge Final S5

Misinya adalah untuk mencari dan mendapat senjata serta perlengkapan untuk menghadapi pemain lainnya. Kamu harus bertahan sampai akhir untuk menjadi pemenang. Game ini dimainkan oleh sekitar 3,2 juta pemain di seluruh dunia.

2. Palworld

Palworld. (Sumber: PocketPair)

Palworld adalah game pendatang baru mengenai game chather yang rilis di awal tahun 2024. Game multi-player ini sukses dan mendapat kepopuleran dalam waktu yang cepat. Game ini mengkombinasikan genre monster collection, crafting, open world, survival, dan action yang sangat seru.

Monster-monster yang kamu kumpulkan ini dapat digunakan untuk berbagai pekerjaan dan dapat dipersenjatai untuk pertarungan. Game ini dimainkan oleh sekitar 2,1 juta pemain di seluruh dunia.

Baca Juga: Selamat! ONIC Vior Resmi Dilamar Pebasket Vincent Rivaldi

3. Counter Strike 2

Counter Strike 2

Counter Strike 2 dirilis oleh Valve pada September 2023 yang menggantikan Counter Strike Global Offensive. Game ini merupakan update terbaru dengan update besar dan sekaligus sekuel dari game yang telah berusia 11 tahun itu.

Game ini berisikan dua tim yang memiliki masing-masing tugas untuk menanam dan meledakkan bom serta yang lainnya untuk mencegah ledakan bom tersebut. Game ini langsung memiliki banyak penggemar dan menjadi salah satu yang terbanyak dimainakan di Stream. Game ini dimainkan oleh sekitar 1,8 juta pemain di seluruh dunia.

Baca Juga: 5 Rekomandasi Game Survival yang Bikin Kamu Jago Bertahan Hidup

4. Lost Ark

Game Lost Ark

Lost Ark merupakan game MMORPG gratis yang berfokus pada gameplay PvE. Game ini memang memiliki mode multiplayer PvP, namun itu hanya mode arena yang standar dan terpisah dari elemen dungeon, raid dan eksplorasi di mode PvE-nya.

Pada game ini, pemain bisa membuat karakter dan mengkustomisasi penampilan, class serta kemampuannya agar sesuai dengan gaya bermain mereka. Game ini dimainkan oleh sekitar 1,3 juta pemain di seluruh dunia.

Baca Juga: 6 Judul Katalog PlayStation Plus Terbaru Bocor, Termasuk Crisis Core: Final Fantasy VII Reunion

5. Dota 2

Game Dota 2

Dota 2 merupakan game MOBA yang menempatkan dua tim yang masing-masing berisi lima pemain dalam pertarungan yang seru dan intens. Pada game ini, tiap pemain mengendalikan satu karakter yang memiliki kemampuan dan playstyle uniknya sendiri-sendiri, dengan tujuan untuk menghancurkan bangunan besar di dalam markas musuh yang disebut Ancient.

Meski telah ada sejak satu dekade silam, DOTA 2 masih punya basis fans yang setia hingga saat ini. Game ini dimainkan oleh sekitar 1,2 juta pemain di seluruh dunia.

Itulah daftar 5 game paling populer di platform Steam yang paling banyak dimainkan oleh gamer di seluruh dunia.

Jika kamu belum coba memainkan game di atas, kamu bisa download dan install game tersebut dari Steam.

Game lain juga tersedia di Steam yang saat ini sedang menggelar Steam Summer Sale 2024. Kamu bisa dapat diskon banyak selama event ini berlangsung.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI