5 Game Buatan Anak Bangsa yang Ada di Steam, Patut Diapresiasi!

Game Indonesia di Steam DreadOut. (Sumber: steam.com)

Indogamers.com - Sebagai salah satu platform gaming terbesar di dunia, Steam memiliki popularitas dan pengaruh yang besar pula.

Gamers dari seluruh dunia dapat memainkan berbagai macam game yang ada pada platform ini. Game yang disediakan juga memiliki berbagai genre untuk dimainkan.

Game yang ada di Steam sendiri berasal dari berbagai pengembang dari seluruh negara, termasuk Indonesia.

Baca Juga: Melestarikan Budaya dan Pangan Lokal dengan Game Edukasi

Karya anak bangsa ini patut kita apresiasi karena dapat bersanding dengan game-game kelas internasional.

Berikut ini adalah beberapa game di Steam yang merupakan hasil karya anak Indonesia:

1. DreadOut

DreadOut memiliki genre horror dan pertama kali dirilis pada tahun 2014. Game ini dikembangkan dan dirilis oleh Digital Happiness yang berasal dari Bandung.

Pemain dalam game ini akan diposisikan sebagai seoran siswi SMA yang terperangkap dalam kota berhantu. Pemain juga diarahkan untuk menguak misteri yang ada pada kota tersebut.

Baca Juga: RRQ dan Rak Sebelah Luncurkan SnackKing untuk Bantu UMKM Lokal

2. Coral Island

Coral Island adalah salah satu game Indonesia yang memiliki reputasi baik pada platform Steam. Game ini merupakan game simulasi kehidupan singleplayer dengan tema bercocok tanam, beternak, dan berinteraksi dengan dengan NPC dalam game. Game ini juga menyediakan karakter yang beragam dan bisa disesuaikan oleh pemain.

3. Coffe Talk

Coffee Talk adalah game yang cukup memiliki reputasi. Game ini menceritakan seorang barista di sebuah kedai kopi pada sebuah kota Bernama Seattle.

Barista ini akan mendengarkan kekhawatiran dari pelanggan yang datang ke kedai mereka sambil menyiapkan kopi. Game ini memiliki seni grafik piksel dan genre musik lo-fi chillhop.

Baca Juga: 5 Daftar Kelebihan Konsol Gaming Buatan Lokal Advan X-Play

4. Tirta

Tirta adalah game puzzle yang diambil dari budaya dan mitologi Bali. Game ini menawarkan pengalaman bermain yang menyenangkan serta mendidik dan memberikan wawasan mengenai kekayaan budaya Indonesia. Game ini dikembangkan Agate.

5. Pamali: Indonesian Folklore Horror

Pamali adalah game Garapan StoryTale Studios yang dirilis pada tahun 2018 lalu. Game ini memiliki ciri khas karena pemain harus menghadapi berbagai jenis hantu Indonesia seperti pocong, kuntilanak, sampai tuyul. Game ini mengankat cerita tentang berbagai hal tabu dalam masyarakat Indonesia.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI