logo

Bebas Ngapain Aja, ini 5 Game Sandbox Terbaik di Steam yang Bikin Ketagihan

Indah Permata Sari
Rabu 22 Januari 2025, 06:27 WIB
Game ARK: Survival Evolved (Foto: Epic Games)

Game ARK: Survival Evolved (Foto: Epic Games)

Indogamers.com - Game sandbox itu ibarat taman bermain virtual, kamu bebas mau ngapain aja. Mau eksplorasi dunia luas, bikin markas keren, bertahan hidup dari zombie atau dinosaurus, semua bisa dilakukan sesuka hati. Nggak heran kalau genre ini bikin banyak pemain lupa waktu karena selalu ada hal baru yang bisa dicoba.

Di Steam, ada banyak banget game sandbox yang seru buat dimainkan. Ada yang fokus ke eksplorasi, ada yang lebih ke survival, ada juga yang bikin otak ngebul karena harus mikirin strategi. Yang jelas, semua game ini punya satu kesamaan, bikin nagih.

Buat kamu yang lagi nyari game yang bisa dimainkan berjam-jam tanpa bosen, lima game sandbox ini wajib masuk wishlist.

Baca Juga: Activision Berikan Fitur Baru: Pemain Black Ops 6 dan Warzone Terkejut

1. Subnautica

Bayangin kamu kecelakaan di planet asing yang hampir semuanya lautan. Nggak ada daratan luas, cuma kedalaman laut yang penuh misteri dan bahaya. Subnautica mengajak kamu buat bertahan hidup dengan cara menyelam, mencari sumber daya, bikin markas bawah air, dan mengungkap rahasia planet ini. Suasana lautnya yang cantik sekaligus mencekam bikin game ini jadi pengalaman yang nggak terlupakan.

2. ARK: Survival Evolved

Pernah kepikiran gimana rasanya hidup di zaman dinosaurus? ARK: Survival Evolved bakal kasih pengalaman itu. Kamu bisa menjelajahi pulau luas, menjinakkan dinosaurus buat dijadiin tunggangan atau pasukan, berburu makanan, dan membangun markas. Tapi hati-hati, di dunia ini nggak cuma dinosaurus yang berbahaya, pemain lain juga bisa jadi ancaman kalau main di mode online.

Baca Juga: Playstation Umumkan Pembatalan 2 Game, Berimbas ke PHK?

3. Factorio

Buat yang suka game strategi dan otomasi, Factorio bakal jadi candu. Game ini bikin kamu membangun pabrik raksasa dari nol, menyusun jalur produksi, dan memastikan semuanya berjalan efisien.

Awalnya cuma bikin mesin sederhana, lama-lama jadi kompleks banget. Tapi hati-hati, ada musuh yang bakal mencoba merusak pabrik mu, jadi harus pintar-pintar bertahan juga.

4. 7 Days To Die

Zombie apocalypse tapi versi lebih brutal? 7 Days to Die kasih pengalaman bertahan hidup di dunia yang penuh zombie ganas. Setiap tujuh hari, zombie bakal makin beringas dan menyerang habis-habisan, jadi kamu harus siap-siap bikin benteng yang kuat, cari persediaan makanan, dan senjata buat bertahan hidup. Sensasi tegang tiap malam datang bikin game ini makin seru.

Baca Juga: Kemenekraf Rilis Jaket From Gamer to Racer, Desainnya Tuai Pujian

5. Tribes of Midgard

Kalau kamu suka game bertema mitologi Nordik, Tribes of Midgard wajib dicoba. Kamu bakal jadi bagian dari suku Viking yang harus bertahan dari serangan makhluk mitologi dan menjaga Yggdrasil, pohon kehidupan.

Kamu bisa main sendiri atau bareng teman buat berburu, membangun desa, dan melawan musuh yang semakin kuat. Seru banget buat yang suka aksi dan strategi dalam satu game.

Game-game sandox di atas dijamin bisa bikin lupa waktu karena dunia yang luas dan gameplay yang seru. Mau eksplorasi bawah laut, bertahan hidup dari dinosaurus, atau bikin pabrik otomatis, semuanya bisa dicoba

Kalau suka game yang nggak ngebatasin kreativitas dan kasih kebebasan penuh buat bermain, genre sandbox ini bakal jadi favorit. Jadi, dari lima game ini, ada yang bikin kamu penasaran?***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Segera Hadir ! Craft Legend Game Sandbox Bergenre RPG Dengan Desain 3D Yang Memukau Serta Berbagai Fitur Di Dalamnya

Rabu 22 Mei 2019, 02:24 WIB
undefined
News

Garena Akan Rilis Gim Sandbox Pertamanya "Garena Blockman GO" 12 Juli Nanti

Sabtu 09 Juli 2022, 10:18 WIB
undefined
Mobile

Tak Hanya Roblox, ini 5 Game Sandbox Terbaik di Android. Kreasikan Duniamu Tanpa Batas

Selasa 06 Agustus 2024, 14:43 WIB
undefined
Console

Punya Dunia yang Luas, ini Rekomendasi 17 Game Sandbox yang Bisa Kamu Mainkan di Xbox

Kamis 15 Agustus 2024, 13:10 WIB
undefined
PC

17 Game Sandbox, Cocok untuk Gamers Imajinatif

Kamis 15 Agustus 2024, 17:33 WIB
undefined
News

Pengembang Minecraft Umumkan Reforj Jadi Game Sandbox Terbaru

Rabu 18 September 2024, 15:39 WIB
undefined
Mobile

Nexus Station, Game Sandbox MMO Sosial dari Social First Siap Hadir di Mobile Tahun Ini

Rabu 25 September 2024, 15:42 WIB
undefined
News Update
E-Sport21 April 2025, 19:21 WIB

FFWS SEA 2025 Spring: Jadwal, Tim Peserta, Wakil Indonesia, Pembagian Grup, Prizepool, dan Info Terbaru Penting Lainnya

Turnamen ini akan mempertemukan 18 tim terbaik dari kawasan Asia Tenggara, termasuk di antaranya lima tim terkuat dari Indonesia dengan total hadiah USD 375.000.
FFWS SEA 2025 Spring. (FOTO: Garena)
Gadget21 April 2025, 18:04 WIB

Lolos TKDN, Motorola Edge 60 Fusion Segera Hadir di Indonesia?

Smartphone terbaru dari Motorola lolos sertifikasi TKDN, Motorola Edge 60 Fusion segera hadir untuk pasar Indonesia.
Motorola Edge 60 Fusion. (FOTO: India Today)
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.