Game Simulasi Hello Kitty Akan Rilis Akhir Januari 2025

Game Hello Kitty. (FOTO: hellokittyislandadventure.com)

Indogamers.com-Satu lagi game dengan karakter yang sudah terkenal akan rilis pada akhir Januari 2025 atau tepatnya 30 Januari.

Game bergenre simulasi ini bernama Hello Kitty Adventure. Bersama dengan karakkter utama Hello Kitty, Kuromi, Cinnamoroll, kamu akan diajak melakukan petualangan yang nyaman.

Dalam game ini kamu diajak juga untuk bisa mengembalikan pulau yang ditinggalkan ke masa kejayaannya

Karakter imut dan lucunya, membuat game ini menarik. Meski diajak berpetualang, tapi keceriaan ada dalam game ini.

Karakter-karakter dalam game yang awalnya saling bersaing akhirnya bersahabat.

Baca Juga: 3 Produk Gaming Andalan MSI yang Hadir di CES 2025

Dalam game ini, kamu juga bisa membuat barang-barang langka, pecahkan teka-teki kuno, dan hiaslah kabin untuk mendatangkan pengunjung baru dan ciptakan surga pulau impian.

Dikutip dari IGN, Hello Kitty Adventure akan tersedia di Nintendo Switch dan PC via Steam pada 30 Januari 2025.

Di Steam, trailer tentang game ini juga sudah tersedia. Di mana kamu bisa melihat bagaimana game ini, karakter, dan gameplaynya. Sungguh, sebuah game petualangan yang menyenangkan, sepertinya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI