Rekomendasi 3 Earbuds Terbaik yang Memiliki Penerjemah Real-Time

Timekettle M3, salah satu earbuds dengan penerjemah real-time.(FOTO: Timekettle)

Indogamers.com - Earbuds saat ini menjadi salah satu perangkat audio yang cukup populer karena lebih praktis dan nyaman digunakan untuk mendengarkan musik, menerima panggilan dan masih banyak lagi.

Seiring dengan berkembangnya teknologi, kini earbuds tidak hanya bisa digunakan untuk keperluan hiburan saja. Earbuds kini bisa digunakan sebagai alat bantu untuk menerjemahkan bahasa secara real-time.

Hal ini karena earbus sudah hadir dengan teknologi atau fitur canggih penerjemah real-time. Fitur ini sangat berguna bagi mereka yang gemar bepergian, berinteraksi dengan orang dari berbagai negara, hingga belajar bahasa asing.

Kerennya lagi, kini beberapa earbuds yang beredar di pasaran sudah bisa digunakan untuk menerjemahkan bahasa secara realtime tanpa memerlukan koneksi internet.

Baca Juga: 5 Keunggulan Bose Ultra Open Earbuds yang Bisa Dipakai Dengarkan Musik Sepanjang Hari

Namun, untuk mencari earbuds yang memiliki fitur penerjemah real-time tidak semudah mencari earbuds biasa.

Karena itu, pada artikel kali ini Indogamers.com akan memberikan rekomendasi earbuds terbaik yang sudah memiliki fitur penerjemah real-time.

1. Samsung Galaxy Buds 3 Pro

Samsung Galaxy Buds 3 Pro

Rekomendasi pertama untuk earbuds terbaik yang memiliki fitur penerjemah real-time adalah Samsung Galaxy Buds 3 Pro.

Earbuds produk Samsung terbaru yang dirilis pada pertengahan tahun 2024 ini, tak hanya memiliki kemampuan untuk menerjemahkan bahasa secara real-time, tapi earbuds ini juga memiliki teknologi adaptive noise cancellation yang membantu meredam suara bising di sekitar.

Noise cancellation ini sangat berguna bagi para pengguna yang sering berbicara di tempat ramai atau saat ingin mendengar terjemahan dengan lebih jelas.

Earbuds ini juga terintegrasi dengan ekosistem Samsung, sehingga lebih optimal bagi pengguna perangkat Samsung.

Untuk harganya, Samsung Galaxy Buds 3 Pro yang  hadir sebagai salah satu earbuds terbaik dengan fitur penerjemah real-time, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp3,2 jutaan dengan dua varian warna White dan Silver.

2. Google Pixel Buds Pro 2

Google Pixel Buds Pro 2

Rekomendasi selanjutnya untuk earbuds terbaik yang memiliki fitur penerjemah real-time adalah Google Pixel Buds Pro 2.

Google Pixel Buds Pro 2 ini dirancang secara khusus oleh Google untuk menjadi earbuds yang paling nyaman digunakan, karena memiliki ukuran kecil, dan ringan.

Earbuds ini juga ditanamkan Chip audio Google Tensor A1 dibuat untuk Google AI. Chip ini memproses audio 90 kali lebih cepat daripada kecepatan suara untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar dan meredam kebisingan dua kali lebih banyak.

Untuk harganya, Google Pixel Buds Pro 2 ini dibanderol dengan harga 1099 Ringgit Malaysia atau setara dengan Rp4 jutaan.

3. Timekettle M3

Timekettle M3

Rekomendasi terakhir untuk earbuds terbaik yang memiliki fitur penerjemah bahasa real-time adalah Timekettle M3.

Earbuds ini memiliki desain yang sangat nyaman di telinga, sehingga cocok digunakan dalam waktu yang lama sekalipun.

Timekettle M3 juga memiliki baterai yang daya tahannya cukup lama, yaitu mencapai 25 jam dengan bantuan casing pengisi daya.

Earbuds ini mampu mampu menerjemahkan hingga delapan bahasa tanpa harus terkoneksi dengan jaringan internet.

Bagi kamu yang berminat dengan earbuds Timekettle M3 ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga sekitar Rp2,6 jutaan.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI