Update Terbaru Genshin Impact akan Hadir pada 20 November dengan Sederet Kejutan

Genshin Impact. (Sumber: Playstation)

Indogamers.com - Pada tanggal 20 November ini, pemain Genshin Impact akan disambut dengan pembaruan terbaru yang berjudul Tapestry of Spirit and Flame.

Update 5.2 bakalan menghadirkan berbagai konten menarik, termasuk dua suku baru, karakter kuat, dan area baru yang dapat dijelajahi, memperkaya pengalaman para pemain di dunia Teyvat.

Seperti apa detailnya? Daripada berlama-lama langsung saja simak sampai habis artikel ini ya guys ya. Keep scrolling!

Baca Juga: Segera Rilis dan Janjikan Game Unik, Ini Spesifikasi Infinity Nikki di Android, iOS, dan PC

Karakter dan Suku Baru

Seperti biasa, pembaruan Genshin Impact tidak lengkap tanpa kehadiran karakter baru. Kali ini, dua suku baru akan diperkenalkan bersama dua karakter unik:

1. Ororon dari Ahli Angin Malam

Ororon adalah pengguna busur elemen Elektro bintang empat yang memiliki sinergi kuat dengan karakter Electro dan Hydro lainnya. Dia mendapatkan bonus khusus saat Nightsoul Burst dipicu oleh anggota tim atau ketika memberikan kerusakan Elektro/Hydro. Kemampuan ini membuat Ororon menjadi pilihan yang strategis dalam pertarungan berbasis elemen.

Baca Juga: Laba Sony Naik 73 Persen, PS5 Sumbang Sepertiga Pendapatan

2. Chasca dari Klan Bulu-Bunga

Chasca, pengguna busur bintang lima, memiliki kemampuan luar biasa untuk melayang di udara menggunakan senjata Soulsniper miliknya. Ia mampu menembakkan hingga enam peluru ke beberapa musuh sekaligus dari ketinggian, memberikan serangan yang mematikan dari atas. Soulsniper juga memiliki kemampuan tambahan yang membuat Chasca menjadi ancaman besar di medan perang.

Pembaruan Cerita: Archon Quest Bab V

Plot cerita Genshin Impact semakin menegangkan dengan kelanjutan Archon Quest Bab V: Semua Api Memicu Api. Meskipun perang masih terus membayangi, ada jeda singkat di mana traveler dapat membantu teman-temannya melawan kontaminasi Abyssal.

Baca Juga: Ubisoft Digugat Pemain Akibat Tutup Server Game The Crew, Begini Duduk Perkaranya

Para pemain akan disuguhkan dengan alur cerita yang semakin dalam dan penuh intrik, menantikan perang besar yang akan terjadi.

Enggak cuma itu saja, akan ada salah satu event besar dalam pembaruan ini adalah Gulungan Pencarian Roh Ikitomi, di mana para traveler akan bekerja sama dengan Citlali dan Ororon untuk mengungkap misteri kecelakaan yang mengacaukan seluruh suku.

Bagi yang berhasil menyelesaikan acara ini, hadiah menarik menanti, termasuk Primogem, pedang bintang empat, dan Calamit of Eshu.

Baca Juga: Inovasi Baru Untuk Para Gamer, SteelSeries Luncurkan Arctis GameBuds

Selain konten baru, berbagai optimasi juga dihadirkan dalam update Genshin Impact 5.2, memperbaiki performa permainan dan memberikan pengalaman bermain yang lebih mulus bagi para pemain.

Dengan pembaruan ini, Genshin Impact kembali menawarkan petualangan epik yang tidak boleh dilewatkan!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI