logo

Hasil Lengkap Week 3 MPL ID Season 13, Jumat, 22 Maret, Onic Kalah, Evos Pecah Telur

Maverikf14
Sabtu 23 Maret 2024, 09:07 WIB
Evos akhirnya pecah telur dengan meraih kemenangan perdana. (FOTO: Indogamers.com/Taufik Hidayatulloh)

Evos akhirnya pecah telur dengan meraih kemenangan perdana. (FOTO: Indogamers.com/Taufik Hidayatulloh)

Indogamers.com-Match hari pertama week 3 MPL ID Season 13 pada Jumat (22/3/2024) diwarnai kejutan. Onic akhirnya kalah, sedang Evos meraih kemenangan perdana.

Pada match pertama yang diadakan pukul 15.00 wib di MPL Arena, fans yang hadir di sana menjadi saksi runtuhnya dominasi Raja Langit.

Untuk pertama kalinya Onic harus merasakan kekalahan dari Aura.

Pada laga tersebut, Onic tumbang dengan skor 1-2. Kekalahan yang menggusur posisi mereka ke peringkat kedua klasemen sementara. Padahal sebelumnya, Onic sangat digdaya dengan meraih tiga kemenangan beruntun.

Sukses Aura membuktikan kalau rekor head-to-head sebelumnya ternyata tak bisa dijadikan patokan. Sebab di rekor pertemuan, Onic unggul 5-1 dihitung dari pertemuan mereka sejak MPL ID Season 10.

Kemenangan ini juga menjadi bukti, ternyata Yawi lebih jago dari Kiboy dalam pertarungan perebutan status King of Roamer.

Baca Juga: Duel King of Roamer Warnai Laga Onic vs Aura, Kiboy vs Yawi, Local Pride atau Impor?

Pada pertandingan selanjutnya, yang dimulai pukul 18.30 wib, Evos Glory akhirnya bisa pecah telur dengan meraih kemenangan pertamanya.

Evos sukses meraih kemenangan 2-1 dari tim kuat lainnya, Dewa United. Sempat kehilangan poin di match pertama, Evos comeback dan membuktikan kalau perombakan yang dilakukan membawa hasil.

Indogamers.com/Taufik Hidayatulloh

Perombakan sebelum week 3

Evos esport melakukan pergantian tim menjelang putaran MPL ID Season 13 week 3. Ada empat player yang turun kasta.

Empat player yang turun atau rotasi ke Mobile Legends Development League (MDL) masing-masing adalah Veldora, Vanstrong, Warlord, dan Douma.

Sebagai gantinya, manajemen Evos menunjuk Nea, Dreams, Fluffy, Natco, Claw, dan Panser yang semula di EVOS Holy untuk berlaga di MPL.

Pergantian juga dilakukan dari sisi coaching staff, Strate (G) yang juga berpindah untuk memperkuat tim MPL.

Baca Juga: Arab Saudi akan Bangun Taman Dragon Ball Demi Genjot Sektor Pariwisata

Selain para player dan coaching staff, Alditto yang semula menjadi EVOS Glory Creator, kini akan kembali menjadi skuad Brand Ambassador EVOS bersama yang lainnya.

"Tentunya, semua keputusan perpindahan tim ini sudah diambil bersama-sama oleh para player dan juga staff.

Semoga dengan adanya perubahan ini, divisi MLBB EVOS bisa secara maksimal memberikan perubahan yang lebih baik. Terima kasih untuk semua EVOS Fams yang sudah memberikan kritik dan saran untuk kami," demikian penjelasan Evos terkait perombakan yang dilakukan, sebagaimana diunggah melalui Instagram resmi mereka.

Posisi Evos memang belum beranjak dari dasar klasemen sementara. Tapi kemenangan ini, membawa dampak positif ke depannya.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

Begini Respon EVOS Oner Usai Dapat Kritik Tajam dari EVOS Garis Keras

Rabu 20 Maret 2024, 09:42 WIB
undefined
E-Sport

Ditantang Dewa United di Jadwal MPL ID Season 13 Week 3, Branz Sampaikan Pesan Penting untuk Evos Fams

Rabu 20 Maret 2024, 11:02 WIB
undefined
E-Sport

Evos Rombak Tim Jelang MPL ID Season 13 Week 3, Veldora, Vanstrong, Warlord, Douma Turun ke MDL

Kamis 21 Maret 2024, 08:04 WIB
undefined
E-Sport

Main Game Bisa jadi Juara Dunia dan Kaya, Emak Evos Pesan ke Ibu-ibu Izinkan Anaknya Ngegame, Asal....

Kamis 21 Maret 2024, 09:02 WIB
undefined
E-Sport

Jadwal MPL Indonesia Season 13 Hari Ini, Jumat, 22 Maret 2024, EVOS Glory Siap Buktikan Diri

Jumat 22 Maret 2024, 10:45 WIB
undefined
News Update
Mobile23 Januari 2026, 11:31 WIB

Smartphone Kamu Sudah Siap? Ini 6 Game Mobile Paling Dinanti Tahun 2026!

Tahun 2026 akan menjadi tahun yang masif bagi industri mobile gaming. Dari kembalinya Lara Croft hingga fenomena Valorant Mobile, cek daftar 6 game paling "gacor" tahun ini!
Smartphone Kamu Sudah Siap? Ini 6 Game Mobile Paling Dinanti Tahun 2026!(FOTO: Down to Top)
Mobile23 Januari 2026, 10:29 WIB

Mabar Jadi Lebih Seru! Ini 6 Game Multiplayer Mobile Terbaik Januari 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!

Sedang mencari game mabar terbaru awal tahun ini? Cek daftar 6 game multiplayer Android & iOS terbaik Januari 2026, dari aksi anime Jump Assemble hingga Sonic Rumble!
Mabar Jadi Lebih Seru! Ini 6 Game Multiplayer Mobile Terbaik Januari 2026 yang Wajib Kamu Mainkan!(FOTO: Android Tools)
Mobile23 Januari 2026, 10:24 WIB

Awal Tahun Gila! Ini 6 Game Mobile Terbaru Januari 2026 yang Wajib Kamu Download!

Sambut Januari 2026 dengan deretan game mobile kelas konsol! Dari petualangan koboi Red Dead Redemption hingga dunia Wuxia memukau di Where Winds Meet, cek pilihannya!
Awal Tahun Gila! Ini 6 Game Mobile Terbaru Januari 2026 yang Wajib Kamu Download!(FOTO: Android Tools)
Mobile23 Januari 2026, 10:19 WIB

Seni Menikmati Cerita, Mengapa Octopath Traveler COTC Adalah JRPG Mobile Paling Tenang Saat Ini

Lelah dengan game mobile yang serba cepat? Temukan alasan mengapa Octopath Traveler: COTC menjadi oase bagi pecinta JRPG klasik dengan visual HD-2D memukau di HP kamu!
Seni Menikmati Cerita, Mengapa Octopath Traveler COTC Adalah JRPG Mobile Paling Tenang Saat Ini (FOTO: Tekkan)
News23 Januari 2026, 10:16 WIB

LINE GetRich GO Resmi Rilis, Board Game Terbaru dengan Fitur Unik dan Ragam Hadiah Menarik

Line resmi meluncurkan game LINE GetRich GO Resmi Rilis board game mobile inovatif dengan ragam fitur unik sekaligus hadiah menarik untuk para pendownload beruntung.
Line meluncurkan game LINE GetRich GO board game mobile dengan pengalaman bermain yang menyenangkan (FOTO: Dok.Line)
E-Sport23 Januari 2026, 10:07 WIB

Jadwal Knockout Stage M7 MLBB 23 Januari, Alter Ego Jaga Asa Indonesia, Aurora Uji Kekuatan Team Liquid PH

Empat tim esports MLBB akan mengadu nasib di babak Knockout Stage M7 hari ini, 23 Januari 2026. Alter Ego jadi tumpuan terakhir Indonesia melawan Team Secret!
Jadwal Knockout Stage M7 MLBB 23 Januari, Alter Ego Jaga Asa Indonesia, Aurora Uji Kekuatan Team Liquid PH(FOTO: Moonton)
E-Sport23 Januari 2026, 09:48 WIB

Aurora PH Tumbangkan Selangor Red Giants, Amankan Tiket Pertama Grand Final!

Aurora PH resmi menjadi tim pertama yang masuk Grand Final M7 World Championship 2026 setelah mengalahkan Selangor Red Giants dalam duel sengit 3-2. Simak ulasannya!
null (FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport23 Januari 2026, 09:22 WIB

ONIC Indonesia Tersingkir dari M7 World Championship, Harapan Indonesia Kini di Pundak Alter Ego

Perjalanan ONIC Indonesia di M7 World Championship harus terhenti di posisi 7 besar setelah kalah dari Team Liquid. Simak perjuangan terakhir mereka dan harapan Indonesia yang tersisa!
ONIC Indonesia Tersingkir dari M7 World Championship, Harapan Indonesia Kini di Pundak Alter Ego (FOTO: Indogamers/Rozi)
Console22 Januari 2026, 22:58 WIB

Waktunya Santai! 20 Game Cozy Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026

Cari game untuk melepas penat? Ini dia daftar 20 game cozy terbaik di Nintendo Switch tahun 2026. Dari simulasi kehidupan Animal Crossing hingga petualangan magis Infinity Nikki!
Waktunya Santai! 20 Game Cozy Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026(FOTO: SwitchTop)
Console22 Januari 2026, 22:52 WIB

Wajib Punya! 20 Game Nintendo Switch Terbaik yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan!

Cek daftar 20 game Nintendo Switch terbaik yang wajib ada di perpustakaanmu. Mulai dari petualangan legendaris Zelda hingga aksi seru Metroid Dread dan keajaiban Balatro!
Wajib Punya! 20 Game Nintendo Switch Terbaik yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan!(FOTO: SwitchTop)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.