Redmi A3 Kembali Perkuat Image Xiaomi Jadi HP Murah Tak Pelit Fitur Hebat

Redmi A3 dijual seharga Rp1,8 juta saja, tapi sudah seperti biasanya bahwa Xiaomi memberi fitur yang tidak main-main (FOTO: GSMArena)

INDOGAMERS.COM - Babak awal tahun seperti saat ini menjadi momen yang baik untuk banyak brand melepas produk teranyarnya ke publik. Hampir setiap hari, brand ponsel saling bergantian memberi kisi-kisi rilisan terbaru mereka, hingga beberapa yang sudah resmi melepas unitnya ke pasar global hingga pasar dalam negeri.

Kali ini, Xiaomi melalui unit usahanya, bakal merilis Redmi A3, sebuah smartphone murah yang disediakan untuk pemula, pelajar dan pemakai yang lebih mementingkan fungsi ponsel.

Redmi A3 sesuai namanya adalah generasi penerus Redmi A2 yang mengalami perubahan menjanjikan di beberapa fiturnya yang sudah disebar luas di jagat maya.

Baca Juga: Membedah 3 Calon Lawan Sakti Sulistyo di eFootball Mobile FC Barcelona Club Event, dari Motivasi hingga Kesehariannya

Spesifikasi Redmi A3 yang paling mencolok adalah pada susunan kamera belakang yang jika sekilas dilihat, kita akan mengingat Xiaomi 13 Ultra. Modul kamera Redmi A3 disusun melingkar di tengah bodinya, sehingga HP ini terlihat beda dari kebanyakan ponsel yang menaruh kameranya di sudut kiri atas.

Biar kamu gak lebih jauh penasaran, Redmi A3 dijual seharga Rp1,8 juta saja, tapi sudah seperti biasanya bahwa Xiaomi memberi fitur yang tidak main-main.

Baca Juga: Konami Didesak Update Real Face Timnas Indonesia di eFootball

Apa saja spesifikasi Redmi A3?

Jika pada Redmi A2 diberikan layar 6,52 inch dengan refresh rate 60Hz, maka Redmi A3 punya ukuran layar yang lebih besar dan smooth, berukuran 6,71 inch dengan refresh rate hingga 90 Hz.

Ditawarkan dengan pilihan warna midnight black, forest green dan blue, Redmi A3 memiliki bodi belakang yang dilapisi kaca yang diberi sensor sidik jari dan disamping ada port USB-C untuk mendukung kinerja baterai 5.000 mAh yang didukungan pengisian cepat 10W itu.

Untuk otak ponsel ini, Xiaomi memasang chip MediaTek Helio G36 SoC yang dipadukan dengan RAM 4 GB. Jika kapasitas ini dirasa kurang, kamu bisa memperbesarnya menggunakan fitur RAM virtual.

Baca Juga: Lawan Amerika, Huawei Lebih Pilih Bikin Chip AI Ketimbang Produksi Mate 60

Meski hebat, murah dan tentu dinanti pasar Indonesia, Redmi A3 belum beredar di Indonesia. Saat ini baru ada di Maroko, dan Xiaomi belum menyatakan rencana resmi mereka untuk menawarkan Redmi A3 ke pasar Indonesia nanti. Jadi, pantengin terus Indogamers biar kamu tahu perkembangan terbarunya, ya!

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI