8 Cara Memperbaiki Kartu SIM di Smartphone Android Tidak Terbaca

Ilustrasi penggunaan kartu SIM di smartphone (FOTO: pinterest.com)

Indogamers.com - Tak jarang para pengguna smartphone Android mengalami masalah seperti kartu SIM yang mereka gunakan tidak terbaca atau No SIM card.

Padahal, kartu SIM telah terpasang pada slot SIM Cardnya dengan benar.

Hal ini mengakibatkan pengguna smartphone menjadi tidak bisa menelepon, atau mengirimkan pesan menggunakan kartu SIM.

Saat hal ini terjadi, sebenarnya ada beberapa hal yang menyebabkannya. Mulai dari lapisan kuningan di kartu SIM tergores atau rusak. Atau posisi kartu SIM kurang tepat pada slot SIM Tray.

Baca Juga: Perhatian! Ini Daftar Smartphone Android dan iPhone yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp di 2024

Nah, jika kamu menjadi salah satu pengguna smartphone Android yang tengah mengalami kartu SIMnya tidak terbaca, kamu tidak perlu khawatir. Sebab, kamu masih bisa menyelesaikan masalah tersebut dengan cara seperti berikut ini yang akan Indogamers.com berikan.

1. Restart smartphone

Saat kartu SIM di smartphone Android tidak terbaca, salah satu cara yang bisa kamu gunakan untuk mengatasinya adalah restart smartphone.

Sebab, bukan hal mustahil terlalu banyak cache pada sistem membuat sistem tidak bisa membaca kartu SIM.

2. Bersihkan kartu SIM

Jika dengan merestart smartphone masih belum berhasil, cobalah buka slot kartu SIM. Lalu, keluarkan dan bersihkan. Sebab, mungkin saja ada debu yang menempel kartu SIM dan membuatnya sulit terbaca.

Caranya, bersihkan kartu SIM dengan tisu kering atau kain kering yang lembut dan lap perlahan ke seluruh bagian kartu SIM, termasuk lapisan kuning di kartu SIM.

3. Pastikan kartu SIM terpasang dengan benar

Pastikan kartu SIM terpasang dengan benar. Jangan sampai salah posisi karena bisa tidak terbaca di hp pengguna. Terlebih jika kamu telah melepas kartu SIM untuk dibersihkan.

4. Coba pindahkan kartu SIM di slot yang berbeda

Jika smartphone Android yang kamu gunakan mendukung penggunaan dua SIM card, maka kamu bisa mencoba SIM card yang tidak terbaca di slot lainnya.

5. Coba kartu SIM di smartphone lain

Jika beberapa cara diatas sudah dilakukan namun kartu SIM masih tidak bisa terbaca maka kamu bisa mencobanya di smartphone lain. Sebab, bisa saja slot kartu SIM atau sistem operasi di smartphone Android yang kamu gunakan memang terkendala sehingga tidak bisa membaca kartu SIM.

6. Pilih operator jaringan secara manual di pengaturan.

Beberapa smartphone, mengalami masalah saat memilih operator secara otomatis, terutama jika kamu sering berpindah-pindah lokasi.

Karena itu, cobalah untuk memilih operator jaringan secara manual dari daftar yang tersedia. Jika tidak yakin sinyal operator mana yang harus dipilih, hubungi penyedia layanan untuk informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Wow, Lampu Bohlam Ini Bisa Pancarkan Sinyal Wi-Fi Hingga 150 Mbps!

7. Pindah tempat dengan jangkauan sinyal yang lebih baik

Sinyal sering kali lebih kuat di beberapa area dibandingkan dengan yang lain. Contohnya saja pada bangunan besar atau berbukit, sinyal di wilayah tersebut cenderung lemah.

Kamu bisa berpindah ke tempat dengan cakupan sinyal yang lebih baik seperti keluar ruangan sejenak atau berdiri di dekat jendela yang cukup besar agar lebih mudah mendapatkan sinyal layanan

8. Periksa masa aktif kartu SIM

Masa aktif kartu SIM yang telah melampaui batas tentu saja akan membuat nomor pada kartu SIM terblokir. Hal ini juga menjadi penyebab kartu SIM tidak terbaca.

Karena itu, memeriksa masa aktif kartu SIM juga penting dilakukan jika kartu SIM tidak terbaca***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI